Eva Dwiana Kembali Raih Penghargaan Satyalancana Wira Karya

Jumat, 6 September 2024 - 13:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung, (dinamik.id)- Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana, kembali menerima penghargaan bergengsi, Satyalancana Wira Karya, di Jakabaring Sport City, Palembang, Sumatera Selatan.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM), Teten Masduki, pada puncak peringatan Hari Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Nasional.

Dalam sambutannya, Eva Dwiana menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada Kementerian Koperasi dan UKM atas penghargaan yang diterimanya.

“Alhamdulillah, terima kasih atas penghargaan yang telah diberikan kepada Bunda. Penghargaan ini Bunda persembahkan untuk seluruh masyarakat Kota Bandar Lampung yang peduli terhadap UMKM,” ujar Eva Dwiana.

“Alhamdulillah, terima kasih atas penghargaan yang telah diberikan kepada Bunda. Penghargaan ini Bunda persembahkan untuk seluruh masyarakat Kota Bandar Lampung yang peduli terhadap UMKM,” ujar Eva Dwiana.

Baca Juga :  Pemkot Bandar Lampung Raih Empat Penghargaan di APPI 2024

Eva juga menambahkan bahwa Pemerintah Kota Bandar Lampung memiliki berbagai program untuk mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui pengembangan UMKM.

Program-program tersebut antara lain pinjaman modal tanpa bunga, pelatihan, penyediaan fasilitas kemasan, serta lokasi berjualan bagi para pelaku UMKM.

Baca Juga :  Pjs Wali Kota Bandar Lampung Ajak Kolaborasi Pimpinan Baru DPRD untuk Kesejahteraan Masyarakat

“UMKM memiliki peran penting dalam menyerap tenaga kerja sehingga dapat mengurangi angka pengangguran,” jelasnya.

Sebagai informasi, Satyalancana Wira Karya merupakan tanda kehormatan yang diberikan oleh Pemerintah Republik Indonesia kepada warga negara yang telah memberikan kontribusi besar bagi negara dan masyarakat, sehingga dapat menjadi teladan bagi orang lain.

Berita Terkait

Matangkan Persiapan Retret Wartawan, PWI Pusat dan Kemenhan Gelar Rapat Khusus
Kejati Lampung Serius Ungkap Korupsi SPAM Pesawaran, Giliran Anggota DPR RI Zulkifli Anwar Diperiksa
Survei Denny JA: 67,1 Persen Pemilih Prabowo Tolak Pilkada Dipilih DPRD
Soal Pengembangan, KPK Tunggu Hasil Pemeriksaan Kasus OTT Bekasi
Akhirnya Dokter Richard Lee Penuhi Panggilan Polda Metro Jaya
Konflik Gajah – Manusia di Lampung Timur Telan Korban Jiwa, LBH DLN Desak Solusi Tegas Presiden
Galang Donasi Bencana Sumatra, Kodam XXI/Radin Inten Gelar Pentas Seni Budaya
‘Sengkarut’ Honor Korcam POC di Pringsewu, Pemkab Lempar Bola Panas ke Provinsi

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:42 WIB

Matangkan Persiapan Retret Wartawan, PWI Pusat dan Kemenhan Gelar Rapat Khusus

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:15 WIB

Survei Denny JA: 67,1 Persen Pemilih Prabowo Tolak Pilkada Dipilih DPRD

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:06 WIB

Soal Pengembangan, KPK Tunggu Hasil Pemeriksaan Kasus OTT Bekasi

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:56 WIB

Akhirnya Dokter Richard Lee Penuhi Panggilan Polda Metro Jaya

Senin, 5 Januari 2026 - 16:43 WIB

Konflik Gajah – Manusia di Lampung Timur Telan Korban Jiwa, LBH DLN Desak Solusi Tegas Presiden

Berita Terbaru

Pemerintahan

Data Ulang Alat Berat, Pemprov Lampung Bidik Optimalisasi PAD

Jumat, 9 Jan 2026 - 20:32 WIB