Desa Margomulyo Tubaba Target Ungguli Lomba Desa Provinsi Lampung

Jumat, 23 Juni 2023 - 00:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TULANGBAWANG BARAT (dinamik.id) – Desa (tiyuh) Margomulyo, Kecamatan Tumijajar, Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) masuk lima besar lomba desa tingkat Provinsi Lampung.

Pemerintah Provinsi Lampung, Kamis, 22 Juni 2023 turun melalukan penilaian. Tim dipimpin oleh Staf Ahli Bidang kemasyarakatan dan sumber daya manusia Provinsi, Pj Bupati Tubaba Firsada, Camat Tumijajar serta tamu undangan lainnya.

Pada kesempatan itu, Bupati Tubaba Muhammad Firsada menyampaikan bila masuknya Desa Margomulyo pada peringkat lima ini merupakan kerja keras masyarakat dan pemkab. “Yang kita ketahui bersama, ini adalah nyata. Tiyuh Margo Mulyo telah mengikuti event-event nasional maupun tingkat Provinsi Lampung,” ujar Firsada.

Menurut nya, Tiyuh Margomulyo telah memiliki nama baik dari segi kerajinan maupun perekonomian. Margomulyo sudah menunjukkan prestasinya di bidang UMKM dan sudah menunjukkan sebagai Tiyuh dari Kabupaten Tulangbawang Barat yang berprestasi.

“Kami dari Pemerintah Kabupaten berharap kepada tim penilai dapat menilai objektif baik dari indikator-indikator penilaian maupun dari keadaan di lapangan. Harus diakui bahwa Margomulyo bukan tiba-tiba dipilih menjadi peserta Margomulyo memang berkembang mulai dari kelompok masyarakat sampai kepada pemerintahan.”

Baca Juga :  Apel Perdana 2025, Firsada Ajak ASN Tubaba Tingkatkan Kinerja dan Disiplin

“Oleh karenanya penilaian ini tentunya akan menghasilkan prestasi yang baik tidak hanya di Kabupaten Tulangbawang Barat, tetapi di Provinsi Lampung. Semoga Margomulyo terpilih menjadi juara dalam lomba desa Kali ini,” kata Firsada.

Sementara itu, Kepalo Tiyuh Margo Mulyo, Fajar Ria Kurniawan mengungkap bahwa, genap 1,5 tahun dirinya menjabat dan Alhamdulillah Tiyuh Margomulyo menjadi satu-satunya Tiyuh tematik yang ada di Kabupaten Tubaba,

Baca Juga :  Pj Bupati Tubaba Tekankan Netralitas ASN Menjelang Pilkada 2024

Ia juga memaparkan, Margomulyo terdiri dari tujuh suku, dan untuk di setiap suku memiliki potensi dan kemampuan yang berbeda dari bidang pertanian, olahan dan peternakan hingga wisata dan ini akan terus kita kembangkan.

“Selain itu Tiyuh Margomulyo juga mempunyai Comment center kita namakan cafe comment center tempat berdiskusi agar terasa nyaman dan masih banyak lagi potensi potensi yang belum kita gali dan ini akan kita terus kembangkan kedepannya,” imbuhnya. (SID)

Berita Terkait

Frans Sinurat Harumkan Polda Lampung di Tour of Kemala 2025: Juara 2 Criterium Men Youth!
Tiga Warga Kampung di Way Kanan Bawa Persoalan Tanah Ulayat ke Komisi 1 DPRD Lampung
Syukron Muchtar: Efisiensi Anggaran Jangan Pangkas Beasiswa Pendidikan
Walikota Bongkar Sejumlah Saluran Drainase di Kecamatan Panjang
Pemkot Bandar Lampung Ajak BBWS dan PT. KAI Normalisasi Sungai
Kurnia Akbar Prasetia Terpilih sebagai Ketua Cabang PMII Tulang Bawang Masa Khidmat 2025-2026
IWO Lampung Terima Penghargaan Anugerah Be Strong dari Universitas Lampung
Pansus LHP BPK DPRD Lampung Soroti Gagal Bayar dan Tindak Lanjut Rekomendasi Badan Pemeriksa Keuangan
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Februari 2025 - 11:43 WIB

Frans Sinurat Harumkan Polda Lampung di Tour of Kemala 2025: Juara 2 Criterium Men Youth!

Jumat, 14 Februari 2025 - 14:18 WIB

Tiga Warga Kampung di Way Kanan Bawa Persoalan Tanah Ulayat ke Komisi 1 DPRD Lampung

Kamis, 13 Februari 2025 - 13:36 WIB

Syukron Muchtar: Efisiensi Anggaran Jangan Pangkas Beasiswa Pendidikan

Minggu, 9 Februari 2025 - 10:11 WIB

Walikota Bongkar Sejumlah Saluran Drainase di Kecamatan Panjang

Minggu, 26 Januari 2025 - 12:58 WIB

Pemkot Bandar Lampung Ajak BBWS dan PT. KAI Normalisasi Sungai

Berita Terbaru