Disnakeswan Tubaba Sosialisasikan Inseminasi Buatan (IB) Gratis kepada Masyarakat

Kamis, 24 Juli 2025 - 14:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TULANG BAWANG BARAT, (Dinamik.id) – Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakeswan) Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) menggelar kegiatan sosialisasi Inseminasi Buatan (IB) gratis kepada masyarakat, khususnya para peternak lokal yang ada di Kecamatan Tulangbawang Udik, Kamis (24/7/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman serta partisipasi peternak dalam penerapan teknologi reproduksi pada hewan ternak.

Kepala Bidang Pembibitan dan Produksi Disnakeswan, Devita, menyampaikan bahwa program ini merupakan upaya pemerintah daerah untuk mendorong peningkatan kualitas dan produktivitas hewan ternak di wilayah tersebut.

“Melalui sosialisasi IB gratis ini, kami ingin seluruh peternak di Tubaba memahami manfaat inseminasi buatan dalam meningkatkan mutu genetik ternak, efisiensi reproduksi, serta kesehatan hewan secara keseluruhan,” ujarnya

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa IB merupakan teknologi reproduksi yang terbukti efektif untuk meningkatkan hasil peternakan, sekaligus mencegah penularan penyakit yang biasa terjadi melalui perkawinan alami.

Baca Juga :  Safari Ramadhan Tubaba, Silaturahmi Membangun Sinergi Pembangunan

“Ada 4 Tiyuh yg sudah kita adakan sosialisasi kawin suntik kambing gratis dan kesehatan hewan diantaranya, Tiyuh Mulyasari,gunung agung, Mekar jaya dan Daya murni, gunung agung dan hari ini di Tiyuh Kartaraharja, Kecamatan Tulangbawang udik,”Jelasnya

Dari 4 Tiyuh tersebut menurutnya, sudah dilaksanakan lebih dari 100 ekor kambing yang dikawin suntik dan 2000 ekor ternak kambing yang diberi pelayanan kesehatan hewan.

Baca Juga :  Suheri Ingatkan Pengawas Pemilu Satukan Persepsi Pahami Regulasi

Dirinya juga menerangkan, kegiatan sosialisasi ini dilakukan secara bertahap di berbagai kecamatan di Tubaba, melibatkan para penyuluh peternakan dan tenaga medis hewan. Selain penyuluhan, Disnakeswan juga memberikan layanan IB secara langsung di lapangan kepada peternak yang telah mendaftarkan hewannya.

“Dengan adanya program ini, pemerintah berharap para peternak semakin terbuka terhadap inovasi dalam bidang peternakan dan dapat berkontribusi dalam meningkatkan ketahanan pangan daerah,”imbuhnya (rsd)

Berita Terkait

Sah!!! Iwan Mursalin Jadi Sekda Tubaba, Bupati Ingatkan Profesionalisme dan Integritas
Kado Akhir Tahun 2025, Kementerian Perhubungan Serahkan Bus Sekolah untuk Pemkab Tubaba
Pemkab Tubaba Terima CSR PGN Tujuh Unit Bentor Pengangkut Sampah
Pemkab Tubaba dan Kejari Gelar Penerangan Hukum: Dorong Aktualisasi Sikebut untuk Perkuat Program Jaga Desa 2025
Sekda Prana Putra Melantik 94 Pejabat Administrator Pemkab Tubaba
Bupati Tubaba Tekankan Pentingnya Persatuan dan Keteladanan Pemimpin demi kemajuan Daerah
Pemkab Tubaba Dorong Kemandirian Ekonomi Lewat Peternakan Berkelanjutan
Tubaba Art Festival #9 : Menghidupkan Ingatan, Merangkai Masa Depan Tubaba

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 14:04 WIB

Sah!!! Iwan Mursalin Jadi Sekda Tubaba, Bupati Ingatkan Profesionalisme dan Integritas

Senin, 29 Desember 2025 - 14:51 WIB

Kado Akhir Tahun 2025, Kementerian Perhubungan Serahkan Bus Sekolah untuk Pemkab Tubaba

Kamis, 18 Desember 2025 - 16:49 WIB

Pemkab Tubaba Terima CSR PGN Tujuh Unit Bentor Pengangkut Sampah

Jumat, 5 Desember 2025 - 13:08 WIB

Pemkab Tubaba dan Kejari Gelar Penerangan Hukum: Dorong Aktualisasi Sikebut untuk Perkuat Program Jaga Desa 2025

Selasa, 25 November 2025 - 17:04 WIB

Sekda Prana Putra Melantik 94 Pejabat Administrator Pemkab Tubaba

Berita Terbaru

Pemerintahan

Data Ulang Alat Berat, Pemprov Lampung Bidik Optimalisasi PAD

Jumat, 9 Jan 2026 - 20:32 WIB