RIB Lampung Bentuk 20 Koordinator Kecamatan untuk Menangkan Iqbal Ardiansyah di Pemilihan Wali Kota

Selasa, 23 Juli 2024 - 12:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung (Dinamik.id) – Relawan Iqbal Bersatu (RIB) resmi mendeklarasikan dukungan mereka untuk Iqbal Ardiansyah sebagai Wali Kota Bandar Lampung di Kopri Raya Blok C, Minggu, 21 Juli 2024.

Ketua RIB Provinsi Lampung, Junai, menyatakan komitmennya untuk bersatu mendukung Iqbal Ardiansyah sebagai Wali Kota Bandar Lampung. “RIB telah membentuk 20 koordinator kecamatan (korcam), siap memenangkan Iqbal Ardiansyah menjadi Walikota Bandar Lampung,” ujarnya.

Baca Juga :  Bung Iqbal: Kedatangan Presiden Bawa Dampak Positif Pembangunan di Lampung

Lebih lanjut, ia memperkenalkan sosok Iqbal Ardiansyah kepada para relawan yang hadir. Ia menggambarkan Iqbal sebagai pemuda dengan rekam jejak yang baik dan siap membawa perubahan di Kota Bandar Lampung.

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami berharap adanya perubahan yang signifikan di Kota Bandar Lampung yang lebih baik, dan siap mendukung penuh program kerjanya,” ujarnya.

Baca Juga :  Pemkot Bandar Lampung Gelontorkan Rp 2 Miliar untuk 842 Korban Banjir

Dalam kesempatan yang sama , Bakal Calon Walikota Bandar Lampung, Iqbal Ardiansyah, mengucapkan terima kasih kepada RIB atas dukungan para relawan yang hadir dalam pertemuan tersebut. “Semoga kita selalu diberikan kesehatan dan selalu dalam lindungan Allah Subhanahu Wa Ta’ala,” katanya.

Baca Juga :  Reihana Siap Maju sebagai Calon Walikota Bandar Lampung, Didukung Gerindra?

Iqbal menyampaikan beberapa program kerjanya yang mencakup bidang kesehatan, pendidikan, ekonomi kreatif, dan UMKM di era digitalisasi saat ini. Ia menyatakan kesiapannya untuk menerima aspirasi dari masyarakat Kota Bandar Lampung.

“Banyak keluhan dari masyarakat terkait sektor ekonomi, kesehatan, pendidikan, dan meningkatnya angka pengangguran,” ujarnya. (Pin)

Berita Terkait

Syukron Muchtar: Pengangkatan Petugas MBG Penting, Tapi Guru Honorer Lebih Mendesak
Ketua DPRD Lampung Dukung Pagar Permanen Cegah Konflik Gajah di Way Kambas
Ketua DPRD Lampung Dukung TNWK Jadi Model Nasional Pengelolaan Taman Nasional
Andika Wibawa Turun ke Masyarakat, Sosialisasikan Perda Pencegahan Narkoba di Bandar Lampung
Nunik Kembali Pimpin DPW PKB Lampung Periode 2026–2031
Syukron Muchtar Dorong Karang Taruna Jadi Laboratorium Pemimpin Muda Pringsewu
Pencabutan HGU SGC, Yozi Rizal Tekankan Pentingnya Kepastian Hukum dan Transparansi
Syukron Apresiasi Pembangunan Pabrik Rokok di Lamtim, Harap Serap Ribuan Tenaga Kerja Lokal

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 14:10 WIB

Syukron Muchtar: Pengangkatan Petugas MBG Penting, Tapi Guru Honorer Lebih Mendesak

Senin, 26 Januari 2026 - 08:31 WIB

Ketua DPRD Lampung Dukung Pagar Permanen Cegah Konflik Gajah di Way Kambas

Minggu, 25 Januari 2026 - 20:27 WIB

Ketua DPRD Lampung Dukung TNWK Jadi Model Nasional Pengelolaan Taman Nasional

Minggu, 25 Januari 2026 - 19:23 WIB

Andika Wibawa Turun ke Masyarakat, Sosialisasikan Perda Pencegahan Narkoba di Bandar Lampung

Sabtu, 24 Januari 2026 - 14:27 WIB

Nunik Kembali Pimpin DPW PKB Lampung Periode 2026–2031

Berita Terbaru

Intelektual

Membaca Nusantara, Amnesia : Menggugat Delusi Kejayaan Bangsa

Senin, 26 Jan 2026 - 08:35 WIB