Menjelang Idul Adha, Disnakeswan Lampung Pastikan Stok Ayam dan Telur Aman

Jumat, 23 Juni 2023 - 12:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung (dinamik.id) – Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakeswan) Provinsi Lampung mengatakan ketersediaan daging ayam dan telur di daerahnya mencukupi kebutuhan menjelang Idul Adha 1444 Hijriah.

“Diperkirakan ketersediaan daging ayam dan telur di Provinsi Lampung pada Juni 2023 atau menjelang Idul Adha 1444 Hijriah aman serta cukup,” ujar Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Lampung Lily Mawarti, di Bandar Lampung, Jum’at 23 Juni 2023.

Baca Juga :  Apel Perdana 2025, Firsada Ajak ASN Tubaba Tingkatkan Kinerja dan Disiplin

Ia mengatakan untuk komoditas daging ayam kebutuhannya tercatat ada sebanyak 5.507 ton. Sedangkan untuk jumlah ketersediaannya ada 8.640 ton.

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Ketersediaan untuk daging ayam ada 8.640 ton dan kebutuhan berjumlah 5.507 ton, jadi terdapat kelebihan atau surplus sebanyak 3.133 ton,” katanya.

Dia melanjutkan untuk komoditas telur ayam dengan kebutuhan sebanyak 8.108 ton, jumlah ketersediaan stok ada 18.444 ton. Sehingga ada surplus 10.337 ton untuk telur ayam pada periode menjelang Idul Adha.

Baca Juga :  PC PMII Bandar Lampung Periode 2022-2023 Resmi Dilantik

“Harga rata-rata tingkat produsen komoditas peternakan di Lampung untuk ayam broiler atau daging ayam dengan harga acuan Rp21 ribu-23 ribu per kilogram, pada pekan kedua Juni di harga Rp22.257 per kilogram,” jelasnya.

Sedangkan untuk telur ayam ras dengan harga acuan Rp22 ribu-24 ribu kilogram pada pekan kedua berada di harga Rp27.214 per kilogram.

“Sedangkan harga rata-rata konsumen komoditas peternakan untuk karkas ayam atau daging ayam utuh untuk harga acuan Rp36.750 per kilogram, pada pekan kedua berada di harga Rp33.976 per kilogram. Sedangkan untuk telur ayam ras harga acuan Rp27 ribu per kilogram, rata-rata pada pekan kedua Rp29.524 per kilogram,” tambahnya.

Baca Juga :  Mantapkan Kesiapan Angkutan Lebaran 1446H, Gubernur Rahmat Mirzani Gelar Pembahasan Bersama Mendagri dan Menhub

Menurut dia, dengan adanya ketersediaan stok daging ayam dan telur yang mencukupi,diharapkan konsumsi masyarakat pada Idul Adha dapat terpenuhi dan terjaga. (Naz)

Berita Terkait

KOMPASS–IKMAPAL Bentuk Panitia Kajian Lingkungan Hidup dan SDM Papua
Papa Rock n Roll Bakal Gemparkan Tubaba, Tunggu Tanggal Mainnya!
Hari Desa Nasional 2026, Seluruh Tiyuh dan Kecamatan di Tubaba Gelar Aksi Lingkungan
Pemkab Pringsewu Gandeng Mbizmarket, Buka Jalan Digitalisasi Pengadaan dan UMKM Lokal
Adi Kurniawan Resmi Jabat Ketua Dewan Kehormatan PWI Lampung
Kamis Beradat Resmi Berlaku di Lampung, Bahasa Daerah dan Batik Jadi Identitas
BAZNAS Tubaba Salurkan Beasiswa Pendidikan ke 48 Siswa SD dan SMP
HUT ke-75 Pekon Nusawungu, Bupati Ajak Warga Perkuat Gotong Royong

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 21:21 WIB

KOMPASS–IKMAPAL Bentuk Panitia Kajian Lingkungan Hidup dan SDM Papua

Jumat, 16 Januari 2026 - 14:21 WIB

Papa Rock n Roll Bakal Gemparkan Tubaba, Tunggu Tanggal Mainnya!

Kamis, 15 Januari 2026 - 17:53 WIB

Hari Desa Nasional 2026, Seluruh Tiyuh dan Kecamatan di Tubaba Gelar Aksi Lingkungan

Kamis, 15 Januari 2026 - 17:34 WIB

Pemkab Pringsewu Gandeng Mbizmarket, Buka Jalan Digitalisasi Pengadaan dan UMKM Lokal

Selasa, 13 Januari 2026 - 17:20 WIB

Kamis Beradat Resmi Berlaku di Lampung, Bahasa Daerah dan Batik Jadi Identitas

Berita Terbaru

Bandar Lampung

KOMPASS–IKMAPAL Bentuk Panitia Kajian Lingkungan Hidup dan SDM Papua

Jumat, 16 Jan 2026 - 21:21 WIB

Tulangbawang Barat

Papa Rock n Roll Bakal Gemparkan Tubaba, Tunggu Tanggal Mainnya!

Jumat, 16 Jan 2026 - 14:21 WIB