Bandar Lampung (dinamik.id) – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Bandar Lampung akan segera mensosialisasikan hak politik ke pemilih pemula Pemilu 2024.
Rabu, 8 November 2023
“Jadi kita ada rencana melakukan sosialisasi hak politik,” kata Seraden Kepala Kesbangpol Pemkot Bandar Lampung, Seraden Nihan Rabu (8/11/2023).
Seraden mengungkapkan, anggaran sosialisasi tersebut sudah dituangkan dalam APBD 2024 mendatang.
“Karena memang anggarannya kita ploting di tahun 2024,” ujarnya.
“Sebab kalau tahun ini kan sudah akhir tahun, jadi tidak memungkinkan lagi,” tuturnya.
Ia menjelaskan, pihaknya akan melakukan sosialisasi tersebut sebelum Februari 2024.
“Mudah-mudahan sebelum Februari kita sudah bisa sosialisasi bersama-sama, mungkin bersama Bawaslu atau kemana kita atur setelah tahun anggaran 2024 ya,” ucapnya.
Selain itu, Seraden juga meminta ASN di Pemkot Bandar Lampung netral saat tahun politik 2024.
“Kalau sosialisasi ke ASN sudah kita lakukan beberapa waktu lalu,”
“Tetapi hingga saat ini kita juga tetap imbau ASN Pemkot Bandar Lampung untuk menjaga netralitasnya,” pungkasnya. (Top)