PWI Lampung-IIB Darmajaya MoU Kolaborasi Digital

Jumat, 25 Februari 2022 - 15:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung (dinamik.id)–Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lampung dan Institut Informasi Bisnis Darmajaya memantapkan kolaborasi percepatan digitalisasi dan peningkatan pendidikan serta kompetensi wartawan di Lampung.

Hal itu dikukuhkan dalam penandatanganan nota kesepahaman yang dilakukan Rektor IIB Darmajaya Lampung Firmansyah dan Ketua PWI Lampung Wirahadikusumah di kantor PWI Lampung, Jumat, 25 Februari 2022.

“Kebanggaan bagi kami Rektor IIB Darmajaya berkenan singgah ke kantor PWI. Insya Allah menjadi berkah,” kata Wirahadikusumah.

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

Wira mengungkapkan IIB Darmajaya merupakan satu-satunya perguruan tinggi yang konsen terhadap dunia digital di Lampung. Kerjasama IIB Darmajaya dan PWI Lampung ini tentu membawa manfaat yang luas terhadap kompetensi wartawan.

Baca Juga :  KNPI dan OKP Gelar Silaturahmi dengan IKMAPAL Bahas Indonesia Emas 2045

Apalagi di era ini, menurutnya, wartawan harus mempunyai ilmu di tengah derasnya disrupsi digital. “Kami tentu perlu guru untuk mengajarkan kami lebih cepat beradaptasi. Oleh sebab itu, kami berharap adanya kerjasama pendidikan untuk dapat melanjutkan studi baik S1 maupun S2 di IIB Darmajaya,” tutur Wira, sapaan akrab Direktur Rilis.id ini.

Selain itu, kesepahaman ini termasuk juga kerjasama dalam bentuk pembuatan server, e-commerce dalam rangka membantu pemasaran produk UMKM di Lampung yang dikemas dengan narasi yang apik.

Baca Juga :  Zona Aman Inflasi, Pemkab Mesuji Rutin Gelar Pasar Murah di Kecamatan Tanjung Raya

Rektor IIB Darmajaya Lampung Hi Firmansyah Alfian menerangkan pihaknya merespon positif kerjasama dengan PWI Lampung lantaran saat ini eranya kolaboratif.

“Saatnya kolaboratif, saya juga selalu bilang ini eranya bukannya bersaing, tapi kolaborasi karena semua tentu memiliki kelebihannya masing-masing. Kami siap dengan berbagai keterbatasan kami,” ujarnya.

Ia pun bersyukur kampus yang dipimpinnya diakui sebagai kampus terbaik dibidang digital di Lampung. Rektor menerangkan IIB Darmajaya saat ini merupakan kampus dengan akademisi berstatus Doktor terbanyak di Lampung.

“Alhamdulillah jika Darmajaya terkenal karena teknologinya. Doktor komputer kami insya Allah paling banyak,” jelas dia.

Baca Juga :  Pelabuhan Pelindo 2 Panjang Raih Peringkat Kedua Terbaik Tingkat Regional

Rektor menegaskan kampusnya sangat terbuka kepada PWI yang ingin menjadi mitra strategis.

“Kalau kita bicara digitalisasi informasi, wartawan salah satu pilar utama. Kami siap mensupport, termasuk juga pembelajaran. Kalau ada wartawan yang ingin melanjutkan study di Darmajaya kami terima dengan terbuka.”

“Bukan hanya pembelajaran formal, bagi rekan-rekan yang bersedia dapat mengikuti training, bisa diskusi soal pengetahuan dasar digitalisasi. Mudah-mudahan dapat memberikan manfaat bagi orang lain,” ujar Rektor IIB Darmajaya. (Bay)

Berita Terkait

Pengamat: Aset Negara Sudah Dibeli Melalui Lelang Resmi di BPPN Tak Bisa Dibatalkan
Gubernur Lampung Dijadwalkan Hadiri Puncak HPN 2026 di Banten
Rugikan Negara 3,4 Miliar, DJP Serahkan Dua Tersangka Faktur Pajak Fiktif ke Kejari
Kementerian ATR BPN Cabut HGU 85.244,925 Lahan SGC di Lampung
Habiburokhman: Pimpinan DPR Dukung Kenaikan Gaji Hakim Adhoc
Komisi Reformasi Bahas Gagasan Polri di Bawah Kementerian
KPK Dalami Dugaan Korupsi Lain Libatkan Bupati Pati Sudewo
Adi Kurniawan Resmi Jabat Ketua Dewan Kehormatan PWI Lampung

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 14:57 WIB

Pengamat: Aset Negara Sudah Dibeli Melalui Lelang Resmi di BPPN Tak Bisa Dibatalkan

Jumat, 23 Januari 2026 - 19:48 WIB

Gubernur Lampung Dijadwalkan Hadiri Puncak HPN 2026 di Banten

Kamis, 22 Januari 2026 - 22:19 WIB

Rugikan Negara 3,4 Miliar, DJP Serahkan Dua Tersangka Faktur Pajak Fiktif ke Kejari

Kamis, 22 Januari 2026 - 14:41 WIB

Kementerian ATR BPN Cabut HGU 85.244,925 Lahan SGC di Lampung

Rabu, 21 Januari 2026 - 23:17 WIB

Habiburokhman: Pimpinan DPR Dukung Kenaikan Gaji Hakim Adhoc

Berita Terbaru

Ekonomi dan Kreatif

Akademisi Nilai Pencabutan HGU SGC Turunkan Kepercayaan Investor

Selasa, 27 Jan 2026 - 11:35 WIB