Perkuat Peran Perempuan NU, Wirda Yati Resmi Membuka Konfercab Fatayat NU Lampura

Senin, 24 Februari 2025 - 10:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Utara, (Dinamik.id) – Ketua Pimpinan Wilayah Fatayat Nahdlatul Ulama (PW Fatayat NU) Lampung, Wirda Yati, secara resmi membuka Konferensi Cabang (Konfercab) Fatayat NU Kabupaten Lampung Utara untuk masa khidmat 2024-2029 yang mengusung tema “Mewujudkan Perempuan NU yang Berakhlak, Berkarakter, dan Mandiri.” Senin (24/2/2025).

Dalam sambutannya, Wirda Yati menekankan pentingnya peran Fatayat NU dalam membangun generasi perempuan yang tidak hanya cerdas dan mandiri, tetapi juga berakhlak karimah serta memiliki karakter yang kuat.

Baca Juga :  PWI Lampung Terus Tingkatkan Kualitas Wartawan melalui UKW

“Fatayat NU harus menjadi garda terdepan dalam mencetak kader-kader perempuan yang mampu berkontribusi bagi masyarakat, baik dalam bidang sosial, pendidikan, maupun ekonomi. Kemandirian dan karakter yang kuat akan menjadi modal utama dalam membangun peradaban yang lebih baik,” ujar Wirda Yati.

Konfercab ini dihadiri oleh para pengurus Fatayat NU dari berbagai kecamatan di Lampung Utara serta para tokoh NU setempat. Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi program kerja yang telah berjalan serta menyusun strategi dan kepemimpinan baru guna menghadapi tantangan ke depan.

Baca Juga :  Tempati Gedung Baru, Fakultas Adab UIN RIL Gelar Tasyakuran

Diharapkan, melalui konferensi ini, Fatayat NU Lampung Utara semakin solid dalam menjalankan program-program yang bermanfaat bagi perempuan dan masyarakat secara luas.(pin)

Penulis : Pina

Berita Terkait

PMII Lampung Gelar Doa Keselamatan Bangsa dan Haul ke-2 KH Nuril Huda
GUSDURian Lampung Gelar Kelas Penggerak untuk Kaderisasi Kepemimpinan Muda
Harlah ke 58, KOPRI PKC PMII Lampung Deklarasi Lawan Kekerasan Seksual
Pramuka dan PMII Lampung Kolaborasi Sedekah Oksigen
Guru Besar Unila Prof Sowiyah Raih Penghargaan Perempuan Inspiratif Pemprov Lampung
BPMP Lampung Tindak Lanjuti Evaluasi Festival Tunas Bahasa Ibu 2025
Biarawati Katolik Lulus di Universitas Muhammadiyah Lampung, Bukti Kampus Inklusif
Ketika Alam Dijadikan Kambing Hitam: Membongkar Akar Sistemik Bencana Ekologis

Berita Terkait

Senin, 29 Desember 2025 - 17:56 WIB

PMII Lampung Gelar Doa Keselamatan Bangsa dan Haul ke-2 KH Nuril Huda

Rabu, 24 Desember 2025 - 14:08 WIB

GUSDURian Lampung Gelar Kelas Penggerak untuk Kaderisasi Kepemimpinan Muda

Selasa, 23 Desember 2025 - 09:33 WIB

Harlah ke 58, KOPRI PKC PMII Lampung Deklarasi Lawan Kekerasan Seksual

Senin, 22 Desember 2025 - 21:24 WIB

Pramuka dan PMII Lampung Kolaborasi Sedekah Oksigen

Senin, 22 Desember 2025 - 18:56 WIB

Guru Besar Unila Prof Sowiyah Raih Penghargaan Perempuan Inspiratif Pemprov Lampung

Berita Terbaru

Bandar Lampung

TN Way Kambas Perkuat Strategi Terpadu Tekan Konflik Gajah dan Manusia

Senin, 19 Jan 2026 - 20:50 WIB