Sosialisasi IPWK, Ali Imron: Persatuan dan Kesatuan agar Terpelihara

Sabtu, 14 Mei 2022 - 03:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Timur (dinamik.id) – Disamping pelajar dan komunitas, anggota DPRD Provinsi Lampung Ali Imron melakukan sosialisasi Idiologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan (IPWK) dilakukan dikelompok pemuda dan pamong desa.

“Idiologi Pancasila dan nilai kebangsaan perlu terus dilakukan agar persatuan dan kesatuan terpelihara,”kata Ali Imron, saat Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan (IPWK) di Desa Labuhanratu 1, Kecamatan Wayjebara, Lampung Timur, Sabtu 14 Mei 2022.

Baca Juga :  Petani Keluhkan Harga Jual Singkong, DPRD Lampung Akan Lakukan Peninjauan

Selanjutnya, Imron menjelaskan tentang pentingnya wawawan kebangsaan bagi sebuah negara. Jika wawasan kebangsaan masyarakat baik, suatu negara akan kokoh.

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Jika kurang memahami wawasan kebangsaan, masyarakat akan mudah terpecah-belah yang dapat mengancam persatuan dan kesatuan bangsa,” kata Imron.

Karena itu, dia menambahkan, pembinaan IPWK perlu terus diberikan masyarakat, termasuk kepada generasi penerus bangsa.

Baca Juga :  Sosialisasi Raperda, I Made Bagiasa Rembuk Kampung di Sri Bowono

Pada kesempatan yang sama, Komandan Koramil (Danramil) 429-07/Wayjepara, Lampung Timur, Kapten Arm. Adi Hernizam, menilai wawasan kebangsaan masyarakat kini makin menipis.

Dia mencontohkan, rendahnya pemahaman wawasan kebangsaan itu dapat dilihat antara lain keengganan bergotong-royong, kurang memahami perbedaan budaya atau keyakinan yang ada di masyarakat.

Padahal, menurut Adi, Indonesia terdiri dari beragam suku, agama, dan budaya. Kondisi ini dinilai rentan terjadi perselisihan atau perpecahan. Namun, karena pemahaman kebangsaan yang baik, keragaman jutru memperkokoh persatuan bangsa.

Baca Juga :  Gus Imin: Lampung Basis Suara PKB 2024

Karena itu, Adi menegaskan tentang pentingnya melakukan sosialisasi dan pembinaan IPWK agar masyarakat tidak mudah terpengaruh idelogi atau paham yang tidak sesuai dengan budaya bangsa Indonesia.

Hadir pada sosialisasi itu, aparatur Desa Labuhanratu 1, tokoh masyarakat, guru, tokoh agama dan pemuda setempat. (Nazar/Red)

Berita Terkait

Interupsi di Hadapan Gubernur, Munir Minta PT SGC Relakan SP I dan II Way Terusan Menjadi Desa Definitif
DPRD Lampung Sahkan RPJMD 2025-2029, Berikut Tiga Misi Utama dan Tujuh Program Unggulan
Komisi III DPRD Lampung Awasi Penagihan Pajak PT SGC, Dorong Bapenda Bekerja Maksimal dan Terbuka
Komisi II Soroti Minimnya Anggaran Mitra, Program Pro-Rakyat Tidak Optimal
Ketua DPRD Lampung Dukung Langkah DPR RI- ATR/BPN Ukur Ulang HGU SGC
Pansus DPRD Lampung Kompak Begadang Rampungkan Pembahasan RPJMD
Ahmad Mughis Soroti Maraknya Konten dan Penyebaran LGBT, Dorong Edukasi di Sekolah dan PIP
Harlah ke-27 PKB, Khoir: Saatnya Perkuat Jati Diri dan Perjuangan untuk Rakyat

Berita Terkait

Jumat, 11 Juli 2025 - 20:38 WIB

Interupsi di Hadapan Gubernur, Munir Minta PT SGC Relakan SP I dan II Way Terusan Menjadi Desa Definitif

Jumat, 11 Juli 2025 - 13:10 WIB

DPRD Lampung Sahkan RPJMD 2025-2029, Berikut Tiga Misi Utama dan Tujuh Program Unggulan

Jumat, 11 Juli 2025 - 12:17 WIB

Komisi III DPRD Lampung Awasi Penagihan Pajak PT SGC, Dorong Bapenda Bekerja Maksimal dan Terbuka

Kamis, 10 Juli 2025 - 16:01 WIB

Komisi II Soroti Minimnya Anggaran Mitra, Program Pro-Rakyat Tidak Optimal

Kamis, 10 Juli 2025 - 15:25 WIB

Ketua DPRD Lampung Dukung Langkah DPR RI- ATR/BPN Ukur Ulang HGU SGC

Berita Terbaru