Siapkan Dokumen Pendukung Borang APT, LPM UIN RIL Gelar FGD

Rabu, 3 Januari 2024 - 08:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung (dinamik.id) – Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung (RIL) terus berupaya meningkatkan kualitas mutu dan layanan kelembagaan. Salah satunya dengan mempersiapkan kegiatan berkesinambungan menuju perguruan tinggi yang unggul.

Bertempat di Ruang Meeting Lt.1 Gedung Academic & Research Center kampus setempat, selama tiga hari 4-7 Januari 2024, UIN RIL melalui Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) menggelar Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan Dokumen Pendukung Borang Akreditasi Perguruan Tinggi (APT).

“Setelah sebelumnya telah dilakukan pengisian borang ISK, LKPT dan LED, dan saat ini masuk pada tahapan yang ke-4, yaitu penyusunan dokumen pendukung borang akreditasi,” ucap Plh Ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) UIN RIL, Bambang Irfani MPd PhD saat memberikan sambutan.

Bambang mengatakan, berbagai kegiatan tersebut akan dilanjutkan dengan review dan simulasi, sebelum finalisasi borang yang direncanakan akan di-submit akhir Januari ini.

“Selama tiga hari ini, tim akan bekerja sama untuk pemenuhan dokumen pendukung borang, baik itu dari fakultas maupun unit-unit. Hal ini menjadi modal bagi tim yang akan menindaklanjuti pada kegiatan selanjutnya pada 7-12 Januari di Hotel Emersia,” ungkapnya.

Ia berharap dokumen yang dibutuhkan untuk mendukung klaim-klaim pada borang akreditasi dapat terpenuhi. Sehingga, katanya, pada saat di-review nantinya oleh asesor eksternal akan layak dan pantas mendapatkan hasil yang unggul.

Baca Juga :  Mahasiswi Diploma FISIP Pemenang Pilmapres Universitas

Kegiatan FGD ini dibuka oleh Wakil Rektor I UIN RIL Prof Dr H Alamsyah MAg di Ruang Teater Lt.2 Gedung Academic & Research Center, Kamis (4/1). Peserta FGD terdiri dari berbagai unsur, diantaranya Kepala UPT, Kepala Pusat, Fakultas, Pascasarjana hingga unit-unit di lingkungan UIN RIL.

Wakil Rektor I Prof Alamsyah saat membuka FGD
Prof Alamsyah menyampaikan, berbagai langkah yang telah dilakukan apabila tidak didukung dengan adanya data atau dokumen maka akan sia-sia. Maka, ia berharap para peserta dapat mendukung dan bekerjasama dengan baik.

“Kita harus menjadi tim yang solid untuk mendukung dan bersama-sama bekerja menyiapkan, menyusun dokumen sebagai bahan pendukung APT unggul,” tandasnya. (Naz)

Berita Terkait

PMII Raperta Unila dan BPDAS WSS Tanam Alpukat Siger untuk Kelestarian dan Kesejahteraan Masyarakat Desa Karang Rejo
MAN 2 Bandar Lampung Salurkan Bantuan untuk Siswa Terdampak Banjir
Unila Wisuda 717 Lulusan: Inspirasi Baru untuk Indonesia Maju
Dari Lampung ke Dunia: Kisah Inspiratif Perjuangan dan Mimpi Anwar Fadila
SMKN 8 Bandar Lampung Gelar Pembekalan untuk Peserta PKL Tahun 2025
Ini Daftar Pejabat Baru yang Dilantik Rektor Unila
Rektor Unila Resmikan Gedung B FEB Berfasilitas Internasional Dukung Pendidikan Global
Unila Sambut Forum Wakil Rektor Bidang Akademik BKS-PTN Barat
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 22 Januari 2025 - 19:13 WIB

PMII Raperta Unila dan BPDAS WSS Tanam Alpukat Siger untuk Kelestarian dan Kesejahteraan Masyarakat Desa Karang Rejo

Senin, 20 Januari 2025 - 12:48 WIB

MAN 2 Bandar Lampung Salurkan Bantuan untuk Siswa Terdampak Banjir

Sabtu, 18 Januari 2025 - 12:47 WIB

Unila Wisuda 717 Lulusan: Inspirasi Baru untuk Indonesia Maju

Kamis, 16 Januari 2025 - 14:51 WIB

Dari Lampung ke Dunia: Kisah Inspiratif Perjuangan dan Mimpi Anwar Fadila

Rabu, 15 Januari 2025 - 16:38 WIB

SMKN 8 Bandar Lampung Gelar Pembekalan untuk Peserta PKL Tahun 2025

Berita Terbaru