Rumah Jurnal Adakan Coaching Clinic untuk Peneliti Pemula

Bandar Lampung (dinamik.id) – Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) UIN Raden Intan Lampung melalui Rumah Jurnal kembali mengadakan Coaching Clinic Penulisan Paper Berstandar Scopus.

Kali ini, diikuti oleh peneliti pemula sejumlah 40 dosen yang berasal dari 6 fakultas di lingkungan UIN RIL.

Ketua LP2M, Prof Dr H A Kumedi Ja’far SAg MH dalam sambutannya mengatakan, Coaching Clinic merupakan klinik pembinaan yaitu berupa bimbingan secara singkat dalam bentuk pelatihan sesuai bidang tertentu.

“Melalui Coaching Clinic Penulisan Paper Berstandar Scopus ini diharapkan para peserta dapat memahami dengan baik, sehingga dapat menulis dan menghasilkan tulisan-tulisan (jurnal) yang berkualitas (scopus) dan dapat mengangkat nama baik diri dan lembaga,” kata Prof Kumedi.

Hasil penelitian, menurutnya, baik itu dalam bentuk buku, jurnal dan sejenisnya dapat menjadi salah satu faktor penilaian kampus.

“Untuk itu, setelah kegiatan ini selesai targetnya adalah masing-masing peserta bisa tembus jurnal Scopus. Itu harapan kami,” harapnya.

Sementara dalam laporannya Ketua Panitia sekaligus Kepala Rumah Jurnal, Antomi Siregar SPd MPd menyampaikan, kegiatan ini akan berlangsung selama 2 hari, yakni tgl 17 – 18 Juli 2023 di Meeting Room Gedung Academic & Research Center UIN RIL.

Dalam kegiatan ini mendatangkan narasumber yaitu pengelola 2 jurnal Scopus dari Politeknik Padang Sumatera Barat yakni Ir Rahmat Hidayat ST MSc IT (In Chief Journal ter-index Scopus, memiliki 49 document Scopus dengan H-index 12) dan Dr Muhammad Nur Hudha (memiliki 42 document Scopus dengan H-Index 7). (Naz)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *