UKM-U Saintek Unila Gelar Pelatihan Kesekretariatan untuk Anggota

Minggu, 18 Februari 2024 - 12:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar lampung (dinamik.id) – UKM-U Sains dan Teknologi (Saintek) Universitas Lampung ( Unila ) mengadakan Pelatihan Kesekretariatan dengan tema ”Membangun Keterampilan Pengolahan dan Publikasi Berita Berkualitas untuk Anggota UKM-U Saintek: Menuju Kabinet Sinergi yang Berdaya Saing”.

Kegiatan yang digelar secara berani melalui platform Zoom Meeting, Minggu, 18 Februari 2024 ini dibuka Ir. Meizano Ardhi Muhammad, ST, MT, selaku Dosen Pembina UKM-U Saintek, dan menghadirkan Penyusun Informasi dan Publikasi Humas Unila, Angelino Vinanti, sebagai pemateri.

Baca Juga :  Tatang Hermawan Terpilih Jadi Relawan Internasional di Malaysia

Pada kesempatan itu, pemateri berbagi pengalaman serta membahas regulasi pembuatan berita yang baik dan benar, termasuk pengolahan data, pengelolaan berita, dan pola penyusunan berita.

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

Konsep pelatihan ini ditujukan untuk meningkatkan kemampuan anggota UKM-U Saintek Unila dalam menganalisis regulasi pembuatan berita dan mengelola publikasi berita secara efektif.

Baca Juga :  Deklarasi Istiqlal, Rektor Soroti Enam Peran Strategis UIN RIL dalam Perdamaian Dunia

Pelatihan juga bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan anggota Saintek dalam mengelola informasi dan berita secara efektif, serta memberi mereka keterampilan dalam menulis dan menyajikan berita yang menarik dan informatif.

Kegiatan ini berlangsung lancar dengan pemaparan materi yang padat dan jelas, serta dilengkapi dengan sesi sharing dan latihan analisis berita yang diulas kembali di akhir penyampaian materi.

Baca Juga :  FGD Pendampingan Academic Skills, Membangun Budaya Akademik Unggul

“Dengan adanya kegiatan ini, para anggota Saintek berharap dapat mengembangkan potensi diri dalam bidang kepenulisan, khususnya dalam pembuatan berita,” ujar ketua pelaksana, Cicilia Melina Zulianti. (Pin)

Berita Terkait

Unila Dorong Budaya Digital di Pelabuhan Bukit Prima PT. Bukit Asam
FKIPKampus BerdampakKemitraan Berdampak
Unila dan UI GreenMetric Perkuat Kolaborasi Keberlanjutan
FKIP Berperan dalam Keanggotaan Unila di Jaringan Internasional EDLAN
Unila Gelar Workshop Pengelolaan RSPTN dan Pengembangan Sumber Daya Universitas
Himakom Resmi Membuka Ajang Computer Science Showdown 2.0 2025
Yosep Doktor Ilmu Lingkungan, Ekonomi Sirkular Tapioka UMKM
Wamen Stella Apresiasi Riset Unggulan Unila Saat Kunker

Berita Terkait

Jumat, 31 Oktober 2025 - 19:41 WIB

Unila Dorong Budaya Digital di Pelabuhan Bukit Prima PT. Bukit Asam

Rabu, 29 Oktober 2025 - 19:45 WIB

FKIPKampus BerdampakKemitraan Berdampak

Selasa, 28 Oktober 2025 - 19:49 WIB

Unila dan UI GreenMetric Perkuat Kolaborasi Keberlanjutan

Selasa, 28 Oktober 2025 - 19:37 WIB

FKIP Berperan dalam Keanggotaan Unila di Jaringan Internasional EDLAN

Selasa, 28 Oktober 2025 - 15:13 WIB

Unila Gelar Workshop Pengelolaan RSPTN dan Pengembangan Sumber Daya Universitas

Berita Terbaru

Hukum

PWI dan Kejari Tanggamus Bersinergi Edukasi Masyarakat

Jumat, 14 Nov 2025 - 19:10 WIB

DPRD Provinsi

Suara Warga dan Irama Gamelan, Jejak Reses Elly Wahyuni di Way Ratai

Jumat, 14 Nov 2025 - 10:41 WIB