Mahasiswi UIN Semarakkan Pasti Science Day di Thailand

Rabu, 30 Agustus 2023 - 15:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Yala, Thailand (dinamik.id) – Bulan Agustus di Thailand adalah bulan dengan banyak perayaan, diantaranya adalah Pasti Science Day.

Pasti Science Day adalah bentuk dari pertunjukan sains yang ditujukan untuk menambah pengetahuan dengan menggunakan metode observasi secara langsung dan dibuat dengan konsep yang begitu menyenangkan.

Pada pertunjukkan Pasti Science Day kali ini, tiga mahasiswi Kuliah Kerja Nyata (KKN) Internasional UIN Raden Intan Lampung turut memeriahkan kegiatan tersebut. Mereka tergabung menjadi sebuah tim penyelenggara Pasti Science Day di Suttisart Witya School atau biasa dikenal dengan Ma’had Ar-Rasyidin yang beralamat di Than to, Yala, Thailand.

Dengan bantuan dan arahan dari tenaga pendidik dan persiapan yang begitu matang kegiatan ini terselenggara dengan meriah. Terdapat lima pertunjukkan sains yaitu, eksperimen sains : es loli (metode pembekuan es secara instan melalui garam dan es yang digoyang- goyangkan di dalam ember), lilin pengusir nyamuk herbal, baking soda roket, keajaiban air berjalan, dan angkat balon kaca.

Baca Juga :  Akselerasi Energi Terbarukan di Kampus Hijau, TPKBBL UIN RIL Adakan Seminar WED 2023

Kegiatan ini dilakukan pada Jumat, 18 Agustus 2023 usai melakukan rutinitas setiap Jumat pagi yakni sholat dhuha berjamaah.

Laila Arwaechuarae, salah seorang pendidik mengatakan, Pasti Science Day merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun pada bulan Agustus. Hal ini banyak dilakukan di Negara Thailand dan pada awalnya mendapat inspirasi dari Negara Malaysia.

Kemudian salah satu tenaga pendidik lainnya, Naidyah Salaeh, mengatakan, kegiatan ini mengenalkan sains dengan metode observasi langsung yang sangat menyenangkan dan mudah dimengerti oleh seorang murid, dikarenakan murid yang tergabung dalam Science Day ini adalah murid kelas 4 s.d 6 SD, yang mana mereka lebih suka berinteraksi diluar kelas dengan cara mengamati dan melakukan secara langsung.

Baca Juga :  UKMBS Unila dan UKMF KSS Gelar Pengadilan Cerpen PEKSIMPROV 2022

Dengan diadakannya kegiatan ini, para pendidik berharap para siswa kelas 4 s.d 6 SD ini dapat memahami teori sains yang telah diajarkan dan dapat mengamalkannya dirumah dengan pengawasan dari orangtua.(Naz)

Berita Terkait

Pahlawan Tak Lahir dari Penindasan: Suara Perlawanan dari Rumah Ideologi Klasika
Wabup Tubaba Buka Pelatihan Siaga Bencana Sekolah PMR Madya dan Wira
Kolaborasi BTB dan IJP Lampung, Edukasi Publik Soal Penyesuaian Tarif Tol
Pemprov dan Puspaga Pinggungan Sebuai Perkuat Kapasitas Konselor di Lampung
Selamat!!! Oking Ganda Miharja Raih Gelar Doktor Ilmu Hukum Universitas Jayabaya
Sukses Gelar Karya dan Luncurkan Buku, TBM Mekar Utama Tutup Festival Literasi Anak Desa Bumi Harjo 2025
Kekerasan Perempuan, Tubuh, dan Relasi Kuasa Tajuk Majelis Jum’at Klasika
HSN 2025, PCNU Bandar Lampung Gelar Aksi Santri Menanam untuk Kehidupan

Berita Terkait

Selasa, 11 November 2025 - 12:52 WIB

Pahlawan Tak Lahir dari Penindasan: Suara Perlawanan dari Rumah Ideologi Klasika

Jumat, 7 November 2025 - 22:20 WIB

Wabup Tubaba Buka Pelatihan Siaga Bencana Sekolah PMR Madya dan Wira

Jumat, 7 November 2025 - 15:14 WIB

Kolaborasi BTB dan IJP Lampung, Edukasi Publik Soal Penyesuaian Tarif Tol

Senin, 3 November 2025 - 19:33 WIB

Pemprov dan Puspaga Pinggungan Sebuai Perkuat Kapasitas Konselor di Lampung

Sabtu, 1 November 2025 - 12:00 WIB

Selamat!!! Oking Ganda Miharja Raih Gelar Doktor Ilmu Hukum Universitas Jayabaya

Berita Terbaru

Hukum

PWI dan Kejari Tanggamus Bersinergi Edukasi Masyarakat

Jumat, 14 Nov 2025 - 19:10 WIB

DPRD Provinsi

Suara Warga dan Irama Gamelan, Jejak Reses Elly Wahyuni di Way Ratai

Jumat, 14 Nov 2025 - 10:41 WIB