Mantan Menteri Yordania Prof Abdel Naser Isi Kuliah Tamu di UIN RIL

Sabtu, 14 September 2024 - 18:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung (Dinamik.id) — Guest Lecture Series yang diselenggarakan oleh International Office Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung (RIL) kembali hadir sebagai bagian dari program internasionalisasi kampus.

Kali ini, acara tersebut menghadirkan Prof Abdel Naser Mousa A Abu Elbasal atau Abdul Nasser Musa Abu al-Basal, Guru Besar dari Yarmouk University, Jordania, yang memberikan wawasan berharga kepada sivitas akademika UIN RIL.

Setelah sebelumnya sukses menghadirkan dosen tamu dari beberapa negara, seperti Rusia, Mesir, dan Malaysia, kehadiran Prof Abdel semakin memperkaya program internasionalisasi UIN RIL.

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam beberapa kesempatan sebelumnya, para akademisi dari negara-negara tersebut telah berbagi pengetahuan mengenai berbagai topik lintas disiplin ilmu.

Pada Sabtu (14/9/2024), bertempat di Ruang Seminar Lantai 2 Gedung Pascasarjana, Prof Abdel membawakan dua sesi kuliah tamu yang dihadiri oleh mahasiswa S3 Doktoral dan S2 Magister dari berbagai program studi.

Baca Juga :  Unila Gelar Acara Ngansis Percepat Kelulusan Magister Teknik Sipil

Mantan Menteri Wakaf, Urusan Islam, dan Tempat-Tempat Suci Jordania (2018-2019) atau Minister of Awqaf, Islamic Affairs and Holy Sites itu membahas “Hukum Perkawinan Kontemporer di Yordania” pada sesi pertama.

Sementara sesi kedua mengangkat tema “Membangun Keunggulan Pelayanan Masyarakat Menuju Masa Depan Pendidikan Islam.”

Diskusi yang interaktif antara peserta dan Prof Abdel menambah kedalaman dari kedua topik tersebut, sebagai bagian dari rangkaian Guest Lecture Series ini, Prof Abdel dijadwalkan memberikan kuliah tamu di beberapa fakultas UIN RIL.

Guru Besar di Departemen Ekonomi dan Perbankan Syariah, Yarmouk University ini pada 17 September menyampaikan kuliah di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) dengan topik “Keuangan Syari’ah dan Ekonomi Hijau.”

Baca Juga :  Raker 2024, Pusat Pengembangan Bisnis UIN RIL Optimalkan Aset BMN

Selanjutnya, di Fakultas Adab, ia membahas “Peradaban Islam di Yordania,” sementara di Fakultas Syariah, ia memaparkan materi tentang “Konsep Penghormatan terhadap Keturunan Nabi Muhammad SAW di Yordania.”

Tak hanya mengisi kuliah tamu, Prof Abdel juga berperan sebagai penguji eksternal pada ujian tertutup program doktor Hukum Keluarga Pascasarjana yang digelar pada 18 September 2024.

Pengalaman dan pengetahuannya di bidang hukum Islam akan memberikan perspektif baru bagi mahasiswa yang sedang menyelesaikan program doktor mereka.

Pria lahiran 1964 itu juga menjadi salah satu pembicara kunci pada Konferensi Internasional Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIK), International Conference on Da’wah and Communication (ICDComm).

Dengan tema “Bridging Culture: Communicating Faiths in a Globalized World,” Prof Abdel membahas topik menarik tentang “Perspektif Hukum mengenai Kebebasan Pers.”

Baca Juga :  Rektor Pantau Pelaksanaan UTBK Mandiri 2024

Prof Abdel Naser Mousa A Abu Elbasal memiliki rekam jejak akademik dan profesional yang luar biasa.

Selain menjabat sebagai Guru Besar di Yarmouk University sejak 2019, ia pernah menjadi Presiden The World Islamic Sciences and Education University (2008-2014). Saat ini, ia juga merupakan anggota Dewan Pengawas Pusat Dokumentasi Kerajaan Yordania (2020 – sekarang).

Kehadiran Prof Abdel di UIN RIL, yang difasilitasi oleh International Office, menjadi bagian dari upaya universitas untuk terus mendatangkan tokoh-tokoh akademik dan profesional dari berbagai negara.

Program Guest Lecture Series ini mempertegas komitmen UIN RIL dalam membangun jejaring global guna meningkatkan kualitas akademik dan membuka peluang kolaborasi internasional. (Pin)

Berita Terkait

Tim Promosi Universitas Saburai Jajaki Kerja Sama dan Promosi PMB di Pengadilan Negeri Sukadana
PMII Rayon FKIP Unila Gelar Pelantikan dan Workshop KTI, Targetkan 30 Prestasi dalam Satu Tahun
Gaet Kalangan Militer, Universitas Saburai Tawarkan Program Sarjana dan Pascasarjana di Lanud M. Bunyamin
PMII Komisariat Universitas Lampung Audiensi dengan Wakil Dekan III Fakultas Pertanian
Hampir 500 Sekolah di Lampung Tak Punya Toilet, DPRD Desak Pemerintah Ambil Tindakan Nyata
Prodi MAP FKIP Unila Belajar Proses Pengambilan Kebijakan Pendidikan ke Komisi V DPRD Lampung
Dekan FEB Unila Diduga Bungkam Kasus Kekerasan dan Pelanggaran Etik Ormawa, Mahasiswa Gelar Aksi
Ikaperta UNILA dan Mas Tani Gelar Demplot Padi di Lampung Tengah

Berita Terkait

Rabu, 25 Juni 2025 - 18:32 WIB

Tim Promosi Universitas Saburai Jajaki Kerja Sama dan Promosi PMB di Pengadilan Negeri Sukadana

Minggu, 22 Juni 2025 - 23:52 WIB

PMII Rayon FKIP Unila Gelar Pelantikan dan Workshop KTI, Targetkan 30 Prestasi dalam Satu Tahun

Rabu, 18 Juni 2025 - 17:38 WIB

Gaet Kalangan Militer, Universitas Saburai Tawarkan Program Sarjana dan Pascasarjana di Lanud M. Bunyamin

Selasa, 17 Juni 2025 - 10:51 WIB

PMII Komisariat Universitas Lampung Audiensi dengan Wakil Dekan III Fakultas Pertanian

Senin, 16 Juni 2025 - 19:49 WIB

Hampir 500 Sekolah di Lampung Tak Punya Toilet, DPRD Desak Pemerintah Ambil Tindakan Nyata

Berita Terbaru

Berita

SGC Diduga Caplok Lahan, DPR RI Gelar RDPU di Lampung

Rabu, 2 Jul 2025 - 15:39 WIB