Sekda Prana Putra Melantik 94 Pejabat Administrator Pemkab Tubaba

Selasa, 25 November 2025 - 17:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TULANG BAWANG BARAT (dinamik.id) —
Sebanyak 94 pejabat Administrator, Pengawas, dan Fungsional di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang Barat resmi dilantik dan diambil sumpah jabatan.

Pelantikan tersebut dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Tulang Bawang Barat, Prana Putra, mewakili Bupati Ir, Novriwan Jaya, yang berlangsung di Aula Lantai III Kantor Pemkab Tubaba, Selasa (25/11/2025).

Dalam sambutannya, Prana Putra menegaskan bahwa pelantikan tersebut merupakan momen bersejarah bagi seluruh pejabat yang baru dikukuhkan.

Menurutnya, pengambilan sumpah jabatan tidak hanya seremonial, tetapi juga merupakan komitmen moral untuk menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya.

“Ini adalah momen penting bagi kita semua. Hari ini kita mengakselerasi momen bersejarah,” ujar Prana.

Ia menekankan bahwa setiap jabatan yang diamanahkan kepada para pejabat adalah tanggung jawab besar yang harus dijaga dengan penuh integritas.

Baca Juga :  Musrenbang Tubaba 2024, Firsada Tekankan Program Skala Prioritas

Karena itu, ia meminta seluruh pejabat di lingkungan Pemkab Tulang Bawang Barat agar mampu bekerja secara profesional, bersih, serta selalu transparan dalam menjalankan kewajiban.

“Sebagaimana kita ketahui, jabatan yang kita emban adalah amanah yang harus kita jaga. Kita berharap seluruh pejabat dapat bekerja dengan bersih dan transparan,” lanjutnya.

Prana Putra juga mengajak seluruh aparatur untuk terus meningkatkan kinerja demi memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Baca Juga :  Gubernur Mirza Pimpin Rakor High Level Meeting TPID Bersama Kepala Perwakilan BI Provinsi Lampung

Ia menegaskan bahwa kolaborasi dan komitmen seluruh pejabat sangat dibutuhkan untuk mendorong kemajuan daerah.

“Mari kita jalankan amanah ini dengan baik untuk kemajuan kabupaten yang kita cintai ini,” tegasnya.

“Kami berharap, dengan penyegaran pejabat ini, roda pemerintahan dapat semakin optimal dalam mendukung program pembangunan daerah,” pungkasnya.(Rsd)

Berita Terkait

ASKOMPSI Nobatkan Dr Marindo Sekdaprov Terbaik Tatakelola Pemerintahan Digital
PWI Tanggamus Jalin Sinergi dengan Polres Perkuat Kamtibmas dan Tangkal Hoaks
Polres Mesuji, Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Operasi Zebra Krakatau 2025
Bantuan Irjen Pol Helmy Santika Jadi Harapan Baru Relawan Kanker Lampung
PMII Kota Bandar Lampung Resmi Dilantik Pada Kepengurusan Baru Periode 2025–2026 
Fraksi Golkar Soroti Efisiensi Anggaran dan Strategi Pengendalian Inflasi dalam Ranperda APBD 2026 Lampung Barat
Lampung Tembus 10 Besar POPNAS XVII di Jakarta, Raih 8 Emas dan Catat Sejarah Baru
Gubernur Dukung Pekan Pendidikan Wartawan PWI Lampung

Berita Terkait

Selasa, 25 November 2025 - 17:04 WIB

Sekda Prana Putra Melantik 94 Pejabat Administrator Pemkab Tubaba

Kamis, 20 November 2025 - 20:58 WIB

ASKOMPSI Nobatkan Dr Marindo Sekdaprov Terbaik Tatakelola Pemerintahan Digital

Selasa, 18 November 2025 - 16:34 WIB

PWI Tanggamus Jalin Sinergi dengan Polres Perkuat Kamtibmas dan Tangkal Hoaks

Senin, 17 November 2025 - 12:48 WIB

Polres Mesuji, Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Operasi Zebra Krakatau 2025

Rabu, 12 November 2025 - 14:22 WIB

Bantuan Irjen Pol Helmy Santika Jadi Harapan Baru Relawan Kanker Lampung

Berita Terbaru

Pemerintahan

Sekda Prana Putra Melantik 94 Pejabat Administrator Pemkab Tubaba

Selasa, 25 Nov 2025 - 17:04 WIB

DPRD Bandar Lampung

Wiwik Anggraini Sosialisasikan Nilai-Nilai Pancasila di Sepang Jaya

Selasa, 25 Nov 2025 - 12:51 WIB

DPRD Bandar Lampung

Dedi Yuginta: Orang Tua dan Guru Perlu Bentengi Anak di Era Digitalisasi

Selasa, 25 Nov 2025 - 12:48 WIB