Istighosah HSN, Rektor: KH Ahmad Hanafiah Bukti Nyata Peran Santri

Sabtu, 21 Oktober 2023 - 13:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung (dinamik.id) – Dalam rangka menyambut Hari Santri Nasional (HSN) yang akan jatuh pada 22 Oktober 2023, Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung (RIL) menggelar kegiatan istighosah kubro dan doa bersama, Sabtu (21/10/2023).

Istighosah dan doa bersama yang berlangsung di Masjid Safinatul Ulum UIN Raden Intan Lampung ini dipimpin oleh Dekan Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIK) Dr Abdul Syukur MAg dan Direktur Pascasarjana Prof Dr Ruslan Abdul Ghofur Msi.

Istighosah tersebut diikuti oleh seluruh Sivitas Akademika dan Mahasantri Ma’had Al Jamiah UIN Raden Intan Lampung.

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada kesempatan tersebut, Rektor Prof H Wan Jamaluddin Z PhD dalam sambutannya menyampaikan, seluruh rangkaian kegiatan yang dirancang dalam memperingati Hari Santri Nasional di UIN Raden Intan Lampung mencerminkan 3 moto UIN yakni Intellectuality, Spirituality, dan Integrity.

Baca Juga :  PBAK 2023 Tingkat Fakultas UIN Digelar Serentak

Menurutnya, giat pertandingan lomba dan festival kebudayaan yang telah diselenggarakan di hari sebelumnya merupakan bentuk rangkaian Intellectuality atau karakteristik manusia yang bergelar ulul albab.

“Maka dengan Istighosah ini, kita perkuat dan perteguh spiritualitas atau Spirituality, manusia yang bergelar ulil abshar,” ujar Rektor.

Sedangkan Integrity, lanjut Rektor, diwujudkan dengan pelaksanaan apel Hari Santri Nasional yang akan diselenggarakan pada tepat 22 Oktober 2023 serentak di seluruh penjuru Indonesia.

Rektor juga dalam kesempatan tersebut menegaskan peran kaum santri sangat penting dalam membimbing, mengarahkan, dan menggerakkan perjuangan demi mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Baca Juga :  Unila Evaluasi Pembangunan Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi

“Salah satu bukti nyata gugur di wilayah Lampung pada saat Agresi Militer I Belanda tahun 1947 adalah ia yang sedang kita perjuangkan untuk mendapatkan gelar pahlawan nasional yaitu KH Ahmad Hanafiah,” ujar Rektor.

Rektor menjelaskan alasan UIN Raden Intan Lampung dan Pemkab Lampung Timur dalam mengusulkan gelar Pahlawan Nasional kepada KH Ahmad Hanafiah. “Karena beliau adalah salah satu tokoh intelektual sekaligus aktor pejuang memimpin pasukan Laskar Hizbullah dan sabilillah yang bersenjatakan golok maju terdepan untuk mempertahankan Bumi Lampung dari masuknya penjajah Agresi Militer I Belanda,” tandasnya.

Di akhir sambutannya, Rektor mengajak para hadirin untuk saling menjaga harmoni kebersamaan dan kekeluargaan di lingkungan UIN Raden Intan Lampung. (Naz)

Berita Terkait

‘Ketika Guru Jadi Gubernur’ Perjalanan Inspiratif Sosok ‘Uncle’ Samsudin
Gelar Muskercab I, PCNU Bandar Lampung Diminta Jadi Barometer
Puji Raharjo: Harlah 102, NU Teguhkan Diri Membangun Keluarga Maslahat
Siwo Cup 1 Sukses, Mitra PWI Tambah Hadiah Untuk Sang Juara
KNPI Bersama Relawan Bagikan Nasi Kotak ke Korban Banjir di Kalibalau Kencana
LDS Gelar Diskusi Putusan MK tentang Penghapusan Presidential Threshold dan Tantangannya
Pansus Temukan Perusahaan Belum Terapkan Harga Singkong Sesuai Kesepakatan, Kadar Aci Jadi Kendala
Banjir Bandar Lampung Kian Parah, Aktivis Tagih Janji Eva Dwiana
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 4 Februari 2025 - 11:27 WIB

‘Ketika Guru Jadi Gubernur’ Perjalanan Inspiratif Sosok ‘Uncle’ Samsudin

Sabtu, 1 Februari 2025 - 21:16 WIB

Gelar Muskercab I, PCNU Bandar Lampung Diminta Jadi Barometer

Selasa, 28 Januari 2025 - 11:42 WIB

Puji Raharjo: Harlah 102, NU Teguhkan Diri Membangun Keluarga Maslahat

Minggu, 26 Januari 2025 - 17:15 WIB

Siwo Cup 1 Sukses, Mitra PWI Tambah Hadiah Untuk Sang Juara

Jumat, 24 Januari 2025 - 20:32 WIB

KNPI Bersama Relawan Bagikan Nasi Kotak ke Korban Banjir di Kalibalau Kencana

Berita Terbaru