PWI Lampung Dorong Profesionalisme Wartawan dan Solidaritas Kabupaten Tubaba Dalam Suksesnya Pilkada 2024

Minggu, 26 Mei 2024 - 19:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TULANGBAWANG BARAT(Dinamik.id)–
Dalam momentum peringatan Hari Pers Nasional Tingkat Daerah Provinsi Lampung, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Lampung menggelar kunjungan silaturahmi ke Daerah untuk mempererat tali persaudaraan dan menyampaikan program-program PWI kepada anggotanya.

Dalam sambutannya, Ketua PWI Tubaba, Dedi Priyono, SH. Menyambut hangat rombongan ketua PWI provinsi Lampung yang telah berkenan berkunjung ke PWI Tubaba dalam momen HPN Daerah provinsi Lampung.

Semoga silaturahmi ini sebuah ajang dalam rangka mempererat persaudaraan antara PWI Tubaba dan provinsi Lampung.

“Tentunya Kami dari seluruh pengurus PWI Tubaba dengan sangat terbuka untuk bersama-sama berkomitmen untuk terus meningkatkan mutu dan kualitas dengan menjalin hubungan dengan baik kepada seluruh Komponen baik itu dari tingkat Pemerintah Daerah, Instansi Vertikal TNI-POLRI,Kejaksaan serta seluruh masyarakat,”ungkap Ketua PWI Tubaba Jum’at (24/4/2024).

Sementara itu Ketua PWI Lampung, H. Wirahadikisumah, SP, dalam sambutannya menyoroti pertumbuhan signifikan jumlah anggota PWI Lampung yang kini mencapai 1021 orang.

“PWI merupakan salah satu organisasi pers terbesar di Indonesia,”ujarnya

Wirahadikisumah juga menegaskan pentingnya kualitas anggota dan taat pada peraturan rumah tangga Organisasi, termasuk larangan terlibat sebagai tim sukses calon dalam kontestasi politik pada Pilkada mendatang.

Baca Juga :  Wagub Chusnunia Buka Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa Tingkat Regional

“Sebagai upaya meningkatkan kualitas anggota, PWI Lampung mengajak seluruh anggota untuk bersama-sama sukseskan Pilkada 2024 yang akan datang dan dengan terus melakukan uji kompetensi wartawan secara berkala,”ungkapnya

Di Momen yang sama, Sekretaris Daerah Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba), Novriwan Jaya, memberikan apresiasi kepada PWI Tubaba dan PWI provinsi Lampung atas inisiatif silaturahmi ini.

“Pentingnya kebersamaan dalam membangun Kabupaten Tubaba yang semakin baik lagi. Saya menyadari bahwa peran insan pers, sangatlah penting dalam mengawal setiap kebijakan pemerintah, mengkritisi kebijakan yang kurang tepat, serta memberikan informasi yang objektif kepada masyarakat,”ucapnya

Baca Juga :  Pemkab Pesawaran Lampung Gelar Musrenbang

Oleh karena itu dirinya menambahkan, saya berharap kerjasama yang harmonis dan saling mendukung antara Pemerintah Daerah dan seluruh insan pers akan terus terjaga demi kemajuan bersama.

“Tubaba yang dahulu bukan merupakan tujuan utama kini membuktikan kemajuan yang signifikan, yang menjadi bukti nyata solidaritas kita oleh karena itu mari kita tingkatkan rasa cinta terhadap daerah Tubaba,”pungkasnya (Sid)

Berita Terkait

Politikus Senior Demokrat Kritik Minimnya Kehadiran Pejabat Eselon Dalam Rapat Paripurna
Fraksi PKS Kritisi Dua Raperda Strategis Pemprov Lampung
Anak Muda Bergerak: MSE dan PKBI Lampung Gelar Jelajah Bakti di Pesawaran
Wagub Jihan Beri Nama Bayi Yang Dibuang: Hana Aisyah Qaisarah, ini Harapan Besarnya
Wacana Perpanjangan Masa Jabatan, Fraksi PDI Perjuangan Lampung : Warning Untuk Meningkatkan Kinerja
Wabup Nadirsyah Hadiri HUT Bhayangkara ke-79 di Polres Tubaba, Ucapkan Terima Kasih dan Doa untuk Polri
KPU Tetapkan Pasangan Nanda – Antonius Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Pesawaran
DPRD Tubaba Paripurna Pembahasan Tingkat I Raperda RPJMD 2025–2029: Ini Visi Pembangunan dan Tantangan Daerah

Berita Terkait

Selasa, 1 Juli 2025 - 22:52 WIB

Politikus Senior Demokrat Kritik Minimnya Kehadiran Pejabat Eselon Dalam Rapat Paripurna

Selasa, 1 Juli 2025 - 19:09 WIB

Fraksi PKS Kritisi Dua Raperda Strategis Pemprov Lampung

Selasa, 1 Juli 2025 - 18:03 WIB

Anak Muda Bergerak: MSE dan PKBI Lampung Gelar Jelajah Bakti di Pesawaran

Selasa, 1 Juli 2025 - 14:48 WIB

Wagub Jihan Beri Nama Bayi Yang Dibuang: Hana Aisyah Qaisarah, ini Harapan Besarnya

Selasa, 1 Juli 2025 - 14:44 WIB

Wacana Perpanjangan Masa Jabatan, Fraksi PDI Perjuangan Lampung : Warning Untuk Meningkatkan Kinerja

Berita Terbaru

Provinsi

Fraksi PKS Kritisi Dua Raperda Strategis Pemprov Lampung

Selasa, 1 Jul 2025 - 19:09 WIB