Bandar Lampung (dinamik.id) – Wali Kota Eva Dwiana mengajak masyarakat Bandar Lampung untuk nonton bareng (nobar) Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Tugu Adipura, Senin (29/4/2024).
“Kita harapkan Indonesia number one, begadang dong,” kata Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana saat diwawancarai Tribun Lampung, Minggu (28/4/2024).
Ia mengatakan, pihaknya berharap agar timnas bisa menampilkan permainan terbaik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Masyarakat Bandar Lampung diharapkan memeriahkan dalam nobar mendatang.
Istri Herman HN ini mengatakan dalam akun instagram resmi miliknya @eva_dwiana, mengajak warga untuk nobar.
“Jangan lupa hadir nonton bareng semifinal Timnas Indonesia Vs Uzbekistan”
“Datang lebih awal biar dapat posisi di depan,” tulis Bunda Eva.
“Harapannya timnas Indonesia bisa menang dalam semi final,” kata Eva.