FISIP Luncurkan Program Sarapan Gratis bagi Mahasiswa Selama UAS

Jumat, 8 Desember 2023 - 13:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (dinamik.id) – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Lampung (Unila) meluncurkan program sarapan gratis selama ujian akhir semester (UAS). Peluncuran berlangsung di Auditorium Gedung D.3.1 FISIP, Jumat, 8 Desember 2023.

Program yang secara khusus ditujukan untuk mahasiswa jalur penerimaan mahasiswa perluasan akses pendidikan (PMPAP) FISIP Unila ini diimplementasikan sebagai bagian dari upaya mendukung tujuan keberlanjutan pembangunan (SDG) poin kedua, yaitu No Hunger.

Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan FISIP Unila Dr. Arif Sugiono, S.Sos., M.Si., menyampaikan, kegiatan ini merupakan upaya lanjutan dari focus group discussion (FGD) world class university beberapa waktu lalu.

Inisiatif ini diambil untuk mendukung peningkatan peringkat Unila di tingkat internasional, pencapaian indikator kinerja utama (IKU), dan melaksanakan agenda strategis SDG’s.

Pelaksanaan teknis program ini, sepanjang UAS sesuai jadwal pada surat edaran yang dikeluarkan bagian akademik pada 11 hingga 22 Desember 2023, memungkinkan mahasiswa mengambil sarapan mereka di Gedung G Layanan Terpadu FISIP. Menu sarapan yang disediakan difokuskan pada pemenuhan nutrisi mahasiswa.

Baca Juga :  Roadshow Cek Fakta SCTV Bersama Komunikasi Unila Berikan Wawasan terhadap Berita Hoaks

“Program ini, insyaAllah, akan dilakukan setiap UAS bagi mahasiswa yang tergabung dalam ujian masuk melalui PMPAP. Berdasarkan database kemahasiswaan saat ini berjumlah 60 mahasiswa, setiap pagi mereka akan mendapatkan fasilitas sarapan gratis,” ujar Dr. Arif Sugiono.

Dekan FISIP Unila Dra. Ida Nurhaida, M.Si., membuka peluncuran secara langsung dan mengapresiasi pelaksanaan program ini. Dra. Ida menjelaskan, program semacam ini merupakan kali pertama dilaksanakan di lingkungan FISIP Unila.

“Pada saat UAS, mahasiswa biasanya memiliki waktu sangat terbatas untuk menyiapkan nutrisi untuk diri mereka. Oleh karena itu, gagasan ini muncul dari wakil dekan dua bersinergi dengan saya,” ungkap Dra. Ida Nurhaida.

Baca Juga :  Bertepatan Hari Guru Nasional, Rektor Kukuhkan 1100 Wisudawan

Peluncuran turut dihadiri Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kerja Sama FISIP Unila Dr. Deddy Hermawan, M.Si., dan Andi Windah, S.I.Kom., M.Comn&MediaSt., Kepala Prodi Perpustakaan Unila, serta mahasiswa PMPAP FISIP Unila.

Program ini menjadi langkah signifikan dalam mendukung kesejahteraan mahasiswa dan meningkatkan keberhasilan akademis di FISIP Unila. (Naz)

Berita Terkait

Tim Promosi Universitas Saburai Jajaki Kerja Sama dan Promosi PMB di Pengadilan Negeri Sukadana
PMII Rayon FKIP Unila Gelar Pelantikan dan Workshop KTI, Targetkan 30 Prestasi dalam Satu Tahun
Gaet Kalangan Militer, Universitas Saburai Tawarkan Program Sarjana dan Pascasarjana di Lanud M. Bunyamin
PMII Komisariat Universitas Lampung Audiensi dengan Wakil Dekan III Fakultas Pertanian
Hampir 500 Sekolah di Lampung Tak Punya Toilet, DPRD Desak Pemerintah Ambil Tindakan Nyata
Prodi MAP FKIP Unila Belajar Proses Pengambilan Kebijakan Pendidikan ke Komisi V DPRD Lampung
Dekan FEB Unila Diduga Bungkam Kasus Kekerasan dan Pelanggaran Etik Ormawa, Mahasiswa Gelar Aksi
Ikaperta UNILA dan Mas Tani Gelar Demplot Padi di Lampung Tengah

Berita Terkait

Rabu, 25 Juni 2025 - 18:32 WIB

Tim Promosi Universitas Saburai Jajaki Kerja Sama dan Promosi PMB di Pengadilan Negeri Sukadana

Minggu, 22 Juni 2025 - 23:52 WIB

PMII Rayon FKIP Unila Gelar Pelantikan dan Workshop KTI, Targetkan 30 Prestasi dalam Satu Tahun

Rabu, 18 Juni 2025 - 17:38 WIB

Gaet Kalangan Militer, Universitas Saburai Tawarkan Program Sarjana dan Pascasarjana di Lanud M. Bunyamin

Selasa, 17 Juni 2025 - 10:51 WIB

PMII Komisariat Universitas Lampung Audiensi dengan Wakil Dekan III Fakultas Pertanian

Senin, 16 Juni 2025 - 19:49 WIB

Hampir 500 Sekolah di Lampung Tak Punya Toilet, DPRD Desak Pemerintah Ambil Tindakan Nyata

Berita Terbaru

Olahraga

Rangkap Jabatan di Tubuh KONI Lampung Menuai Kritik

Sabtu, 12 Jul 2025 - 14:31 WIB