Mesuji, (dinamik.id) — Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Lampung, H. Herman HN, resmi melantik Budi Yuhanda sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Mesuji periode 2025–2029, Rabu (28/1).
Pelantikan yang berlangsung di Gedung Serba Guna Taman Keanekaragaman Hayati, Desa Mekar Jaya, Kecamatan Tanjung Raya itu, menjadi momentum kesiapan partai dalam menata barisan dan memanaskan mesin menuju Pemilu 2029.
Dalam sambutannya, Herman HN menegaskan pentingnya soliditas dan militansi kader dalam memperkuat struktur partai hingga ke akar rumput. Ia mengapresiasi kepengurusan NasDem Mesuji yang dinilai mampu menjawab tantangan politik ke depan dengan kerja nyata dan kedekatan kepada masyarakat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Mari terus bergerak, memperkuat barisan, dan bersiap sejak dini menghadapi Pemilu 2029. Kemenangan hanya bisa diraih dengan kerja kolektif dan konsistensi membangun kepercayaan rakyat,” ujar Herman HN.
Sementara itu, Budi Yuhanda menyatakan kesiapannya untuk mengemban amanah besar tersebut. Ia menegaskan komitmennya untuk terus mengibarkan panji NasDem lebih tinggi di Kabupaten Mesuji serta menjadikan partai sebagai kekuatan politik yang hadir dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
“Saya bersama seluruh pengurus siap bekerja maksimal untuk menyukseskan dan memenangkan Partai NasDem pada pemilu mendatang,” tegas Anggota DPRD Provinsi Lampung ini.
Budi Yuhanda juga mengajak seluruh partai politik di Kabupaten Mesuji serta para tamu undangan yang hadir untuk bersama-sama berkomitmen membangun Mesuji. Ia menekankan pentingnya menjaga persatuan dan kebersamaan demi kemajuan daerah.
“Sebagai partai pemenang, Partai NasDem siap mengawali dan memelopori semangat kebersamaan agar Kabupaten Mesuji dapat menjadi lebih baik dan lebih maju. Sebab, tanpa persatuan dan komitmen bersama di antara seluruh pemangku kepentingan, Mesuji akan sulit mengejar ketertinggalannya,” tegasnya.
Menurutnya, partai politik tidak boleh berhenti pada kontestasi elektoral semata, tetapi harus menjadi instrumen strategis dalam mendorong pembangunan daerah dan memperjuangkan kepentingan rakyat.
“Partai politik harus hadir di tengah masyarakat, mendengar aspirasi, dan menjadi bagian dari solusi atas persoalan pembangunan daerah,” katanya.
Pelantikan tersebut turut dihadiri Bupati Mesuji Elfianah, para Ketua DPD Partai NasDem se-Provinsi Lampung, unsur Forkopimda Mesuji, para camat dan kepala desa se-Kabupaten Mesuji, Bupati definitif pertama Mesuji H. Khamami, serta seluruh jajaran pengurus Partai NasDem Kabupaten Mesuji. (Amd)












