Unila dan UTeM Jalin Kerja Sama Akademik di Bidang Engineering

Senin, 5 Juni 2023 - 18:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung (dinamik.id)- Universitas Lampung (Unila) dan Universiti Teknikal Malaysia Melaka (UTeM) sepakat menjalin kerja sama akademik di bidang engineering.

Kesepakatan ditandai dengan penandatanganan memorandum of understanding (MoU) yang dilakukan Wakil Rektor bidang PKTIK Unila Dr. Ayi Ahadiat, S.E., M.B.A., bersama Deputy Vice-Chancellor (Academic and International UTeM) Prof. Dr. Zulkifilie bin Ibrahim, di ruang sidang utama lantai dua rektorat, Senin, 5 Juni 2023.

Penandatanganan MoU disaksikan Rektor Unila Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., I.P.M., Deputy Dean, Faculty of Electrical Engineering UTeM Ir. Dr. Fairul Azhar bin Abdul Shukor, Director, Office of Academic Planning and Development UTeM Dr. Hyreil bin Kasdirin, serta ketua senat, jajaran wakil rektor, ketua SPI, para dekan, kepala biro, ketua lembaga, dan kepala UPT di lingkungan kampus.

Dalam sambutannya, Prof. Zulkifilie mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi Unila atas sambutannya terhadap kunjungan tim UTeM di kampus hijau.

Ia juga mengucapkan selamat kepada timnya, khususnya kepada Deputy Dean, Faculty of Electrical Engineering UTeM dan Dekan FT Unila atas terwujudnya penandatanganan MoU tersebut. “Terima kasih atas ketertarikannya untuk berkolaborasi dengan UTeM,” ujarnya.

Prof. Zulkifilie mengatakan, penandatanganan Mou antara kedua belah pihak merupakan permulaan bagi kolaborasi keduanya di masa depan. Ia mengharapkan kolaborasi yang terjalin antara UTeM dan Unila dapat dilakukan di bidang teaching, learning, research, and innovation.

UTeM sebagai salah satu universitas swasta Malaysia yang berdiri tahun 2000 memiliki fokus pada bidang engineering dan teknologi. Saat ini UTeM telah memiliki Learning Center di pulau Jawa, di antaranya Jakarta, Yogyakarta, Surakarta, bahkan Dubai. Learning Center ini bertujuan untuk mendukung program mahasiswa UTeM.

Baca Juga :  Dekan FTK UIN Raden Intan Lampung Sampaikan Materi Urgensi Anti Perundungan

Setelah berdiskusi dengan Rektor Unila, ia menyampaikan bahwa UTeM siap menjalankan program student mobility dalam periode short term, kolaborasi program S-1, S-2, dan S-3, serta joint lecture program.

“Saya merasa kita bisa saling melengkapi dan berkolaborasi dalam jangka panjang untuk memastikan kedua universitas dapat meraih level internasional,” katanya.

Sementara itu, Rektor Unila Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., I.P.M., menyampaikan rasa bangga dan senang atas terjalinnya kerja sama akademik antara Unila dan UTeM.

Ia berharap kerja sama ini dapat memberi manfaat bagi kedua belah pihak, khususnya dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian di bidang engineering yang akan dilakukan secara intens, khususnya oleh Fakultas Teknik Unila.

Baca Juga :  Launching Aplikasi Pajak, Pj Bupati Sulpakar Ajak Para Kades Tingkatkan PAD di Kabupaten Mesuji

Dalam pertemuan tersebut kedua pihak juga membahas beberapa program lain yang saling mendukung seperti student mobility, research, dan international collaborative classroom.

“Tidak hanya riset, ke depan kita lakukan kerja sama bidang pengabdian kepada masyarakat secara internasional. Di UTeM sudah ada programnya dan ini akan kita tindak lanjuti,” jelasnya.

Rektor juga mengajak para dosen dan mahasiswa Unila untuk melakukan pertukaran ilmu dan pengalaman dengan UTeM. “Kami siap menerima mahasiswa dan dosen UTeM untuk belajar dan berkunjung ke Unila. Kami juga siap mengirimkan mahasiswa dan dosen kami ke UTeM,” tuturnya. (Aldi)

Berita Terkait

PMII Lampung Gelar Doa Keselamatan Bangsa dan Haul ke-2 KH Nuril Huda
GUSDURian Lampung Gelar Kelas Penggerak untuk Kaderisasi Kepemimpinan Muda
Harlah ke 58, KOPRI PKC PMII Lampung Deklarasi Lawan Kekerasan Seksual
Pramuka dan PMII Lampung Kolaborasi Sedekah Oksigen
Guru Besar Unila Prof Sowiyah Raih Penghargaan Perempuan Inspiratif Pemprov Lampung
BPMP Lampung Tindak Lanjuti Evaluasi Festival Tunas Bahasa Ibu 2025
Biarawati Katolik Lulus di Universitas Muhammadiyah Lampung, Bukti Kampus Inklusif
Ketika Alam Dijadikan Kambing Hitam: Membongkar Akar Sistemik Bencana Ekologis
Tag :

Berita Terkait

Senin, 29 Desember 2025 - 17:56 WIB

PMII Lampung Gelar Doa Keselamatan Bangsa dan Haul ke-2 KH Nuril Huda

Rabu, 24 Desember 2025 - 14:08 WIB

GUSDURian Lampung Gelar Kelas Penggerak untuk Kaderisasi Kepemimpinan Muda

Selasa, 23 Desember 2025 - 09:33 WIB

Harlah ke 58, KOPRI PKC PMII Lampung Deklarasi Lawan Kekerasan Seksual

Senin, 22 Desember 2025 - 21:24 WIB

Pramuka dan PMII Lampung Kolaborasi Sedekah Oksigen

Senin, 22 Desember 2025 - 18:56 WIB

Guru Besar Unila Prof Sowiyah Raih Penghargaan Perempuan Inspiratif Pemprov Lampung

Berita Terbaru

Pemerintahan

BAZNAS Tubaba Salurkan Beasiswa Pendidikan ke 48 Siswa SD dan SMP

Selasa, 13 Jan 2026 - 16:43 WIB