Oknum Caleg Diduga Kondisikan Penyelenggara

Minggu, 11 Februari 2024 - 11:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LAMPUNGTENGAH (dinamik.id) – Pemilihan legislatif (Pileg) di Kabupaten Lampung Tengah makin dekat, dugaan penggiringan dukungan kepada salah satu calon legislatif (Caleg) makin masif melibatkan unsur penyelenggara pemilu di daerah itu.

Jika sebelumnya dugaan penggiringan dukungan kepada calon yang sama atas salah satu Caleg dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk Pileg DPRD Provinsi Lampung Dapil VII.

Dari tangkap layar yang kami terima, dugaan penggiringan dukungan kepada salah satu Caleg dari PKB untuk DPRD Provinsi Lampung itu, terjadi dengan dugaan melibatkan panitia pengawasan kecamatan (PPK) Kecamatan Seputih Mataram dan panitia pemungutan suara (PPS) Kampung Rejosari Mataram.

Dari tangkap layar grup WhatsApp (WA) itu, diduga sejumlah anggota PPS Seputih Mataram menginstruksikan KPPS Kampung Rejosari Mataram untuk memberikan dukungan suara kepada salah satu Caleg dari PKB untuk DPRD Provinsi Lampung.

“Menindaklanjuti progres dukungan untuk sahabat Budi Hadi Yunanto, calon legislatif DPRD Provinsi Lampung, kami mohon untuk memulai untuk mendata konstituante (pemilih) yang bisa kita kondisikan,”

Baca Juga :  Anggota DPRD Lampung Minta Pelaku dugaan Penganiayaan di BKD Jadi Pol PP

“Seperti yang sudah kami sampaikan dari awal untuk setia KPPS mengajak minimal 3-5 konstituante untuk sahabat Budi Hadi Yunanto,” bunyi salah satu chat di dalam grup WA tersebut.

Bunyi salah satu chat di grup tersebut juga ditulis bahwa grup dan isi chat tersebut bersifat rahasia, tidak untuk disebarkan ke grup KPPS dan juga orang lain di luar grup tersebut.

Dari sejumlah temuan yang media ini temukan di lapangan, dugaan penggiringan dukungan suara kepada salah satu Caleg dari PKB baik untuk kabupaten Lampung Tengah dan provinsi Lampung terjadi di Lampung Tengah.

Baca Juga :  AKAR Lampung Desak KPU Segera Pecat Penyelenggara Tidak Beretika

Diberitakan sebelumnya, dugaan dukungan untuk Caleg atas nama yang sama dan partai yang sama juga terjadi di Kecamatan Bumi Nabung.

Dugaan penggiringan dukungan tersebut bahkan melibatkan salah satu oknum panitia pengawasan kecamatan (Panwascam) di Kecamatan Bumi Nabung.

Namun sayangnya, baik KPU dan Bawaslu Lampung Tengah masih menganggap dugaan kecurangan tersebut sebagai temuan yang tidak merusak proses berdemokrasi di Lampung Tengah dan Indonesia pada umumnya.(pin)

Berita Terkait

Fraksi PDI Perjuangan Lampung Dukung Efisiensi Anggaran, Ingatkan Dampak ke Pembangunan
Anggota DPRD lampung, Syukron Muchtar: Efisiensi Anggaran Jangan Pangkas Beasiswa Pendidikan
Efisiensi Anggaran, DPRD Lampung Minta Tak Korbankan Program Pro Rakyat
Serap Aspirasi Warga, Anggota DPRD Tubaba Wildan Siap Kawal Perbaikan Infrastruktur dan Layanan Kesehatan
DPRD Lampung Kawal Penerapan Kebijakan Penjualan LPG 3 Kg di Pengecer
Anggota DPRD Lampung, Syukron Muchtar Kunjungi Kanwil Kemenag Lampung, Bahas Kuota dan Biaya Haji
DPRD Lampung Siap Perjuangkan Pengangkatan Guru R3 Menjadi PPPK
KPU Tulang Bawang Segera Tetapkan Qudrotul – Hankam Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
Berita ini 7 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 16:20 WIB

Fraksi PDI Perjuangan Lampung Dukung Efisiensi Anggaran, Ingatkan Dampak ke Pembangunan

Kamis, 13 Februari 2025 - 13:36 WIB

Anggota DPRD lampung, Syukron Muchtar: Efisiensi Anggaran Jangan Pangkas Beasiswa Pendidikan

Kamis, 13 Februari 2025 - 11:07 WIB

Efisiensi Anggaran, DPRD Lampung Minta Tak Korbankan Program Pro Rakyat

Selasa, 11 Februari 2025 - 19:34 WIB

Serap Aspirasi Warga, Anggota DPRD Tubaba Wildan Siap Kawal Perbaikan Infrastruktur dan Layanan Kesehatan

Rabu, 5 Februari 2025 - 16:59 WIB

DPRD Lampung Kawal Penerapan Kebijakan Penjualan LPG 3 Kg di Pengecer

Berita Terbaru