Bandar Lampung (dinamik.id) – Caleg DPR RI dan DPRD Lampung dari Partai PKB diduga melakukan politik uang dengan membagikan amplop berisi Rp40 ribu pecahan Rp20 ribu dua lembar sebelum hari pemungutan suara 14 Februari 2024.
Amplop yang dibagikan disertai dengan stiker dari caleg DPR RI Partai PKB dapil Lampung I Dr H Muhammad Kadafi SH MH, dan Caleg Aliful Ma’rifah (Ketua DPC PKB Lampung Selatan).
Sebaran amplop ditemukan di wilayah kecamatan Candipuro, Lampung Selatan. Pembagian dilakukan saat masa tenang jelang pencoblosan Pemilu 2024, Selasa 13 Februari 2024.
Salah satu warga bernama Ono, mengungkapkan dirinya dan beberapa warga lain mendapatkan amplop berisi uang dan foto caleg DPR tersebut. “Iya, benar ada ‘serangan fajar’ saya salah satunya dapat,” ujar Ono seraya menunjukan amplop disertai stiker caleg, Senin (19/2/2024).
Ia mengungkapkan amplop yang diterimanya berisi pecahan Rp20 ribu dua lembar. Ia meminta Bawaslu dapat menindaklanjuti temuan dugaan politik uang yang dilakukan dua caleg PKB itu. “Apapun itu kami minta Bawaslu agar bisa menindaklanjuti laporan,” tegasnya.
Warga telah datang ke kantor Bawaslu Lampung Selatan Selasa (19/2) sore dengan menyerahkan barang bukti berupa foto dan video.
Di konfirmasi soal tersebut Dr H Muhammad Kadafi, belum merespon. Chat WhatsApp konfirmasi terkirim, dan belum dibalas. Saat ini wartawan terus mencoba menghubungi. (Top)