Bupati Dendi Serahkan Bantuan untuk Masyarakat di Dua Kecamatan

Kamis, 28 Maret 2024 - 15:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN – Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Pesawaran Nanda Indira Dendi menyerahkan bantuan kepada masyarakat di Kecamatan Tegineneng dan Negeri Katon.

Bantuan yang diberikan itu berupa hibah untuk pembangunan masjid dan ambal, bantuan sembako untuk kaum duafa, santunan anak yatim, Alqur’an dan kipas angin serta beasiswa untuk anak sekolah.

Bupati Dendi berharap bantuan yang diberikan bermanfaat dan juga dapat digunakan dengan sebaik -baiknya.

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain memberikan bantuan, orang nomor satu di Kabupaten Pesawaran itu juga bersilaturahmi dengan seluruh elemen masyarakat di Masjid Baitul Muslimin Dusun Tanjung Rejo Desa Poncokresno Kecamatan Negeri Katon dan Masjid Nurul Huda Dusun Sriwedari Desa Sriwedari Kecamatan Tegineneng pada Kamis (28/03/2024).

Baca Juga :  Pemkot Bandar Lampung Tentukan Kenaikan UMK Akhir Bulan November 2023

Kunjungan silaturahmi Ramadhan itu dijelaskannya merupakan salah satu agenda Pemerintah Kabupaten Pesawaran ke seluruh wilayah kecamatan untuk meningkatkan tali silaturahmi dan perekat antara pemerintah daerah dengan masyarakat.

“Silaturahmi Ramadhan sebagai wadah menyampaikan informasi sekaligus menyerap aspirasi yang berkembang di tengah masyarakat, sehingga menjadi referensi dalam pembangunan daerah kedepannya,” katanya.

Dirinya mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat Kabupaten Pesawaran yang telah mendukung dan membantu Pemkab Pesawaran dalam melaksanakan pembangunan dan mengajak untuk menguatkan komitmen dan kebersamaan serta berdoa agar masyarakat di Bumi Andan Jejama selalu rukun.

Baca Juga :  Gubernur Arinal Membuka Rakor TIMPORA Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2023

Bupati yang juga Ketua Karang Taruna Provinsi Lampung itu juga mengucapkan terima kasih juga kepada semua pihak khususnya Baznas Kabupaten Pesawaran yang sudah membantu program di Kabupaten Pesawaran.

“Baznas telah meningkatkan manfaat zakat untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat dengan berbagai programnya yaitu, Berkah Benar, Berkat dan Bapak Siji. Semoga bantuan tersebut bermanfaat dan digunakan dengan sebaik-baiknya,” ungkapnya.

Baca Juga :  Dinsos: Penyaluran Bansos PKH di Lampung Capai 95,31 Persen

Lebih lanjut, Bupati Dendi mengajak mengisi ramadhan ini dengan amalan-amalan, sebagai wujud kepatuhan kepada Allah SWT serta senantiasa berlomba-lomba melakukan kebaikan, mengendalikan diri dari segala nafsu, memupuk kebersamaan, kepedulian sosial serta mengulurkan tangan untuk membantu sesama.

“Karena hakikat sebagai muslim adalah saling membantu dan memastikan bahwa jangan sampai ada warga yang kesulitan,” tutupnya.

Turut hadir dalam kunjungan tersebut Jajaran Forkopimda Kabupaten Pesawaran, Para Pejabat Struktural di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pesawaran, Kepala Kemenag Kabupaten Pesawaran, Camat beserta Uspika Kecamatan Negeri Katon dan Tegineneng. (Naz)

Berita Terkait

Ketua Kwartir Cabang Pramuka Pringsewu Buka Rakercab ke-XI Tahun 2026
Kapolres Tubaba Pimpin Sertijab Kasat Lantas, AKP Fony Salimubun Digantikan Iptu Ucida
Pemprov Lampung Dorong Peran Jasaboga Perkuat Gizi, Pariwisata, dan Ekonomi Daerah
Jalan TPU Pandansari I Baru Dikerjakan Sudah Rusak, DPRD Akan Panggil PUPR
Pemprov Lampung Ajukan Perluasan Kawasan Kotabaru 4.000 Ha ke Kemenhut
Gerbong Mutasi Pemprov Bergerak Lagi, Ini Daftarnya
Ini Empat Pesan Sekdaprov Marindo Kurniawan pada 31 Pejabat Baru
Belum Seumur Jagung, Jalan Menuju TPU Pekon Pandansari Rusak Lagi

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 19:23 WIB

Ketua Kwartir Cabang Pramuka Pringsewu Buka Rakercab ke-XI Tahun 2026

Kamis, 22 Januari 2026 - 14:44 WIB

Kapolres Tubaba Pimpin Sertijab Kasat Lantas, AKP Fony Salimubun Digantikan Iptu Ucida

Kamis, 22 Januari 2026 - 13:53 WIB

Pemprov Lampung Dorong Peran Jasaboga Perkuat Gizi, Pariwisata, dan Ekonomi Daerah

Kamis, 22 Januari 2026 - 13:53 WIB

Jalan TPU Pandansari I Baru Dikerjakan Sudah Rusak, DPRD Akan Panggil PUPR

Rabu, 21 Januari 2026 - 17:04 WIB

Pemprov Lampung Ajukan Perluasan Kawasan Kotabaru 4.000 Ha ke Kemenhut

Berita Terbaru

Parpol

Nunik Kembali Pimpin DPW PKB Lampung Periode 2026–2031

Sabtu, 24 Jan 2026 - 14:27 WIB