Berakhir Desember, Ini Pesan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi untuk Penerusnya

Minggu, 20 Agustus 2023 - 16:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung (dinamik.id) – Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengungkapkan bahwa masa jabatan dirinya akan habis pada Desember 2023 ini.

Oleh karena itu ia berpesan siapapun nantinya yang menjabat sebagai gubernur, agar dapat terus menjalin kerja sama dengan perusahaan berkelas dunia, untuk mengangkat nilai komoditas unggulan di Provinsi Lampung.

Hal itu ia ungkapkan saat sambutan pada kegiatan pawai budaya dan kendaraan hias memperingati HUT ke-78 RI, di Mahan Agung, Jalan Dokter Susilo, Kota Bandar Lampung.

“Oleh karena itu, tahun depan siapapun gubernurnya harus bekerja sama dengan pengusaha-pengusaha yang berkelas dunia, menjadikan komoditas kita nomor satu di dunia, mulai dari nanas, pisang, tebu dan sebagainya. Jadi gambaran bahwa Lampung itu sebagai lumbung pangan sudah tercermin,” ujar Gubernur Arinal, Minggu 20 Agustus 2023.

Baca Juga :  Gubernur Arinal Djunaidi Hadiri Pelantikan PWNU Lampung

Menurutnya, saat ini Provinsi Lampung telah menjadi salah satu dari 10 provinsi yang mandiri dalam pembangunan daerah.

“Lampung hari ini 10 provinsi yang sudah mandiri membangun provinsinya, insyaallah pada masa-masa yang akan datang Lampung akan menjadi lokomotif pertanian,” kata dia.

Baca Juga :  30 Anggota DPRD Mesuji Masa Bakti 2024-2029 Ikuti Orientasi

Melalui moment hari kemerdekaan RI ini, dirinya ingin semangat merah putih terus digelorakan dan nilai-nilai kemerdekaan tetap menyala dalam Pemerintahan Provinsi Lampung.

“Jadi, tolong saya berakhir Desember, berakhirnya saya ingin mewujudkan Indonesia yang lebih indah. Merah putih terus berkembang, terimakasih yang sudah berpartisipasi, saya meminta agar semangat kemerdekaan selalu menyala ke hati kita,” ujar dia.

Berita Terkait

Kamis Beradat Resmi Berlaku di Lampung, Bahasa Daerah dan Batik Jadi Identitas
BAZNAS Tubaba Salurkan Beasiswa Pendidikan ke 48 Siswa SD dan SMP
HUT ke-75 Pekon Nusawungu, Bupati Ajak Warga Perkuat Gotong Royong
Data Ulang Alat Berat, Pemprov Lampung Bidik Optimalisasi PAD
Lampung-Jateng Perkuat Kerjasama, Wagub Jihan: Masyarakat Jawa Motor Pembangunan Peradaban
Sah!!! Iwan Mursalin Jadi Sekda Tubaba, Bupati Ingatkan Profesionalisme dan Integritas
Galang Donasi Bencana Sumatra, Kodam XXI/Radin Inten Gelar Pentas Seni Budaya
‘Sengkarut’ Honor Korcam POC di Pringsewu, Kadis KPTPH Provinsi Mengaku Belum Tahu

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 17:20 WIB

Kamis Beradat Resmi Berlaku di Lampung, Bahasa Daerah dan Batik Jadi Identitas

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:43 WIB

BAZNAS Tubaba Salurkan Beasiswa Pendidikan ke 48 Siswa SD dan SMP

Selasa, 13 Januari 2026 - 14:45 WIB

HUT ke-75 Pekon Nusawungu, Bupati Ajak Warga Perkuat Gotong Royong

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:32 WIB

Data Ulang Alat Berat, Pemprov Lampung Bidik Optimalisasi PAD

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:39 WIB

Lampung-Jateng Perkuat Kerjasama, Wagub Jihan: Masyarakat Jawa Motor Pembangunan Peradaban

Berita Terbaru

Pemerintahan

BAZNAS Tubaba Salurkan Beasiswa Pendidikan ke 48 Siswa SD dan SMP

Selasa, 13 Jan 2026 - 16:43 WIB