Golkar Usung RMD-Jihan Maju Pilgub Lampung 2024

Senin, 26 Agustus 2024 - 07:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung, (dinamik.id) – Partai Golkar secara resmi memberikan rekomendasi kepada pasangan Rahmat Mirzani Djausal (RMD) dan dr Jihan Nurlela sebagai calon gubernur dan wakil gubernur Lampung untuk periode 2024-2029.

Penyerahan surat rekomendasi dilakukan langsung oleh Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia, di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta. Dalam acara tersebut, hadir pula Sekretaris DPD Partai Golkar Lampung Ismet Roni.

Baca Juga :  Dukung Mirza-Jihan, Pemuda Pancasila Diharapkan Jadi Bagian Pembangunan Lampung

Setelah menerima rekomendasi, Rahmat Mirzani Djausal mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Bahlil Lahadalia atas dukungan yang diberikan.

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Alhamdulillah, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, atas rekomendasi yang diberikan kepada kami sebagai pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung,” ujarnya.

Baca Juga :  Temui Tokoh Lamtim, Cagub Arinal Djunaidi Berencana Membangun Pelabuhan di Labuhan Maringgai

RMD menegaskan bahwa dukungan dari partai koalisi semakin memperkuat semangat mereka untuk berjuang demi masyarakat Lampung dan membawa provinsi tersebut menuju kemajuan.

“Mari kita terus bersatu dan berjuang bersama untuk mewujudkan Lampung yang lebih maju,” tegasnya.

Sebelumnya, pasangan RMD-Jihan telah mendapatkan dukungan dari partai-partai Gerindra, PKB, NasDem, Demokrat, PKS, PAN, dan Partai Prima.

Baca Juga :  Pemkot Bandar Lampung Target Jumlah Kunjungan Wisata Naik Hingga 300 Ribu

Dengan diberikan rekomendasi oleh Partai Golkar, harapan Ketua Golkar Lampung, Arinal Djunaidi, untuk mengikuti kontestasi Pilkada 2024 kini dipastikan tidak akan terwujud.

Saat ini, satu-satunya partai yang belum mengumumkan arah dukungannya dalam pemilihan Gubernur Lampung 2024 adalah PDI Perjuangan. (Amd)

Berita Terkait

Matangkan Persiapan Retret Wartawan, PWI Pusat dan Kemenhan Gelar Rapat Khusus
Kejati Lampung Serius Ungkap Korupsi SPAM Pesawaran, Giliran Anggota DPR RI Zulkifli Anwar Diperiksa
Survei Denny JA: 67,1 Persen Pemilih Prabowo Tolak Pilkada Dipilih DPRD
Soal Pengembangan, KPK Tunggu Hasil Pemeriksaan Kasus OTT Bekasi
Akhirnya Dokter Richard Lee Penuhi Panggilan Polda Metro Jaya
Konflik Gajah – Manusia di Lampung Timur Telan Korban Jiwa, LBH DLN Desak Solusi Tegas Presiden
‘Sengkarut’ Honor Korcam POC di Pringsewu, Pemkab Lempar Bola Panas ke Provinsi
PWI dan Polda Lampung Perkuat Sinergi dan Kolaborasi

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:42 WIB

Matangkan Persiapan Retret Wartawan, PWI Pusat dan Kemenhan Gelar Rapat Khusus

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:15 WIB

Survei Denny JA: 67,1 Persen Pemilih Prabowo Tolak Pilkada Dipilih DPRD

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:06 WIB

Soal Pengembangan, KPK Tunggu Hasil Pemeriksaan Kasus OTT Bekasi

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:56 WIB

Akhirnya Dokter Richard Lee Penuhi Panggilan Polda Metro Jaya

Senin, 5 Januari 2026 - 16:43 WIB

Konflik Gajah – Manusia di Lampung Timur Telan Korban Jiwa, LBH DLN Desak Solusi Tegas Presiden

Berita Terbaru

Pemerintahan

Data Ulang Alat Berat, Pemprov Lampung Bidik Optimalisasi PAD

Jumat, 9 Jan 2026 - 20:32 WIB