Berkah Ramadhan, Kapolres Mesuji Berbagi Takjil di Wilayah Way Serdang

Senin, 18 Maret 2024 - 20:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan More
MESUJI (dinamik.id) — Masih dalam suasana Bulan Suci Ramadhan 1445 Hijriyah, Jajaran Polres Mesuji melakukan kegiatan berbagi makanan maupun minuman untuk menu berbuka puasa (takjil) kepada masyarakat yang melintasi di Jalan Simpang 3 Desa Bukoposo, Kecamatan Way Serdang, Kabupaten Mesuji, Senin (18/03/2024).

Kapolres Mesuji AKBP Ade Hermanto, SH Sik CPHR dalam kesempatan tersebut mengatakan, dalam kegiatan “Berbagi Takjil” ini disertai dengan memberikan himbauan kamtibmas dan tertib berlalulintas kepada masyarakat, untuk menjaga keselamatan dalam berkendara dan menjaga kekhusyukan beribadah di Bulan Suci Ramadhan Tahun 1445 H.

Baca Juga :  Mikdar Ilyas Berharap Pj Gubernur Netral Hadapi Pilkada Lampung

“Berbagi Takjil ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Polri kepada warga, khususnya umat muslim yang sedang melaksanakan ibadah puasa di wilayah Kabupaten Mesuji,” kata Kapolres

Kapolres menuturkan, melalui pemberian Takjil kepada pengendara ini akan tercipta kebersamaan antara Polri dan warga serta menumbuhkan kesadaran dalam menjaga keamanan dan ketertiban bersama di wilayah hukum Polres Mesuji.

“Dengan kegiatan berbagi takjil ini, tentunya kita berharap dapat memberikan manfaat kepada sesama bagi yang sedang menjalani ibadah Bulan Ramadhan,” ucapnya

Baca Juga :  Bupati Mesuji Elfianah dan Wabup Yugi Wicaksono, Sholat Idul Fitri 1446 H di Desa Muara Tenang

Turut hadir dalam kegiatan berbagi takjil ini diantaranya, Kapolres Mesuji AKBP Ade Hermanto SH Sik CPHR, Kasatlantas AKP Asep Suhendi SH MH, Kasat Binmas AKP Sarijo, Kapolsek Way Serdang IPTU Heri Ramanda beserta Jajaran.

Berita Terkait

Tegas, PWNU Lampung Keluarkan Surat Pernyataan: LGBT Bertentangan dengan Ajaran Islam, Hukum, dan Norma
Laporan Masuk: Damkar Lamsel Langsung Turun Buru Hantu
DPR Masih Mengkaji Putusan MK tentang Pemisahan Pemilu
Ramai soal Wapres Berkantor di Papua, Ini Klarifikasi Yusril
Cegah Pengaruh Negatif, dr. Sasa Chalim Dukung Raperda Larangan LGBT di Lampung
Laporkan Pegawai Terlibat Fraud ke Kejati Lampung, Komitmen Kuat BRI Terapkan Zero Tolerance Terhadap Fraud
SGC Diduga Caplok Lahan, DPR RI Gelar RDPU di Lampung
Anak Muda Bergerak: MSE dan PKBI Lampung Gelar Jelajah Bakti di Pesawaran

Berita Terkait

Jumat, 11 Juli 2025 - 15:04 WIB

Tegas, PWNU Lampung Keluarkan Surat Pernyataan: LGBT Bertentangan dengan Ajaran Islam, Hukum, dan Norma

Jumat, 11 Juli 2025 - 13:51 WIB

Laporan Masuk: Damkar Lamsel Langsung Turun Buru Hantu

Rabu, 9 Juli 2025 - 14:03 WIB

DPR Masih Mengkaji Putusan MK tentang Pemisahan Pemilu

Rabu, 9 Juli 2025 - 12:34 WIB

Ramai soal Wapres Berkantor di Papua, Ini Klarifikasi Yusril

Jumat, 4 Juli 2025 - 13:38 WIB

Cegah Pengaruh Negatif, dr. Sasa Chalim Dukung Raperda Larangan LGBT di Lampung

Berita Terbaru

Berita

Laporan Masuk: Damkar Lamsel Langsung Turun Buru Hantu

Jumat, 11 Jul 2025 - 13:51 WIB