Bupati Pesisir Barat Komitmen Bangun Kantor PWI Setempat 2025

Selasa, 2 Juli 2024 - 18:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESISIR BARAT (dinamik.id)-Bupati Pesisir Barat Agus Istiqlal berkomitmen membangun kantor kesekretariatan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pesisir Barat 2025 mendatang.

Komitmen itu ditegaskan orang nomor satu di kabupaten berjuluk Bumi Para Saibatin dan Ulama itu dalam pertemuan empat mata dengan Ketua PWI Lampung Wirahadikusumah, di ruang kerja Bupati, Lantai 5 Gedung A Komplek Perkantoran Pemkab Pesisir Barat, Selasa (2/7/2024).

Bupati menegaskan pihaknya memastikan siap bermitra dan mendukung program-program kerja serta eksistensi organisasi yang lahir tahun 1946 itu pada tahun-tahun mendatang.

“Kantor PWI mudah-mudahan akan kita bangun 2025 nanti, karena untuk 2024 sepertinya tidak memungkinkan lagi,” ujar Agus Istiqlal.

Kendati demikian, Agus berharap agar keberadaan PWI Pesisir Barat juga mampu berkontribusi terhadap Pemkab Pesisir Barat. Utamanya dalam hal menyampaikan ragam informasi ihwal berbagai program Pemkab Pesisir Barat dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan peningkatan pembangunan, dan potensi yang terkandung di wilayah yang memiliki bentangan garis pantai sepanjang 210 KM tersebut.

Baca Juga :  Malam Pembukaan Porwanas XIII Malang Spektakuler

“Artinya kami berharap hubungan kerjasama Pemkab Pesisir Barat dengan PWI Pesisir Barat ke depannya agar dapat terjalin semakin baik lagi,” kata bupati dua periode yang akrab disapa Udo Lal itu.

Kabar baik tersebut disambut positif Ketua PWI, Wira yang diharapkan agar hal tersebut dapat ditunaikan di tahun anggaran 2025 mendatang.

Baca Juga :  SKK Migas Sumbagsel Ajak PWI Lampung Sosialisasikan Pentingnya Pemenuhan Energi ke Masyarakat

“Karena memang PWI Pesisir Barat sendiri ke depan PR nya cukup banyak. Dukungan Pemkab Pesisir Barat kepada PWI Pesisir Barat yang disampaikan Bupati secara langsung tentu menjadi penyemangat bagi jajaran PWI Pesisir Barat dalam menyelesaikan tugas-tugasnya ke depan,” ungkap Wira.

“Atas bama PWI Provinsi Lampung berterima kasih atas respon dan dukungan positif Bupati kepada PWI Pesisir Barat,” jelas Wira. (Naz)

Berita Terkait

KNPI Lampung Dukung Presiden Anugerahkan Gelar Pahlawan Soeharto
Gelorakan Semangat Pahlawan, RRI Kembali Helat Kita Indonesia
Panji Bangsa Lampung Gelar Pendidikan Instruktur untuk Perkuat Kaderisasi 
Kolaborasi BTB dan IJP Lampung, Edukasi Publik Soal Penyesuaian Tarif Tol
DPRD Lampung : Perusahaan Wajib Patuhi Pergub Tata Kelola dan Hilirisasi Ubi Kayu
Polres Mesuji Gelar Sertijab Dua Kasat dan Tiga Kapolsek
Polres Mesuji Jaga Keamanan Lingkungan Gencarkan Patroli Siskamling
Perjamuan Prosa : Diseminasi Karya Novela Berbasis Sejarah dan Budaya Lampung

Berita Terkait

Kamis, 13 November 2025 - 23:03 WIB

KNPI Lampung Dukung Presiden Anugerahkan Gelar Pahlawan Soeharto

Senin, 10 November 2025 - 10:06 WIB

Gelorakan Semangat Pahlawan, RRI Kembali Helat Kita Indonesia

Minggu, 9 November 2025 - 10:45 WIB

Panji Bangsa Lampung Gelar Pendidikan Instruktur untuk Perkuat Kaderisasi 

Jumat, 7 November 2025 - 15:14 WIB

Kolaborasi BTB dan IJP Lampung, Edukasi Publik Soal Penyesuaian Tarif Tol

Jumat, 7 November 2025 - 06:54 WIB

DPRD Lampung : Perusahaan Wajib Patuhi Pergub Tata Kelola dan Hilirisasi Ubi Kayu

Berita Terbaru

Hukum

PWI dan Kejari Tanggamus Bersinergi Edukasi Masyarakat

Jumat, 14 Nov 2025 - 19:10 WIB