Pj Bupati Pringsewu Lantik Kadisdikbud, Marindo: Tingkatkan Kinerja!

Senin, 4 November 2024 - 13:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PRINGSEWU (dinamik.id) – Penjabat Bupati Pringsewu Dr Marindo Kurniawan, melantik dan mengambil sumpah Dr.Supriyanto sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pringsewu di Aula Utama Pemkab setempat, Senin (4/11/2024).

Selama ini jabatan Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pringsewu dijalankan oleh Dra.Titik Puji Lestari, yang sehari-hari menjabat sebagai Staf Ahli Bupati Pringsewu Bidang Kemasyarakatan dan SDM sebagai Pelaksana Tugas. Sedangkan Dr Supriyanto, sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bagian Tata Pemerintahan Sekretariat Daerah Kabupaten Pringsewu.

Baca Juga :  DLH Pringsewu Gelar Laporan Akhir Penyusunan D3T Berbasis Jasa Ekosistem

Penjabat Bupati Pringsewu mengatakan pelantikan pejabat pimpinan tinggi pratama ini merupakan hasil seleksi terbuka yang dilaksanakan Januari-Februari 2024. Dimana dalam setiap tahapan dilakukan secara terukur dan sistematis sesuai ketentuan Peraturan Menteri PAN-RB No.15 Tahun 2019 tentang Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi secara terbuka dan kompetitif di lingkungan instansi pemerintah.

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Jabatan pimpinan tinggi sebagaimana dimaksud dalam Undang-undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang Aparatur Sipil Negara, merupakan jabatan manajerial tingkat tinggi yang bertanggungjawab dan berperan dalam mengelola, memotivasi, dan mendukung pengembangan pegawai ASN, mendayagunakan sumberdaya serta mengambil keputusan menurut tingkatan jabatannya bagi mencapai tujuan organisasi,” katanya.

Baca Juga :  Jadi Pusat Kemajuan Bangsa, Presiden Jokowi Dukung Kemenag Aktivasi Badan Kesejahteraan Masjid

Hal ini, kata Marindo, sejalan dengan cita-cita serta tujuan negara, sehingga perlu dibangun aparat yang berintegritas, profesional, netral dan bebas dari intervensi politik, bersih dari praktik KKN, serta mampu menyelenggarakan pelayanan publik, menjalankan peran sebagai unsur perekat persatuan dan kesatuan bangsa.

Baca Juga :  5,6 Persen KPM PKH di Pringsewu Mengundurkan Diri

“Saya berharap akan terjalin komunikasi dan sinergitas yang baik dengan saya selaku Penjabat Bupati Pringsewu. Mari bersama meningkatkan kualitas kinerja, yang tentunya juga akan turut meningkatkan kualitas pelayanan publik sebagai salah satu tugas pokok Aparatur Sipil Negara,” ujarnya.

Pelantikan dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Pringsewu Drs.Heri Iswahyudi, M.Ag. beserta para asisten dan staf ahli bupati, serta para kepala badan, dinas dan bagian di lingkungan Pemkab Pringsewu. (Pin)

Berita Terkait

Data Ulang Alat Berat, Pemprov Lampung Bidik Optimalisasi PAD
Lampung-Jateng Perkuat Kerjasama, Wagub Jihan: Masyarakat Jawa Motor Pembangunan Peradaban
Sah!!! Iwan Mursalin Jadi Sekda Tubaba, Bupati Ingatkan Profesionalisme dan Integritas
Galang Donasi Bencana Sumatra, Kodam XXI/Radin Inten Gelar Pentas Seni Budaya
‘Sengkarut’ Honor Korcam POC di Pringsewu, Kadis KPTPH Provinsi Mengaku Belum Tahu
Membanggakan! Siswa SDN 1 Pringsewu Selatan Sabet Juara di Ajang Nasional dan Kabupaten
Polres Mesuji Polda Lampung Gelar Rilis Akhir Tahun 2025
Wagub Lampung Jihan Nurlela Apresiasi Pengesahan 6 Perda Inisiatif DPRD

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:32 WIB

Data Ulang Alat Berat, Pemprov Lampung Bidik Optimalisasi PAD

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:39 WIB

Lampung-Jateng Perkuat Kerjasama, Wagub Jihan: Masyarakat Jawa Motor Pembangunan Peradaban

Rabu, 7 Januari 2026 - 14:04 WIB

Sah!!! Iwan Mursalin Jadi Sekda Tubaba, Bupati Ingatkan Profesionalisme dan Integritas

Senin, 5 Januari 2026 - 16:40 WIB

Galang Donasi Bencana Sumatra, Kodam XXI/Radin Inten Gelar Pentas Seni Budaya

Senin, 5 Januari 2026 - 16:37 WIB

‘Sengkarut’ Honor Korcam POC di Pringsewu, Kadis KPTPH Provinsi Mengaku Belum Tahu

Berita Terbaru

Pemerintahan

Data Ulang Alat Berat, Pemprov Lampung Bidik Optimalisasi PAD

Jumat, 9 Jan 2026 - 20:32 WIB