Issu Pemangkasan Beasiswa KIP Kuliah, Presma BEM STKIP PGRI Bandar Lampung : Ini Kepentingan Siapa?

Jumat, 14 Februari 2025 - 14:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden Mahasiswa Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STKIP PGRI Bandar Lampung Bachry Al Choiry Harahap

Presiden Mahasiswa Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STKIP PGRI Bandar Lampung Bachry Al Choiry Harahap

Bandar Lampung, (dinamik.id) – Presiden Mahasiswa Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STKIP PGRI Bandar Lampung Bachry Al Choiry Harahap, memberikan tanggapan tegas terhadap kabar mengenai pemangkasan beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah yang dicanangkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) terkait upaya efisiensi anggaran negara.

Menurut Bachry, pemangkasan beasiswa KIP Kuliah ini akan berdampak langsung kepada mahasiswa kurang mampu yang bergantung pada bantuan tersebut untuk melanjutkan pendidikan mereka di perguruan tinggi.

Baca Juga :  Dukung Pelaku UMKM, DEMA FEBI Fasilitasi Stand Bazar

“Issu pemangkasan ini sangat meresahkan bagi ribuan mahasiswa, termasuk di STKIP PGRI Bandar Lampung, yang selama ini mengandalkan KIP Kuliah untuk dapat melanjutkan studi mereka. Potongan anggaran ini justru akan memperburuk kesenjangan pendidikan, yang mana kita tahu bahwa pendidikan adalah hak setiap warga negara, Sebenarnya ini kepentingan siapa?” ungkap Bachry.

Sebagai perwakilan Mahasiswa, Bachry menegaskan bahwa kebijakan pemangkasan anggaran tersebut dapat menyebabkan terancamnya kelanjutan studi bagi banyak mahasiswa. Ia juga meminta agar pemerintah dapat meninjau kembali kebijakan tersebut dengan mempertimbangkan kondisi sosial dan ekonomi mahasiswa yang masih membutuhkan dukungan.

“Pendidikan harus tetap menjadi prioritas utama dalam pembangunan bangsa, dan beasiswa seperti KIP Kuliah adalah salah satu bentuk kontribusi pemerintah untuk memberikan akses pendidikan yang setara. Kami berharap pemerintah dapat mencari solusi yang lebih baik tanpa mengorbankan masa depan generasi muda Indonesia,” tambahnya.

Baca Juga :  Gerindra Berlayar Bersama Bunda Eva Dalam Pilwakot Bandar Lampung

Bachry juga mengimbau agar pihak-pihak terkait, baik pemerintah maupun institusi pendidikan, terus bekerja sama untuk memastikan agar tidak ada mahasiswa yang terhambat pendidikan hanya karena masalah biaya. (Rls)

Berita Terkait

“TUMBAL DARAH”: Teror Baru dalam Sinema Horor Indonesia yang Menguji Batas Kemanusiaan
PC PMII Bandar Lampung Laporkan Trans7 ke KPID Lampung soal Tayangan Merendahkan Ulama
PMII Bandar Lampung Pertanyakan Motif Trans7 Tayangkan Program ‘Merendahkan’ Kiai dan Pesantren
Dianggap Sebar Ujaran Kebencian, LBH Ansor Laporkan Trans7 ke Polisi
Ratusan Warga Way Kanan Sambangi Kantor ATR/BPN, Tuntut Pengembalian Tanah Ulayat
Tiga Mantan Kapolda Lampung Masuk Kabinet Merah Putih, Komjen Akhmad Wiyagus Jadi Wamendagri
Indah dan Nikmatnya Berlibur ke Agrowisata Kebun Teh Kaligua PTPN I Reg 3
TBM Mekar Utama Buka Festival Literasi Anak Desa Bumi Harjo 2025

Berita Terkait

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 20:40 WIB

“TUMBAL DARAH”: Teror Baru dalam Sinema Horor Indonesia yang Menguji Batas Kemanusiaan

Rabu, 15 Oktober 2025 - 18:22 WIB

PC PMII Bandar Lampung Laporkan Trans7 ke KPID Lampung soal Tayangan Merendahkan Ulama

Selasa, 14 Oktober 2025 - 13:54 WIB

PMII Bandar Lampung Pertanyakan Motif Trans7 Tayangkan Program ‘Merendahkan’ Kiai dan Pesantren

Selasa, 14 Oktober 2025 - 13:51 WIB

Dianggap Sebar Ujaran Kebencian, LBH Ansor Laporkan Trans7 ke Polisi

Kamis, 9 Oktober 2025 - 10:49 WIB

Ratusan Warga Way Kanan Sambangi Kantor ATR/BPN, Tuntut Pengembalian Tanah Ulayat

Berita Terbaru

Ekonomi dan Kreatif

Perkuat Hilirisasi, PTPN I Regional 2 Segera Replanting 14.000 Hektare

Jumat, 24 Okt 2025 - 14:43 WIB

Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal saat menghadiri Musyawarah Nasional (Munas) VII Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) 2025 yang berlangsung di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Kamis (23/10).

Pemerintahan

Gubernur Lampung Ucapkan Selamat pada Ketua APPSI Rudy Mas’ud

Kamis, 23 Okt 2025 - 13:54 WIB