Gubernur Arinal Berharap Wujudkan Ahli Teknik Konstruksi yang Profesional dan Kompeten

Senin, 19 September 2022 - 11:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDAR LAMPUNG (dinamik.id) – Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, diwakili Asisten Perekonomian & Pembangunan Kusnardi, membuka Musyawarah Daerah II Badan Pengurus Daerah Gabungan Ahli Teknik Nasional Indonesia (Gatensi) Provinsi Lampung, di Ballroom Hotel Bukit Randu, Senin (19/09/2022).

Pada kesempatan itu, Kusnardi menyampaikan harapan Gubernur agar Gatensi dapat terus mewujudkan tenaga teknik konstruksi yang profesional dan kompeten.

“Saya berharap agar kedepannya Gatensi dapat menciptakan Tenaga Teknik yang tanggap terhadap kemajuan zaman dan bertanggung jawab dalam pengabdian profesinya,” lanjut Kusnardi.

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kusnardi juga menyampaikan, Provinsi Lampung sebagai pintu gerbang Sumatera memiliki banyak potensi sumber Daya Alam (SDA) maupun Sumber Daya Manusia (SDM). Hal ini merupakan pemicu agar terus berinovasi dalam berbagai bidang guna menghadapi disrupsi dan iklim kompetisi yang semakin ketat.

Baca Juga :  Sosialisasi Pendataan Awal Regsosek 2022

Pemerintah Provinsi Lampung juga akan terus melakukan kerja keras dalam membangun perekonomian di Provinsi Lampung, salah satunya dengan meningkatkan pembangunan infrastruktur.
“Karena pembangunan infrastruktur merupakan salah satu pilar ekonomi nasional untuk mewujudkan pertumbuhan dan pemerataan ekonomi,” ujar Kusnardi.

Saat ini, Pemerintah Provinsi Lampung telah menorehkan berbagai kemajuan dalam sektor infrastruktur. Beberapa diantaranya adalah pembangunan jalan sepanjang 3,3 km di Jalan Ryacudu pada 2021 silam yang merupakan jalan penghubung bagi warga Lampung menuju Gerbang Tol Itera Kotabaru.

Selain itu juga, Pemerintah Provinsi Lampung sedang menyiapkan konstruksi Bendungan Margatiga yang audah memasuki tahap akhir sebesar 96%. Lalu, pelebaran jalan di Jati Agung sebesar 6,75 meter, JTTS, Bendungan Way Sekampung, serta Bakauheni City Sport.

Baca Juga :  Gubernur Melantik Penjabat Bupati Pringsewu, Mesuji, dan Tubaba

Atas nama Pemerintah Provinsi Lampung, Kusnardi mengapresiasi dan menyambut baik kegiatan Musda ini, “Semoga kegiatan ini dapat dijadikan sebagai wahana untuk merefleksi dan mengevaluasi pelaksanaan kegiatan serta perogram kerja yang telah dilaksanan untuk dapat lebih baik lagi kedepannya,” ujar Kusnardi.

Gatensi merupakan Asosiasi Profesi yang dibentuk oleh Gapensi ( Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional ) dengan tujuan diantaranya untuk mewujudkan tenaga teknik konstruksi yang profesional dan kompeten.

Juga, tanggap terhadap kemajuan dan bertanggungjawab dalam pengabdian profesinya sehingga keberadaannya diharapkan mampu menjawab tantangan jasa konstruksi ke depan, baik lokal maupun global.

Baca Juga :  Pemkot Bandar Lampung Gelar Kegiatan Sosial Parenting Cegah Bullying

Ketua Umum BPD Gatensi Budi Santoso, diwakili Sekretaris Umum BPD Gatensi Adam Malik, menyampaikan terimakasih atas kehadiran pihak Pemprov dalam Musda II ini.

“Ke depan kami semua berharap melalui Musda ini dapat diciptakan iklim pembangunan di Provinsi Lampung yang lebih berkualitas dan berdaya saing. Selamat bermusyawarah. Semoga ke depan kita terus mensinergikan program dari pusat menyukseskan program kerja pusat di daerah,” ujar Adam Malik.

Musda ini mengususung tema “Gatensi Lampung Siap Mensertifikasi Tenaga Ahli dan Tenaga Terampil yang Berkualitas serta Bersinergi Membangun Negeri”. (Naz/Red)

Berita Terkait

Infrastruktur, Kesehatan dan Ekonomi Produktif Jadi Fokus Musrenbang Kecamatan Tumijajar
Jajaran Polres Mesuji Polda Lampung, Lakukan Pengecekan Kesehatan Berkala
Protes Jalan Rusak Berkepanjangan, Warga Gelar Aksi ‘Gogoh Iwak’ di Jalan
Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas
Perkuat Perlindungan Perempuan dan Anak, Kominfotik – PPPA Provinsi Lampung Sinergikan Penguatan PUSPAGA
Ketua Kwartir Cabang Pramuka Pringsewu Buka Rakercab ke-XI Tahun 2026
Kapolres Tubaba Pimpin Sertijab Kasat Lantas, AKP Fony Salimubun Digantikan Iptu Ucida
Pemprov Lampung Dorong Peran Jasaboga Perkuat Gizi, Pariwisata, dan Ekonomi Daerah

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 20:00 WIB

Infrastruktur, Kesehatan dan Ekonomi Produktif Jadi Fokus Musrenbang Kecamatan Tumijajar

Rabu, 28 Januari 2026 - 19:51 WIB

Jajaran Polres Mesuji Polda Lampung, Lakukan Pengecekan Kesehatan Berkala

Senin, 26 Januari 2026 - 14:12 WIB

Protes Jalan Rusak Berkepanjangan, Warga Gelar Aksi ‘Gogoh Iwak’ di Jalan

Minggu, 25 Januari 2026 - 19:38 WIB

Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas

Minggu, 25 Januari 2026 - 10:46 WIB

Perkuat Perlindungan Perempuan dan Anak, Kominfotik – PPPA Provinsi Lampung Sinergikan Penguatan PUSPAGA

Berita Terbaru

Ekonomi dan Kreatif

Akademisi Nilai Pencabutan HGU SGC Turunkan Kepercayaan Investor

Selasa, 27 Jan 2026 - 11:35 WIB