Kakanwil Kemenag Lampung Ajak Keluarga Awasi Anak Selama Liburan Nataru 2024

Senin, 23 Desember 2024 - 18:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung, (dinamik.id) — Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Lampung, Puji Raharjo, S.Ag., SS., M.Hum menekankan pentingnya peran keluarga dalam mengantisipasi kenakalan remaja, terutama selama libur sekolah dan libur Nataru (Natal dan Tahun Baru).

“Yang utama adalah keluarga,” ujar Puji Raharjo saat diwawancarai pada Senin (23/12).

Ia menjelaskan, sebelumnya selama anak-anak masih bersekolah, mereka berada di bawah pengawasan guru, sekolah, atau pesantren atau lembaga lainnya. Namun, selama liburan sekolah, mereka akan sepenuhnya berada di rumah bersama keluarga.

“Semua kita jaga keluarga masing-masing. Bangun hubungan yang harmonis,” katanya.

Puji, yang juga ketua PWNU Lampung ini menekankan jika semua anggota keluarga saling peduli satu sama lain, masyarakat akan menjadi lebih baik dan terhindar dari perilaku negatif.

“Jika kita bisa mulai dari keluarga, insya Allah masyarakat kita akan lebih baik. Tidak ada perilaku yang menyimpang,” ujarnya.

Selain itu, ia juga mengimbau orang tua untuk lebih meluangkan waktu bersama anak-anak mereka selama liburan.

Baca Juga :  HUT ke-65 PP, Mirza : Pemuda Pancasila Menjadi Garda Terdepan Menuju Indonesia Emas

“Ketika anak-anak libur, orang tua harus meluangkan waktu untuk bersama mereka. Jangan biarkan orang tua sibuk dengan urusan masing-masing, nanti anaknya mencari kegiatan yang tidak sesuai dengan yang seharusnya,” imbuhnya.

Kakanwil Kemenag Lampung ini turut mengajak tokoh masyarakat dan agama untuk turut berperan dalam mengingatkan masyarakat mengenai pentingnya pengawasan terhadap remaja.

“Melalui majelis-majelis, mimbar-mimbar kita berharap terkait hal ini (Kenakalan Remaja) supaya disampaikan,” pungkasnya. (Amd)

Berita Terkait

KNPI Bersama Relawan Bagikan Nasi Kotak ke Korban Banjir di Kalibalau Kencana
LDS Gelar Diskusi Putusan MK tentang Penghapusan Presidential Threshold dan Tantangannya
Pansus Temukan Perusahaan Belum Terapkan Harga Singkong Sesuai Kesepakatan, Kadar Aci Jadi Kendala
Banjir Bandar Lampung Kian Parah, Aktivis Tagih Janji Eva Dwiana
HMI Desak Eva Dwiana Realisasi Janji Kampanye 5 Tahun Lalu
Langkah Baru PB KOPRI dan AISNU Jabar untuk Pendidikan Bebas Kekerasan Seksual
Sah! 9 Komisariat Akui Hasil Konfercab HMI Bandar Lampung Ke-XLIII
Tohir Bahnan Terpilih Sebagai Formatur HMI Cabang Bandar Lampung
Berita ini 34 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 24 Januari 2025 - 20:32 WIB

KNPI Bersama Relawan Bagikan Nasi Kotak ke Korban Banjir di Kalibalau Kencana

Rabu, 22 Januari 2025 - 19:57 WIB

LDS Gelar Diskusi Putusan MK tentang Penghapusan Presidential Threshold dan Tantangannya

Senin, 20 Januari 2025 - 13:18 WIB

Pansus Temukan Perusahaan Belum Terapkan Harga Singkong Sesuai Kesepakatan, Kadar Aci Jadi Kendala

Minggu, 19 Januari 2025 - 13:24 WIB

Banjir Bandar Lampung Kian Parah, Aktivis Tagih Janji Eva Dwiana

Sabtu, 18 Januari 2025 - 19:52 WIB

HMI Desak Eva Dwiana Realisasi Janji Kampanye 5 Tahun Lalu

Berita Terbaru