Gubernur Lampung: Total pasar yang sudah direvitalisasi 96 unit

Sabtu, 27 Januari 2024 - 16:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (dinamik.id) – Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengatakan bahwa selama periode 2017-2023 jumlah total pasar tradisional di wilayahnya yang telah direvitalisasi berjumlah 96 unit.
Sabtu,27 Januari 2024

“Keberadaan pasar khususnya pasar tradisional merupakan salah satu indikator nyata kegiatan ekonomi masyarakat masih berjalan, dan dengan hidupnya pasar tradisional dapat memberikan kontribusi dalam pertumbuhan ekonomi daerah,” ujar Arinal Djunaidi dalam keterangannya di Bandarlampung, Sabtu, 27 Januari 2024

Ia mengatakan selama periode 2017-2023 jumlah pasar tradisional di Lampung yang telah direvitalisasi melalui anggaran pemerintah pusat ada 96 unit.

“Pasar tradisional yang sudah direvitalisasi melalui dana tugas pembantuan sebanyak 18 pasar, sedangkan yang menggunakan dana alokasi khusus sebanyak 78 pasar yang tersebar di 15 kabupaten serta kota di Provinsi Lampung,” ujarnya.

Kendati demikian untuk jumlah pasar tradisional yang ada di Lampung pada 2022 tercatat sebanyak 118 pasar dengan jumlah pedagang sebanyak 41.806 orang.

Baca Juga :  Polres Mesuji Menangkap Pelaku Penembakan di PT. BSMI Mesuji

“Pada kenyataannya banyaknya jumlah pasar tradisional di Provinsi Lampung tidak diimbangi dengan kualitas sarana dan prasarana pasar, sehingga membuat pasar tradisional masih belum mampu bersaing dengan pasar modern yang lebih memberi kemudahan dan kenyamanan bagi konsumen dalam melakukan aktivitas jual beli,” ujarnya.

Ia mengatakan oleh karena itu pemerintah daerah bekerjasama dengan pemerintah pusat berkolaborasi mewujudkan pasar tradisional yang lebih modern dan nyaman bagi konsumen melalui kegiatan revitalisasi.

“Untuk memenuhi tuntutan kebutuhan akan pasar yang nyaman maka kami berkolaborasi untuk merevitalisasi pasar. Dan harapannya kegiatan ini akan berdampak positif bagi masyarakat salah satunya adanya penyerapan tenaga kerja di sekitar pembangunan pasar,” ujarnya.

Baca Juga :  Wagub Chusnunia Buka Pembinaan Berkelanjutan Pencegahan Radikalisme dan Terorisme

Dia mengharapkan dengan adanya pasar yang nyaman dapat secara signifikan meningkatkan pertumbuhan ekonomi lokal serta kesejahteraan masyarakat.

“Harapannya masyarakat bisa nyaman berbelanja, pedagang bisa melakukan aktivitas jual beli dengan baik, dan ekonomi terus berjalan lancar,”Pungkasnya. (Top)

Berita Terkait

Papa Rock n Roll Bakal Gemparkan Tubaba, Tunggu Tanggal Mainnya!
Hari Desa Nasional 2026, Seluruh Tiyuh dan Kecamatan di Tubaba Gelar Aksi Lingkungan
Pemkab Pringsewu Gandeng Mbizmarket, Buka Jalan Digitalisasi Pengadaan dan UMKM Lokal
Adi Kurniawan Resmi Jabat Ketua Dewan Kehormatan PWI Lampung
Kamis Beradat Resmi Berlaku di Lampung, Bahasa Daerah dan Batik Jadi Identitas
BAZNAS Tubaba Salurkan Beasiswa Pendidikan ke 48 Siswa SD dan SMP
HUT ke-75 Pekon Nusawungu, Bupati Ajak Warga Perkuat Gotong Royong
Data Ulang Alat Berat, Pemprov Lampung Bidik Optimalisasi PAD

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 14:21 WIB

Papa Rock n Roll Bakal Gemparkan Tubaba, Tunggu Tanggal Mainnya!

Kamis, 15 Januari 2026 - 17:53 WIB

Hari Desa Nasional 2026, Seluruh Tiyuh dan Kecamatan di Tubaba Gelar Aksi Lingkungan

Kamis, 15 Januari 2026 - 17:34 WIB

Pemkab Pringsewu Gandeng Mbizmarket, Buka Jalan Digitalisasi Pengadaan dan UMKM Lokal

Kamis, 15 Januari 2026 - 17:32 WIB

Adi Kurniawan Resmi Jabat Ketua Dewan Kehormatan PWI Lampung

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:43 WIB

BAZNAS Tubaba Salurkan Beasiswa Pendidikan ke 48 Siswa SD dan SMP

Berita Terbaru

Tulangbawang Barat

Papa Rock n Roll Bakal Gemparkan Tubaba, Tunggu Tanggal Mainnya!

Jumat, 16 Jan 2026 - 14:21 WIB

Lainnya

Adi Kurniawan Resmi Jabat Ketua Dewan Kehormatan PWI Lampung

Kamis, 15 Jan 2026 - 17:32 WIB