Kadis Kominfotik Lampung Buka Acara Pelatihan Teknis Cyber Security Exercise Technical

Selasa, 11 Oktober 2022 - 10:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung (dinamik.id) – Gubernur Lampung diwakili Kepala Dinas Kominfotik Provinsi Lampung, Ganjar Jationo, membuka acara Pelatihan Teknis Kesiapsiagaan Insiden Keamanan Siber (Cyber Security Exercise Technical) bagi Kabupaten/Kota se- Provinsi Lampung, yang berlangsung di Hotel Golden Tulip Springhil, Selasa (11/10/2022).

Kegiatan pelatihan diikuti peserta dari Kabupaten/kota se Provinsi Lampung menghadirkan Narasumber dari Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) – Arif Fachru Rozi, S.ST dan Faizal Wahyu Romadhon, S.Tr.TP.

Kepala Dinas Kominfotik Provinsi Lampung, Ganjar Jationo, yang menyampaikan sambutan tertulis Gubernur Lampung, mengatakan, bahwa peretasan data menjadi serangan yang mengancam dan paling banyak dicari, karena data adalah aset informasi yang memiliki nilai jual.

“Pemerintah Provinsi Lampung sebagai Pemerintah Daerah tentunya memiliki kemungkinan tidak luput dari serangan siber. Hal ini dapat merugikan, baik bagi Pemerintah Provinsi Lampung sebagai Pemerintah Daerah yang selaku penyelenggara SPBE maupun bagi masyarakat atau bagi para stakeholder, ” ujar Ganjar Jationo.

Ganjar Jationo melanjutkan, dalam rangka penguatan Computer Security Incident Response Team (CSIRT) Penanganan Insiden Keamanan Siber, Pemerintah Provinsi Lampung melalui Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Provinsi Lampung melaksanakan Kegiatan Pelatihan Teknis Kesiapsiagaan Insiden Keamanan Siber (Cyber Security Exercise Technical) bagi Kabupaten/Kota se – Provinsi Lampung.

Pelatihan Teknis Kesiapsiagaan Insiden Keamanan Siber (Cyber Security Exercise Technical), merupakan sistem yang melatih penyerangan dan pertahanan dalam mengatasi serangan siber dengan mengadopsi lingkungan/situasi yang mirip dengan serangan siber sesungguhnya, termasuk berbagai skenario serangan siber, seperti Web and Reversing.

Baca Juga :  Pjs Walikota Metro Instruksikan OPD Jaga Stabilitas Harga Sembako Jelang Nataru

Dalam kesempatan itu Kadis Kominfotik berharap kepada peserta agar memanfaatkan Pelatihan ini untuk menggali Pengetahuan khususnya dalam pengelolaan, penanggulangan dan pemulihan insiden agar siap dan mampu menghadapi potensi ancaman serangan siber.

“Saya harapkan juga dapat terbentuk jalur komunikasi, koordinasi yang baik, terbuka dan saling bersinergi antara BSSN dengan pemerintah dalam rangka pengelolaan penanggulangan dan pemulihan insiden serta siap dalam menanggulangi insiden keamanan siber, ” pungkasnya.

Baca Juga :  Gubernur Arinal Berharap Program Photovoices Tingkatkan Kapasitas Perempuan Nelayan Lampung

Hal ini sejalan dengan penerapan unsur keamanan Sistem Pemerintahan Berbasis elektronik (SPBE) yaitu penjaminan kerahasiaan, keutuhan, dan ketersediaan data dan informasi serta mendukung penerapan SPBE untuk mencapai tujuannya, yaitu untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih, efektif, efisien, transparan dan akuntabel.

Kepada narasumber Kadis Kominfotik berpesan agar dapat menyajikan materi dengan efektif dan informatif, agar peserta Pelatihan dapat menyerap pengetahuan dengan sebaik-baiknya dan selanjutnya meng-implementasikan di unit kerjanya masing-masing.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Bidang Persandian dan Statistik Dinas Kominfotik Provinsi Lampung, Kepala Bidang Pengelolaan Layanan Informasi Publik, Kepala Bidang Pengelolaan Komunikasi Publik. (Naz/Red).

Berita Terkait

Dedi Priyono Resmi Dikukuhkan Kembali Sebagai Ketua PWI Tubaba Periode 2025–2028
Pameran Puisi Berbahasa Lampung, Merayakan Bahasa Ibu Lewat Puisi
Wabup Tubaba Hadiri HUT ke-12 Tiyuh Indraloka Jaya, Serukan Semangat Gotong Royong dan Pembangunan Berkelanjutan
Gubernur Mirza Tekankan Jajaran Tingkatkan Kualitas Pelaksanaan Program Nasional
Wabup Nadirsyah: Vokasi Kunci Cetak Generasi Unggul Tubaba
Menko AHY dan Gubernur Mirza Ajak Mahasiswa Wujudkan Indonesia Maju
Menko AHY, Wagub Jihan, dan Bupati Egi Cek Sekolah Rakyat di Lamsel
Kemenpan RB Apresiasi Komitmen Pemprov Lampung Perkuat Budaya Kerja Berbasis Kinerja

Berita Terkait

Selasa, 21 Oktober 2025 - 21:45 WIB

Dedi Priyono Resmi Dikukuhkan Kembali Sebagai Ketua PWI Tubaba Periode 2025–2028

Senin, 20 Oktober 2025 - 19:28 WIB

Pameran Puisi Berbahasa Lampung, Merayakan Bahasa Ibu Lewat Puisi

Minggu, 19 Oktober 2025 - 17:45 WIB

Wabup Tubaba Hadiri HUT ke-12 Tiyuh Indraloka Jaya, Serukan Semangat Gotong Royong dan Pembangunan Berkelanjutan

Jumat, 17 Oktober 2025 - 16:19 WIB

Gubernur Mirza Tekankan Jajaran Tingkatkan Kualitas Pelaksanaan Program Nasional

Rabu, 15 Oktober 2025 - 17:14 WIB

Wabup Nadirsyah: Vokasi Kunci Cetak Generasi Unggul Tubaba

Berita Terbaru

Petinggi SGC, Purwati Lee foto bersama petani usai sosialisasi kemitraan petani tebu di Balai Kampung Gedung Bandar Rahayu, Rabu (22/10)

Ekonomi dan Kreatif

Purwati Lee: Saya Berharap Tebu Masa Depan Petani Lampung

Rabu, 22 Okt 2025 - 20:33 WIB