PDXC ORARI Lokal Pringsewu Gelar iROTA dan iVOTA

Senin, 12 September 2022 - 11:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PRINGSEWU (dinamik.id) – Pringsewu DX Club (PDXC) yang merupakan bagian dari Organisasi Amatir Radio Indonesia (ORARI) Lokal Pringsewu, selama 2 hari mengadakan kegiatan Indonesian River On The Air (iROTA) dan Indonesian Vacation On The Air (iVOTA).

iROTA digelar Sabtu, 10 September 2022 di DAS Way Sekampung. Sedangkan iVOTA digelar pada Minggu, 11 September 2022 di Taman Wisata Lembah Akasia, Pekon Sukoharjo I, Kecamatan Sukoharjo, Kabupaten Pringsewu.

Baca Juga :  Kapolres Mesuji AKBP Harris, Pimpin Apel Ops Mantap Praja Krakatau Pengamanan Pilkada 2024

Menurut panitia kegiatan Aris Mulato, S.KM. (YC4XAM) yang juga Wakil Ketua ORARI Lokal Pringsewu, mewakili Ketua ORARI Lokal Pringsewu Dr.Fauzi (YD4SJB), kegiatan amatir radio secara outdoor ini, bertujuan dalam rangka melatih cara berkomunikasi sekaligus melatih teknik radio dan antena.

“Selain itu, kami juga ingin membantu pemerintah daerah dalam rangka memperkenalkan Kabupaten Pringsewu beserta destinasi wisata maupun potensi kepariwisataan yang ada di Pringsewu kepada masyarakat di seluruh Indonesia, khususnya di kalangan amatir radio. Dan, alhamdulillah berjalan lancar dan sukses, dengan diikuti ratusan stasiun radio amatir yang telah berpartisipasi”, katanya, Senin (12/09/22).

Baca Juga :  Nuansa Hari Kartini, WHDI Siap Dukung Pembangunan Mesuji Lewat Peran Wanita

Melalui kegiatan iROTA dan iVOTA, pihaknya berharap Kabupaten Pringsewu akan lebih dikenal secara luas di seluruh Indonesia dan bahkan dunia, terutama di kalangan amatir radio anggota ORARI dari Aceh hingga Papua dan para amatir radio dari berbagai negara. (Pon)

Berita Terkait

Gubernur Lampung Tak Mau Cuma Nonton, Siap Ikut Main di Launching IJP FC
Kepergok Curi Motor, Pria Berhelm Kuning Nyaris Babak Belur Diamuk Masa
Infrastruktur, Kesehatan dan Ekonomi Produktif Jadi Fokus Musrenbang Kecamatan Tumijajar
Jajaran Polres Mesuji Polda Lampung, Lakukan Pengecekan Kesehatan Berkala
Protes Jalan Rusak Berkepanjangan, Warga Gelar Aksi ‘Gogoh Iwak’ di Jalan
Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas
Perkuat Perlindungan Perempuan dan Anak, Kominfotik – PPPA Provinsi Lampung Sinergikan Penguatan PUSPAGA
Ketua Kwartir Cabang Pramuka Pringsewu Buka Rakercab ke-XI Tahun 2026

Berita Terkait

Kamis, 29 Januari 2026 - 20:36 WIB

Gubernur Lampung Tak Mau Cuma Nonton, Siap Ikut Main di Launching IJP FC

Kamis, 29 Januari 2026 - 19:47 WIB

Kepergok Curi Motor, Pria Berhelm Kuning Nyaris Babak Belur Diamuk Masa

Rabu, 28 Januari 2026 - 20:00 WIB

Infrastruktur, Kesehatan dan Ekonomi Produktif Jadi Fokus Musrenbang Kecamatan Tumijajar

Rabu, 28 Januari 2026 - 19:51 WIB

Jajaran Polres Mesuji Polda Lampung, Lakukan Pengecekan Kesehatan Berkala

Senin, 26 Januari 2026 - 14:12 WIB

Protes Jalan Rusak Berkepanjangan, Warga Gelar Aksi ‘Gogoh Iwak’ di Jalan

Berita Terbaru