Wakil Ketua KNPI Lampung Bidang Anak Jalanan dan Terlantar Farah Nuriza Amelia Siap Maju di Pemilihan DPD RI 2024

Senin, 26 Desember 2022 - 22:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung (dinamik.id) – Farah Nuriza Amelia resmi mendaftarkan diri di KPU Provinsi Lampung sebagai calon DPD RI pada Senin, 26 Desember 2022.

Sebagai politikus, ia memiliki misi memperjuangkan hak-hak rakyat, lebih khusus yang belum tersentuh kebijakan pemerintah.

“Saya merasa diri ini masih muda. Saya ingin mendedikasikan tenaga, waktu dan semangat untuk kesejahteraan masyarakat Lampung,” tuturnya.

Motivasi pembina aksi millenial yang pernah mengenyam pendidikan di Shanghai China itu juga untuk membangun kesejahteraan masyarakat Lampung dengan berfokus pada sektor ekonomi kreatif seperti pariwisata dan UMKM.

“Saya melihat potensi pariwisata di Lampung ini masih banyak sekali dan kalau dikelola dengan baik, potensi wisata ini akan makin berkembang,” paparnya.

Baca Juga :  Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar Disebut Pasangan Yang Paling Realistis

Ketika terus dikembangkan itulah, para pemimpin bisa mendorong ekonomi warga di sekitar tempat wisata.

Selain itu, sebagai calon wakil rakyat, Farah juga melirik sektor UMKM di Lampung.

“Saya melihat UMKM di Lampung memiliki potensi yang besar. Dari berbagai artikel dikatakan bahwa suatu negara dapat bertahan karena mempunyai UMKM yang kuat,” jelas Farah.

Baca Juga :  Caleg Demokrat Firdaus Komitmen Bagikan Gaji ke Yatim/Piatu dan Fakir Bila Terpilih

Bersama gerakan millenial berkostum cosplay, wakil ketua bidang anak jalanan dan anak terlantar KNPI Provinsi Lampung ini bakal stimulasi digitalisasi persaingan UMKM Lampung.

“Menerapkan teknologi digital, saya yakin UMKM di Lampung bakal bersaing hingga ke mancanegara. Saat ini pun, produk kuliner berbahan ikan dari Lampung sudah ada yang masuk pasar Timur Tengah,” katanya.

Berita Terkait

DPRD Lampung Dorong Pemerintah Pastikan Pasar bagi Kedelai Lokal
Pemprov dan DPRD Lampung Sepakati Pinjaman Rp1 Triliun untuk Pembangunan Infrastruktur Jalan
DPRD Lampung Minta Pemkab dan Pemkot Sosialisasikan Perpanjangan Pemutihan Pajak
Peringati Sumpah Pemuda, Sudin Ajak Generasi Muda Jaga Persatuan dan Idealisme
Kostiana : Penghapusan Tunggakan Iuran BPJS Jadi Angin Segar bagi Masyarakat
DPRD Lampung Dorong Pemerintah Serius Tangani Limbah Program MBG
Edukasi Pancasila di Pesawaran, Elly Wahyuni Tekankan Pentingnya Adab Sejak Dini
Anggota DPRD Lampung Imelda Gunawan Raka Minta Pemkab Pesisir Barat Segera Perbaiki SDN 113 Krui

Berita Terkait

Selasa, 4 November 2025 - 14:08 WIB

DPRD Lampung Dorong Pemerintah Pastikan Pasar bagi Kedelai Lokal

Selasa, 4 November 2025 - 14:00 WIB

Pemprov dan DPRD Lampung Sepakati Pinjaman Rp1 Triliun untuk Pembangunan Infrastruktur Jalan

Senin, 3 November 2025 - 15:32 WIB

DPRD Lampung Minta Pemkab dan Pemkot Sosialisasikan Perpanjangan Pemutihan Pajak

Jumat, 31 Oktober 2025 - 18:01 WIB

Peringati Sumpah Pemuda, Sudin Ajak Generasi Muda Jaga Persatuan dan Idealisme

Rabu, 29 Oktober 2025 - 16:12 WIB

Kostiana : Penghapusan Tunggakan Iuran BPJS Jadi Angin Segar bagi Masyarakat

Berita Terbaru