Tingkatkan Kunjungan Taman UMKM Sukaraja, Pemkot Bandar Lampung Gandeng Pihak Ketiga

Rabu, 25 September 2024 - 11:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung, (dinamik.id)- Pemkot Bandar Lampung mulai melakukan beberapa upaya untuk meningkatkan kunjungan di Taman UMKM Sukaraja.

Dalam hal ini, Pemkot Bandar Lampung sudah berkoordinasi beberapa pihak salah satunya yakni Asosiasi Teavel Agent Indonesia (ASTINDO).

“Hal itu dilakukan guna meningkatkan minat masyarakat maupun wisatawan untuk berkunjung,” ujarnya Kepala Dinas Perindustrian Pemkot Bandar Lampung, Dedeh Ernawati, Rabu (25/9/2024).

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain pihak ASTINDO, dibutuhkan juga peran dari pemerintah setempat yang dalam hal ini ialah Dinas Pariwisata Pemkot Bandar Lampung.
“Tentunya kita harus melibatkan Dinas Pariwisata untuk membawa para wisatawan atau mempromosikan juga,” jelasnya.

“Orang harus tahu di sini ada sentra IKM yang di dalamnya ada produksi-produksi seperti keripik, kopi, atau juga ada rumah makan,” terusnya.

Baca Juga :  IM Ganjar Lampung Makin Masif, Militan dan Solid Bergerak Hingga Tingkat RT

Sebelumnya, Taman UMKM Sukaraja Bandar Lampung yang diresmikan tahun 2023 lalu dtinggalkan para pedagangnya.

Kini, Taman UMKM yang sebelumnya merupakan Terminal Sukaraja, Jalan Yos Sudarso, Bandar Lampung itu terpantau sepi.

Dedeh mengatakan, pihaknya bakal mencari industri kecil dan menengah IKM yang benar-benar berkelas untuk mengisi kios-kios di lokasi itu.

“Kita memberdayakan IKM di sekitar untuk mengisi kios ini, untuk mengisinya kita harus benar-benar mencari ywng berkelas,” ujarnya.

“Kita cari IKM yang memang mereka itu tidak hanya sekedar membuka sebulan dua bulan namun untuk seterusnya,” sambungnya.

Baca Juga :  Selamat, Pemkab Mesuji Terima Penghargaan Lencana Bakti Transmigrasi dari Kemendes PDT RI

Melihat kondisi pedagang yang hilang dan pergi, kini pihaknya mengaku bakal mengkurasi terlebih dahulu para pedagang ingin mengisi kios.

“Misalnya nanti ada yang ingin menjual keripik, keripik yang seperti apa nih, kita kurasi dulu jagnan asal jual aja,” jelasnya.

“Yang diminati wisatawan itu produk jenis apa aja nih. Begitu pun dengan kopi dan yang lainnya. Harus kita matangkan,” tambahnya.

Menurutnya, Taman UMKM itu harus benar-benar ramai dan menjadi ikon di Kecamatan Bumi Waras, Bandar Lampung.

“Intinya jangan sampai yang membuka kios di sini hanya sementara, karena ini adalah ikonnya dari Kecamatan Bumi Waras,” tuturnya.

Baca Juga :  Kinerja Penjualan Eceran Kota Bandar Lampung Bulan Agustus 2023 Meningkat

“Tujuan kami selain menghidupkan IKM di sini, kami juga ingin eks terminal Sukaraja ini menjadi ikon di Bumi Waras,” lanjutnya

Dalam hal ini, ia mengaku pihaknya juga sedang membuka mindset para pedagang agar dari yang kecil akan dibuat untuk menjadi besar.

Menurutnya, kekuatan ekonomi suatu daerah itu sebenarnya ditunjang dari IKM dan UKM yang konsisten dan berkualitas.

“Itu yang harus kita kembangkan sedemikian rupa. Pelaku usaha harus bisa expand untuk bersaing di pasar nasional juga,” ucapnya.

“Dengan begitu, para pelaku usaha yang kita punya bisa mengenalkan ciri khas dari Lampung kepada para wisatawan,” pungkasnya.

Berita Terkait

Laporkan Pegawai Terlibat Fraud ke Kejati Lampung, Komitmen Kuat BRI Terapkan Zero Tolerance Terhadap Fraud
SGC Diduga Caplok Lahan, DPR RI Gelar RDPU di Lampung
Anak Muda Bergerak: MSE dan PKBI Lampung Gelar Jelajah Bakti di Pesawaran
Giliran Komoditas Jagung, DPRD Lampung Minta Bapanas Evaluasi Syarat Kadar Air
Peringati Tahun Baru Islam 1447 H, Wamenag : Masjid Harus Jadi Sumber Kehidupan
Judicial Activism Putusan MK tentang Pemilu 2029: Suatu Problematika Konstitusional
Liburan Tetap Tenang, BRI RO Bandar Lampung Optimalkan Layanan Selama Libur Panjang Tahun Baru Islam 1447 H
Denpom II/3 Lampung Gelar Khitanan Massal dan Periksa Mata Gratis

Berita Terkait

Rabu, 2 Juli 2025 - 15:40 WIB

Laporkan Pegawai Terlibat Fraud ke Kejati Lampung, Komitmen Kuat BRI Terapkan Zero Tolerance Terhadap Fraud

Rabu, 2 Juli 2025 - 15:39 WIB

SGC Diduga Caplok Lahan, DPR RI Gelar RDPU di Lampung

Selasa, 1 Juli 2025 - 18:03 WIB

Anak Muda Bergerak: MSE dan PKBI Lampung Gelar Jelajah Bakti di Pesawaran

Senin, 30 Juni 2025 - 18:45 WIB

Giliran Komoditas Jagung, DPRD Lampung Minta Bapanas Evaluasi Syarat Kadar Air

Minggu, 29 Juni 2025 - 19:20 WIB

Peringati Tahun Baru Islam 1447 H, Wamenag : Masjid Harus Jadi Sumber Kehidupan

Berita Terbaru

Berita

SGC Diduga Caplok Lahan, DPR RI Gelar RDPU di Lampung

Rabu, 2 Jul 2025 - 15:39 WIB