Ini Daftar Pejabat Baru yang Dilantik Rektor Unila

Rabu, 15 Januari 2025 - 15:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung, (Dinamik.id) – Rektor Universitas Lampung (Unila) Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., IPM., ASEAN Eng., melantik 13 pejabat administrasi dan tiga pejabat fungsional baru di ruang pelantikan lantai empat Gedung Rektorat Unila, Rabu, 15 Januari 2025.

Pejabat yang dilantik terdiri dari 12 wakil dekan dan satu wakil direktur, serta tiga pejabat fungsional, dengan rincian sebagai berikut:

1. Dr. Ahmad Irzal Ferdiansyah, S.H., M.H., Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kerja Sama FH Unila
2. Dr. Budiyono, S.H., M.H., Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Umum FH Unila
3. Dr. Rudi Natamiharja, S.H., D.E.A., Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FH Unila
4. Prof. Dr. Noverman Duadji, M.Si., Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kerja Sama FISIP Unila
5. Dr. Arif Sugiono, S.Sos., M.Si., Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Umum FISIP Unila
6. Dr. Robi Cahyadi Kurniawan, S.IP., M.A., Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FISIP Unila
7. Dr. Fitra Dharma, S.E., M.Si., Wakil Direktur Bidang Keuangan dan Umum Pascasarjana Unila
8. Dr. Sudrajat, S.E., M.Acc., Akt., Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Umum FEB Unila
9. Dr. Albet Maydiantoro, S.Pd., M.Pd., Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Umum FKIP Unila
10. Dr. Qadar Hasani, S.Pi., M.Si., Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Umum FP Unila
11. Vera Agustriana Noorhidana, S.T., M.T., Ph.D., Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Umum FT Unila
12. Dr. Aristoteles, S.Si., M.Si., Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Umum FMIPA Unila
13. Dr. Roro Windi Perdani, M.Kes., Sp.A.(K)., Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Umum FK Unila
14. Hendri Susanto, S.T., Pranata Komputer Ahli Pertama Unila
15. Ria Silvita Tanum, S.Pd., M.Pd., Pranata Komputer Mahir Unila
16. Risa Rikafitri, S.E., M.S.Ak., Perencana Ahli Pertama Unila

Baca Juga :  1.103 Lulusan Unila Mengikuti Prosesi Wisuda Periode IV

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga :  Rektor Unila Terima Kunjungan Kepala KPPN Bandar Lampung

Prof. Lusmeilia menyampaikan, pelantikan ini merupakan langkah lanjutan dalam penyesuaian perubahan Struktur Organisasi dan Tata Kerja (SOTK) 2024 di Unila. Ia juga menegaskan, beberapa wakil dekan yang sebelumnya menjabat di bidang keuangan telah diberhentikan dan dilantik kembali.

Baca Juga :  Unila Peringkat 16 Perguruan Tinggi Terbaik Indonesia Versi THE WUR 2024

“Tugas yang diemban hari ini adalah tugas tambahan, di mana kita semua dituntut untuk bekerja semaksimal mungkin,” ujar Prof. Lusmeilia.

Selain itu, pelantikan mencakup jabatan fungsional untuk dua pranata komputer ahli pertama dan pranata komputer mahir, serta satu perencana ahli pertama. Prof. Lusmeilia berharap, penambahan pegawai fungsional akan memperkuat Unila dalam pengelolaan administrasi, terutama di bidang keuangan dan perencanaan.

Rektor Unila juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada pejabat lama atas dedikasi mereka. Ia berharap, pejabat yang sudah selesai masa jabatannya dapat memberi arahan dan masukan kepada pejabat yang baru agar Unila semakin maju. (Pin)

Berita Terkait

Tim Promosi Universitas Saburai Jajaki Kerja Sama dan Promosi PMB di Pengadilan Negeri Sukadana
PMII Rayon FKIP Unila Gelar Pelantikan dan Workshop KTI, Targetkan 30 Prestasi dalam Satu Tahun
Gaet Kalangan Militer, Universitas Saburai Tawarkan Program Sarjana dan Pascasarjana di Lanud M. Bunyamin
PMII Komisariat Universitas Lampung Audiensi dengan Wakil Dekan III Fakultas Pertanian
Hampir 500 Sekolah di Lampung Tak Punya Toilet, DPRD Desak Pemerintah Ambil Tindakan Nyata
Prodi MAP FKIP Unila Belajar Proses Pengambilan Kebijakan Pendidikan ke Komisi V DPRD Lampung
Dekan FEB Unila Diduga Bungkam Kasus Kekerasan dan Pelanggaran Etik Ormawa, Mahasiswa Gelar Aksi
Ikaperta UNILA dan Mas Tani Gelar Demplot Padi di Lampung Tengah

Berita Terkait

Rabu, 25 Juni 2025 - 18:32 WIB

Tim Promosi Universitas Saburai Jajaki Kerja Sama dan Promosi PMB di Pengadilan Negeri Sukadana

Minggu, 22 Juni 2025 - 23:52 WIB

PMII Rayon FKIP Unila Gelar Pelantikan dan Workshop KTI, Targetkan 30 Prestasi dalam Satu Tahun

Rabu, 18 Juni 2025 - 17:38 WIB

Gaet Kalangan Militer, Universitas Saburai Tawarkan Program Sarjana dan Pascasarjana di Lanud M. Bunyamin

Selasa, 17 Juni 2025 - 10:51 WIB

PMII Komisariat Universitas Lampung Audiensi dengan Wakil Dekan III Fakultas Pertanian

Senin, 16 Juni 2025 - 19:49 WIB

Hampir 500 Sekolah di Lampung Tak Punya Toilet, DPRD Desak Pemerintah Ambil Tindakan Nyata

Berita Terbaru

Olahraga

Rangkap Jabatan di Tubuh KONI Lampung Menuai Kritik

Sabtu, 12 Jul 2025 - 14:31 WIB