Bandar Lampung (dinamik.id)–Seorang pencuri barang di Alfamart, Kecamatan Tanjung Senang, Bandar Lampung berhasil diamankan warga, Selasa, 18 Juli 2023. Uniknya, warga yang menangkap pencuri itu merupakan calon siswa Polri asal Polres Lampung Utara (Lampura).
Menurut saksi, Ridwansyah (30), warga Tanjung Senang, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 11.00 WIB.
Terduga pelaku yang belum diketahui namanya tersebut mencuri parfum di Alfamart. Aksinya terpantau CCTV.
“Tetapi saat ketahuan, pelaku berusaha melarikan diri ke gang sebelah Alfamart,” bebernya.
Kebetulan calon siswa bintara Polri, Krisna Gautama, berada di dekat lokasi kejadian. Krisna kemudian mengejar pelaku dan berhasil menangkapnya.
Pelaku sempat dihajar massa sebelum akhirnya diserahkan ke Polsek Tanjung Senang.
Kasir Alfamart yang enggan disebut namanya menambahkan, pelaku sudah beraksi dua kali.
Dia sampai sudah hapal dengan wajah pelaku. Sebelum tertangkap, lelaki itu beraksi pada pekan lalu.
“Dia datang ke sini diantar ojek online. Saya ciren mukanya,” paparnya.
Sementara itu, Kapolsek Tanjung Senang Ipda Alan Ridwan dikonfirmasi soal ini belum merespons. (Naz)