Bandar Lampung (dinamik.id) – memastikan revitalisasi Pasar Pasir Gintung di Jalan Imam Bonjol, Tanjungkarang Barat, Bandar Lampung, dikerjakan bulan ini.
15/11/2023
Kepastian itu disampaikan Sekretaris Daerah Kota Bandar Lampung, Iwan Gunawan, Rabu, 15 November 2023. Saat ini, katanya dengan dilakukan pembuatan kontrak.
“Progres revitalisasi Pasar Pasir Gintung masih pembuatan kontrak. November ini mulai dikerjakan, sebab kemarin proses lelang lumayan memakan waktu,” ujarnya.
Sebelum pedagang menempati tempat tersebut, lanjutnya, para pedagang kaki lima yang sebelumnya berdagang di sekitar Jalan Pisang, direlokasi ke Pasar Smep.
Lebih lanjut, Iwan Gunawan mengaku jika Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung hanya sebagai penerima manfaat, sehingga semua pembangunan didanai oleh pemerintah pusat.
“Kita tidak membantu, hanya sebagai penerima manfaat,” ujarnya. (Top)