Wagub Chusnunia Ajak Garnita Nasdem Berkontribusi dalam Pembangunan Daerah

Rabu, 23 Maret 2022 - 15:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDAR LAMPUNG (dinamik.id) — Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim (Nunik) mengajak pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Garda Wanita Malahayati (Garnita) Nasdem Provinsi Lampung berkontribusi dalam pembangunan daerah.

Hal itu disampaikan Wagub Chusnunia saat memberikan sambutan pada Pelantikan Pengurus DPW Garnita Nasdem Provinsi Lampung di Ballroom Hotel Novotel, Sabtu (19/2/2022).

“Mari kita saling memberikan dukungan, bekerja sama, dan berkarya nyata melalui Garnita agar kita semua dapat memberi kontribusi penting terhadap kemajuan pembangunan daerah Provinsi Lampung, khususnya dan Indonesia pada umumnya,” kata Nunik.

Menurut Nunik, Garnita Nasdem dituntut peka terhadap persoalan yang lebih menyangkut nasib kaum perempuan, terlebih saat ini kaum perempuan memiliki peran penting dalam seluruh aspek kehidupan.

“Saya berharap Kader Garnita Malahayati mampu untuk terus meningkatkan kiprah dan kreativitasnya sehingga mampu menjadi pelopor kesuksesan bagi kaum perempuan,” ujar Wagub Nunik.

Baca Juga :  Percepatan Penanganan Darurat, DPKP Tubaba Tambah Pos Baru

Nunik juga meminta Garnita Malahayati tumbuh dan berkembang menjadi sosok hebat, inspiratif, dan tangguh yang dapat menjadi teladan bagi kaum perempuan Indonesia, khususnya di Provinsi Lampung.

“Untuk itu, saran dan kritikan dari para tokoh tokoh intektual kaum perempuan akan sangat dibutuhkan dalam membangun daerah,” ujarnya.

Nunik menilai keberhasilan Garnita dalam mewujudkan visi dan visi organisasi tidak mungkin bisa tercapai jika hanya ditangani Garnita Pusat dan DPW.

Baca Juga :  Ketua DPRD Lampung Serap Aspirasi Masyarakat Bangun Rejo

Pada kesempatan itu, atas nama Pemerintah Provinsi Lampung, Nunik mengucapkan selamat kepada pengurus yang dilantik. “Semoga dapat menjalankan tugas dan tanggungjawab, sesuai dengan visi dan misi organisasi,” katanya.

Sementara itu, Ketua DPW Gernita Malahayati NasDem Lampung Siti Rahma berjanji akan memperjuangkan kaum perempuan.

“Kami mendukung dan membantu dalam membangun Lampung, terutama dalam pemberdayaan perempuan,” ujarnya. (Ran)

Berita Terkait

PW ISNU Lampung Gelar Aksi Berbagi : Santuni Anak Yatim dan Berbagi Takjil di Bandar Lampung
Safari Ramadhan BEM-P BK STKIP PGRI: Berbagi Berkah di Bulan Suci
Cek Disiplin ASN, Inspektorat Tubaba dan BKPSDM Sidak ke Kantor OPD
Gubernur Mirza dan Ketua MPR RI Ahmad Muzani Temui Menteri PUPR Dody Hanggodo
Gubernur Mirza Buka Puasa Bersama Lembaga Jasa Keuangan dan Perbankan se-Provinsi Lampung
Ketua TP. PKK Provinsi Lampung Tinjau Pasar Murah “Ramadan Berkah Kejaksaan”
Gubernur Mirza Kukuhkan Purnama Wulan Sari sebagai Bunda PAUD dan Bunda Literasi Provinsi Lampung dan Jihan Nurlela sebagai Duta Baca Provinsi Lampung
Gubernur Mirza Lantik Muhammad Firsada sebagai Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Lampung

Berita Terkait

Sabtu, 22 Maret 2025 - 19:17 WIB

PW ISNU Lampung Gelar Aksi Berbagi : Santuni Anak Yatim dan Berbagi Takjil di Bandar Lampung

Jumat, 21 Maret 2025 - 17:37 WIB

Safari Ramadhan BEM-P BK STKIP PGRI: Berbagi Berkah di Bulan Suci

Jumat, 21 Maret 2025 - 13:49 WIB

Gubernur Mirza dan Ketua MPR RI Ahmad Muzani Temui Menteri PUPR Dody Hanggodo

Kamis, 20 Maret 2025 - 19:09 WIB

Gubernur Mirza Buka Puasa Bersama Lembaga Jasa Keuangan dan Perbankan se-Provinsi Lampung

Kamis, 20 Maret 2025 - 17:28 WIB

Ketua TP. PKK Provinsi Lampung Tinjau Pasar Murah “Ramadan Berkah Kejaksaan”

Berita Terbaru

Bandar Lampung

Safari Ramadhan BEM-P BK STKIP PGRI: Berbagi Berkah di Bulan Suci

Jumat, 21 Mar 2025 - 17:37 WIB