Tinjau Lokasi Banjir di Sragi, dr. Jihan Naik Perahu di Jalan Aspal yang Jadi Sungai

Rabu, 29 Januari 2025 - 16:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Selatan, (dinamik.id) — Banjir yang melanda Desa Bandar Agung, Kecamatan Sragi, Lampung Selatan, telah mengubah jalan raya menjadi aliran sungai dan merendam ratusan rumah warga. Wakil Gubernur Lampung terpilih, dr. Jihan Nurlela, langsung turun ke lokasi untuk memastikan kebutuhan warga terdampak terpenuhi dan mencari solusi atas permasalahan ini.

Dalam kunjungannya, Jihan didampingi rombongan Forum Rescue Relawan Lampung yang dipimpin Aris Gibran serta tim tenaga medis. Setibanya di Desa Bandar Agung, rombongan disambut oleh Kepala Desa Bandar Agung, Yulina, di Balai Desa. Perjalanan menuju lokasi terdampak tidak mudah. Rombongan harus menggunakan sepeda motor sebelum akhirnya menaiki perahu kecil untuk melintasi jalan aspal yang kini berubah menjadi sungai.

“Hari ini kami meninjau langsung kondisi banjir di Desa Bandar Agung. Ini sebenarnya jalan raya, tapi kondisinya sekarang seperti aliran sungai. Situasi ini sangat memprihatinkan dan memerlukan perhatian serius,” ujar Jihan.

Saat tiba di lokasi terdampak, Jihan menyempatkan diri mengunjungi Madrasah Ibtidaiyah Guppi 05 untuk menyapa anak-anak yang terdampak banjir. Dengan senyuman hangat, ia membagikan jajanan dan mengajak anak-anak bermain permainan sederhana sebagai bagian dari trauma healing. Langkah ini dilakukan agar mereka tetap ceria meski berada dalam situasi bencana.

“Melihat anak-anak tersenyum kembali di tengah situasi ini adalah kebahagiaan tersendiri. Namun, kita juga harus memastikan kondisi mereka ke depan lebih baik, terutama dari sisi kesehatan dan lingkungan,” ucapnya.

Jihan menjelaskan bahwa banjir di Desa Bandar Agung disebabkan kerusakan tanggul sungai yang diperparah oleh fenomena air laut pasang di musim penghujan. Ia menekankan pentingnya perbaikan infrastruktur untuk mencegah bencana serupa.

Baca Juga :  Gubernur Mirza Tekankan Jajaran Tingkatkan Kualitas Pelaksanaan Program Nasional

“Kami akan mendorong evaluasi khusus untuk memperbaiki tanggul sungai ini. Infrastruktur yang kuat adalah kunci untuk mencegah bencana seperti ini terulang di masa depan,” tegasnya.

Saat mengunjungi tenda pengungsian, Jihan berbincang langsung dengan warga. Banyak yang mengeluhkan sulitnya akses air bersih, kerusakan perabotan rumah, hingga kehilangan hewan ternak akibat banjir.

“Air bersih memang menjadi kendala karena harus diakses menggunakan perahu kecil seperti ini. Namun, kami sudah mengirimkan bantuan berupa air minum kemasan dan terus memantau kebutuhan lainnya,” ungkapnya.

Kepala Desa Bandar Agung, Yulina, menyebutkan bahwa banjir ini telah merendam sekitar 200 rumah dengan total 625 warga terdampak. Ia berharap kunjungan Jihan dapat membawa perubahan nyata.

Baca Juga :  KPU Lampung Raih Tiga Penghargaan Nasional Tata Kelola Pemerintahan

“Kami berharap pemerintah provinsi segera memperhatikan infrastruktur di desa kami agar banjir seperti ini tidak terulang lagi,” ujar Yulina.

Kunjungan ini menunjukkan komitmen Jihan untuk hadir di tengah masyarakat, mendengarkan langsung keluhan mereka, dan mencari solusi nyata. Ia berjanji akan segera berkoordinasi dengan Dinas PUPR untuk mempercepat evaluasi dan perbaikan tanggul sungai.

“Bencana ini menjadi pengingat bagi kita semua bahwa pembangunan infrastruktur harus dilakukan secara berkelanjutan dan tahan terhadap risiko bencana. Kita akan berjuang agar masyarakat Desa Bandar Agung bisa kembali hidup dengan aman dan nyaman,” tutupnya. (*)

Berita Terkait

Pemprov Lampung Dorong Peran Jasaboga Perkuat Gizi, Pariwisata, dan Ekonomi Daerah
Pemprov Lampung Ajukan Perluasan Kawasan Kotabaru 4.000 Ha ke Kemenhut
Gerbong Mutasi Pemprov Bergerak Lagi, Ini Daftarnya
Ini Empat Pesan Sekdaprov Marindo Kurniawan pada 31 Pejabat Baru
Kamis Beradat Resmi Berlaku di Lampung, Bahasa Daerah dan Batik Jadi Identitas
Data Ulang Alat Berat, Pemprov Lampung Bidik Optimalisasi PAD
Lampung-Jateng Perkuat Kerjasama, Wagub Jihan: Masyarakat Jawa Motor Pembangunan Peradaban
Wagub Lampung Jihan Nurlela Apresiasi Pengesahan 6 Perda Inisiatif DPRD

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 13:53 WIB

Pemprov Lampung Dorong Peran Jasaboga Perkuat Gizi, Pariwisata, dan Ekonomi Daerah

Rabu, 21 Januari 2026 - 17:04 WIB

Pemprov Lampung Ajukan Perluasan Kawasan Kotabaru 4.000 Ha ke Kemenhut

Rabu, 21 Januari 2026 - 16:26 WIB

Gerbong Mutasi Pemprov Bergerak Lagi, Ini Daftarnya

Rabu, 21 Januari 2026 - 16:11 WIB

Ini Empat Pesan Sekdaprov Marindo Kurniawan pada 31 Pejabat Baru

Selasa, 13 Januari 2026 - 17:20 WIB

Kamis Beradat Resmi Berlaku di Lampung, Bahasa Daerah dan Batik Jadi Identitas

Berita Terbaru