FKIP Gelar Karnaval dan Muhibah Seni dalam Rangka Dies Natalis ke-57

Selasa, 18 Februari 2025 - 16:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung, (Dinamik.id) – Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung ( Unila ) sukses menyelenggarakan karnaval dan muhibah seni dalam rangka Dies Fakultas Natalis ke-57 FKIP Unila, Selasa, 18 Februari 2025.

Kegiatan dilaksanakan di pelataran rumah adat FKIP dan merupakan karnaval serta muhibah seni ketiga yang diselenggarakan sejak tahun 2023. Kegiatan ini tidak hanya merayakan dies natalis FKIP, tetapi juga menjadi bentuk nyata dari kreativitas dan kecintaan sivitas akademika terhadap budaya bangsa.

Prof.Dr.Ir. Lusmeilia Afriani, DEA, IPM., ASEAN Eng., Rektor Unila, hadir dan membuka acara tersebut. Para tamu undangan juga memeriahkan acara dengan mengenakan baju adat dan perhiasan.

Kegiatan diawali dengan penjemputan Rektor melalui carnaval di jalan menuju rumah adat, dilanjutkan dengan penampilan tari Zapin kreasi dari mahasiswa Program Studi (prodi) Pendidikan Tari Unila.

Inovasi terbaru pada tahun ini adalah senam Unila Be Strong, yang dipersembahkan mahasiswa pendidikan bahasa dan tari serta pendidikan jasmani. Senam ini bertujuan untuk membangun kebiasaan hidup sehat di lingkungan kampus.

Selain itu, carnaval on street turut meriah dengan penampilan “Beragamnya Lampung” dan yel-yel barisan karnaval dari berbagai perwakilan mahasiswa jurusan dan prodi FKIP Unila.

Baca Juga :  Tim PKM-RSH Teliti Rumah Adat Lampung Sebagai Upaya Mitigasi Banjir

Kegiatan juga dimeriahkan dengan berbagai hiburan, salah satunya adalah fashion show tapis lampung futuristik, yang menjadi bentuk pelestarian kain tapis sebagai ciri khas budaya lokal.

Rektor Unila menyampaikan apresiasi kepada seluruh panitia, peserta, dan pihak yang berkontribusi dalam acara ini. Acara ini selalu berinovasi untuk membangun semangat nasionalisme dan kreativitas seni.

“Acara yang sudah berlangsung untuk ketiga kalinya ini semakin menunjukkan FKIP Unila terus berinovasi dalam membangun semangat nasionalisme dan mengasah kreativitas mahasiswa seni serta akademisi dengan penuh dedikasi,” ujar Prof. Lusmeilia.

Baca Juga :  UIN Raden Intan Lampung Kembali Duduki Peringkat 1 PTKIN Terbaik di Luar Pulau Jawa, Rektor: Masih Buka Jalur Pendaftaran Mandiri

Albet Maydiantoro, M.Pd., Dekan FKIP Unila juga berharap kegiatan ini dapat mempererat sinergitas seluruh warga FKIP Unila serta memberikan ruang bagi pengembangan kreativitas seni dan budaya lokal.

“Harapan saya melalui kegiatan ini membentuk sinergitas budaya dan kolaborasi yang kuat di seluruh warga FKIP Unila, serta memberi ruang bagi kami untuk menggali dan menampilkan keanekaragaman seni dan budaya yang ada di Provinsi Lampung,” tutupnya. (Pin)

Berita Terkait

Pengukuhan Pengurus DWP Kementerian Agama, Perempuan Berdaya untuk Bangsa
Resmi Dikukuhkan, Pengurus DWP UIN RIL Siap Dukung Program Kemenag
Mahasiswa KKN Unila Gagas Lamban Langit Biru Sebagai Rumah Belajar Inovatif di Desa Astra Ksetra, Tulang Bawang
Klinik Pratama UIN RIL Gelar Tes IVA dan Sadanis Gratis
Bahas Nanobiocides, Prodi Kimia UIN RIL Gelar Webinar Bersama Tomsk State University Rusia
Usulan UIN Raden Intan Lampung, Wan Abdurachman Direkomendasikan Menjadi Pahlawan Daerah
PSR ke-34 Sukses Digelar, SMAN 1 Sumberejo dan MA Matlaul Anwar Kedondong Raih Juara Umum
Kelompok KKN Universitas Lampung Gelar Program “Kecil Menanam, Dewasa Memanen” untuk Konservasi Ekosistem Darat

Berita Terkait

Selasa, 4 Maret 2025 - 16:57 WIB

Pengukuhan Pengurus DWP Kementerian Agama, Perempuan Berdaya untuk Bangsa

Selasa, 4 Maret 2025 - 16:55 WIB

Resmi Dikukuhkan, Pengurus DWP UIN RIL Siap Dukung Program Kemenag

Senin, 3 Maret 2025 - 17:02 WIB

Mahasiswa KKN Unila Gagas Lamban Langit Biru Sebagai Rumah Belajar Inovatif di Desa Astra Ksetra, Tulang Bawang

Selasa, 25 Februari 2025 - 19:46 WIB

Klinik Pratama UIN RIL Gelar Tes IVA dan Sadanis Gratis

Selasa, 25 Februari 2025 - 19:42 WIB

Bahas Nanobiocides, Prodi Kimia UIN RIL Gelar Webinar Bersama Tomsk State University Rusia

Berita Terbaru

Bandar Lampung

Safari Ramadhan BEM-P BK STKIP PGRI: Berbagi Berkah di Bulan Suci

Jumat, 21 Mar 2025 - 17:37 WIB

Pemerintahan

Cek Disiplin ASN, Inspektorat Tubaba dan BKPSDM Sidak ke Kantor OPD

Jumat, 21 Mar 2025 - 16:42 WIB