HUT RI ke-79, Pemkab Tubaba Rayakan Jalan Sehat dan Senam Bersama

Jumat, 9 Agustus 2024 - 15:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TULANG BAWANG BARAT – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia, Kabupaten Tulang Bawang Barat mengadakan kegiatan Jalan Sehat dan Senam Bersama dengan tema “Nusantara Baru, Indonesia Baru.” Acara ini berlangsung di Taman Wisata Kuliner Kagungan Ratu, Kecamatan Tulang Bawang Udik, Jum’at, 9 Agustus 2024.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh berbagai pejabat penting, termasuk Penjabat (Pj.) Bupati Tulang Bawang Barat, Drs. M. Firsada, M.Si, Ketua DPRD Kabupaten Tulang Bawang Barat Ponco Nugroho, ST, serta perwakilan dari TNI, Polri, Kejaksaan, dan instansi lainnya. Selain itu, hadir pula para Ketua Komisi DPRD, Kepala BPN, Kepala Kemenag, Kepala BPS, Ketua KPUD, Ketua Bawaslu, dan Ketua MUI.

Baca Juga :  Tubaba Raih Penghargaan Paritrana Award, Dalam Upaya Meningkatkan Perlindungan Sosial Ketenagakerjaan

Dalam sambutannya, Pj. Bupati Tubaba, Drs. M. Firsada, M.Si, mengungkapkan rasa bangga dan haru melihat antusiasme masyarakat dalam merayakan kemerdekaan. Menurutnya, kegiatan jalan sehat dan senam bersama ini bukan sekadar perayaan, tetapi juga merupakan wujud nyata dari kebersamaan dan semangat persatuan dalam merayakan kemerdekaan.

Firsada juga menekankan pentingnya kegiatan donor darah yang dilaksanakan bersamaan dengan acara ini. Menurutnya, donor darah adalah tindakan mulia yang dapat menyelamatkan nyawa dan merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama.

Pj. Bupati mengajak seluruh peserta untuk menjadikan momen ini sebagai momentum untuk terus membangun Kabupaten Tulang Bawang Barat yang lebih maju, adil, dan sejahtera.

Baca Juga :  Rakor dengan Menkop UKM dan Ketua KPK, Gubernur Arinal Siap Implementasikan Aplikasi Belanja Langsung untuk Cegah Korupsi Pengadaan

“Mari kita bersama-sama menuju masa depan yang lebih cerah dan penuh harapan. Kegiatan ini diharapkan dapat menginspirasi masyarakat untuk terus menjaga kesehatan dan kebersamaan serta melanjutkan semangat persatuan dan kepedulian sosial yang tinggi. Dirgahayu Republik Indonesia ke-79, Pancasila, NKRI Harga Mati,” imbuhnya.

Rute jalan sehat dimulai dari depan Taman Wisata Kuliner Kagungan Ratu, melintasi Jalan Utama Tiyuh Kagungan Ratu, dan berakhir kembali di titik awal.

Berita Terkait

BAZNAS Tubaba Salurkan Beasiswa Pendidikan ke 48 Siswa SD dan SMP
Sah!!! Iwan Mursalin Jadi Sekda Tubaba, Bupati Ingatkan Profesionalisme dan Integritas
Kado Akhir Tahun 2025, Kementerian Perhubungan Serahkan Bus Sekolah untuk Pemkab Tubaba
PCNU Kota Bandar Lampung Resmi Launching Program NUSADAYA
PCNU Bandar Lampung Gelar Orientasi Pengurus MWCNU, Tegaskan Soliditas dan Semangat Mengurus NU
Pemkab Tubaba Terima CSR PGN Tujuh Unit Bentor Pengangkut Sampah
Kunjungan PWI Tanggamus Disambut Hangat Dandim 0424 Letkol Dwi Djunaidi
Salut, Dapur Nasi Sambal Rempah Lampung Gratiskan Makan untuk Mahasiswa Aceh, Sumbar, dan Sumut Terdampak Musibah Sumatra

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:43 WIB

BAZNAS Tubaba Salurkan Beasiswa Pendidikan ke 48 Siswa SD dan SMP

Rabu, 7 Januari 2026 - 14:04 WIB

Sah!!! Iwan Mursalin Jadi Sekda Tubaba, Bupati Ingatkan Profesionalisme dan Integritas

Senin, 29 Desember 2025 - 14:51 WIB

Kado Akhir Tahun 2025, Kementerian Perhubungan Serahkan Bus Sekolah untuk Pemkab Tubaba

Sabtu, 20 Desember 2025 - 20:31 WIB

PCNU Kota Bandar Lampung Resmi Launching Program NUSADAYA

Sabtu, 20 Desember 2025 - 16:22 WIB

PCNU Bandar Lampung Gelar Orientasi Pengurus MWCNU, Tegaskan Soliditas dan Semangat Mengurus NU

Berita Terbaru

Pemerintahan

BAZNAS Tubaba Salurkan Beasiswa Pendidikan ke 48 Siswa SD dan SMP

Selasa, 13 Jan 2026 - 16:43 WIB