Tetap Kompak Jelang Musda, Elit Golkar Lampung Buka Puasa Bersama

Rabu, 26 Maret 2025 - 12:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung (dinamik.id) — Para elit dan kader Partai Golkar Lampung berkumpul, Selasa (25/3/2025) sore.

Pertemuan para senior dan kader muda di kediaman Sekretaris Golkar Lampung Ismet Roni di Rawalaut, Enggal itu ternyata dalam rangka menjaga silaturahmi dan kekompakan kader menjelang Musda dipercepat DPD Partai Golkar Lampung.

Tampak hadir penuh harmoni, Plt Ketua Golkar Lampung yang juga Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir, Anggota Komisi VIII DPR RI Aprozi Alam, Anggota DPR RI Hanan A. Rozak, dan Rycko Menoza.

Hadir juga, Ketua Depidar VII SOKSI Lampung Alzier Dianis Thabrani, Wakil Ketua DPD Golkar/Ketua KAHMI Abi Hasan Muan serta sekertaris Golkar/Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung Ismet Roni.

Berdasarkan pantauan, mereka duduk santai dan ngobrol bareng Plt Ketua Golkar Lampung, Adies Kadir yang datang langsung dari Jakarta.

Baca Juga :  Bersih-bersih, 60 Warga Tanjung Priok Ikuti Program Padat Karya

Acara ini turut dihadiri sejumlah senior Partai Golkar, yakni Hairi Pasa, Octaviano, Thaib Husin dan lainnya.

Adies Kadir mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara senior, anggota Fraksi di DPR RI, DPRD Provinsi dan Kabupaten Kota termasuk pengurus DPD I hingga DPD II di Lampung.

“Mudah-mudahan kebiasaan baik ini terus dilakukan tahun-tahun berikutnya, siapupun pemimpin Golkar Lampung nantinya,” ujar Adies Kadir.

Baca Juga :  Iqbal Ardiansyah Kunjungi Korban kebakaran di Rajabasa

Sekertaris Golkar Lampung, Ismet Roni menambahkan, sudah lama para senior dan seluruh kader tidak berkumpul. Sehingga, diharapkan pertemuan di bulan Ramadan ini bisa mempererat silaturahmi dan kekompakan dalam Partai Golkar

“Kami senang berkumpul dan rindu dengan persatuan, mudah-mudahan setelah ini Golkar Lampung semakin kompak dan solid,” ujar Ismet. (AMD)

Berita Terkait

Tiga Warga Tewas Akibat Banjir, Jihan: Pemda Harus Tanggap Penyebab!
Dinamika Pemilihan Ketua IJP Lampung 2025, Agung Kurniawan Batal Nyalon
Rayakan Waisak 2569 BE, Umat Buddha Lampung Tanam Pohon dan Apotek Hidup Lewat Gerakan Eco Theologi
Lampung Suarakan Kemanusiaan, Bela Palestina Hari Ini!
Pemilihan Ketua IJP Lampung 2025: Pendaftaran Calon Dibuka Mulai 22 April
Jflowers 2025 Panas! Bara DC Ungguli Dani F.POOL dalam Laga Penentuan
PWI Lampung Dukung Relawan Peduli Palestina Aksi Damai 19 April 2025
Demokrat Putar Haluan, Nanda-Anton Makin Melenggang

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 23:13 WIB

Tiga Warga Tewas Akibat Banjir, Jihan: Pemda Harus Tanggap Penyebab!

Senin, 21 April 2025 - 14:05 WIB

Dinamika Pemilihan Ketua IJP Lampung 2025, Agung Kurniawan Batal Nyalon

Minggu, 20 April 2025 - 19:31 WIB

Rayakan Waisak 2569 BE, Umat Buddha Lampung Tanam Pohon dan Apotek Hidup Lewat Gerakan Eco Theologi

Sabtu, 19 April 2025 - 14:35 WIB

Lampung Suarakan Kemanusiaan, Bela Palestina Hari Ini!

Jumat, 18 April 2025 - 11:05 WIB

Pemilihan Ketua IJP Lampung 2025: Pendaftaran Calon Dibuka Mulai 22 April

Berita Terbaru

Tulangbawang Barat

Bupati Tubaba Apresiasi Fabio Azka Irawan, Pemain Timnas U-17 Asal Margajaya

Senin, 21 Apr 2025 - 19:34 WIB