Dinas Pemberdayaan Perlindungan Anak Mesuji Gelar Pelatihan Sulam Tapis

Rabu, 21 September 2022 - 20:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

MESUJI (Dinamik.Id) — Dinas Pemberdayaan Perlindungan Anak (DPPA) Kabupaten Mesuji melakukan pelatihan terhadap ibu – ibu anggota Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) di Desa Mekarsari, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Mesuji, Rabu (21/9/2022).

Pelatihan yang diberikan kepada puluhan ibu – ibu PKK tersebut antara lain, pelatihan sulam tapis, pelatihan sulam ulat dan pelatihan pemanfaatan limbah sampah plastik.

Pengurus Dharma Wanita Kabupaten Mesuji Eva Sunardi mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Menurutnya, kegiatan yang dimotori DPPA Mesuji harus sering dilakukan agar ibu rumah tangga di Kabupaten Mesuji menjadi produktif.

“Kita melihat antusias mereka dalam mengikuti pelatihan ini dan berharap apa yang kita berikan hari ini, sangat bermanfaat dan dapat mendorong perempuan di Kabupaten Mesuji menjadi lebih produktif,” terang Eva Sunardi.

Baca Juga :  Pimpin Apel Perdana, Ini Pesan Wabup Mesuji Yugi Wicaksono

Di tempat yang sama, Kepala Dinas DPPA Kabupaten Mesuji Sri Pujiastuti Hasibuan mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan dengan sebagai bentuk pemberdayaan perempuan di Kabupaten Mesuji untuk mendorong kerajinan rumahan dengan tetap memperhatikan kearifan lokal yang ada.

“Langkah ini sebagai upaya mengangkat martabat perempuan Kabupaten Mesuji agar lebih produktif. Sehingga dengan begitu, perempuan di Mesuji menjadi tahu jika perempuan juga berhak atas peningkatan kesejahteraan keluarga. Bukan hanya menjalankan tugas sebagai ibu rumah tangga semata,” katanya.

Baca Juga :  Pelaku Curas Sebabkan Korban Meninggal Dunia, Dibekuk Aparat Polres Mesuji

Hadir dalam kesempatan tersebut Ketua Forum Partisipasi Publik Perlindungan Perempuan dan Anak (Puspa), Apriadi yang juga Ketua PWI Kabupaten Mesuji
(MORE SITUMORANG)

Berita Terkait

Polres Mesuji, Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Operasi Zebra Krakatau 2025
Bantuan Irjen Pol Helmy Santika Jadi Harapan Baru Relawan Kanker Lampung
PMII Kota Bandar Lampung Resmi Dilantik Pada Kepengurusan Baru Periode 2025–2026 
Fraksi Golkar Soroti Efisiensi Anggaran dan Strategi Pengendalian Inflasi dalam Ranperda APBD 2026 Lampung Barat
Lampung Tembus 10 Besar POPNAS XVII di Jakarta, Raih 8 Emas dan Catat Sejarah Baru
Gubernur Dukung Pekan Pendidikan Wartawan PWI Lampung
Kolaborasi BTB dan IJP Lampung, Edukasi Publik Soal Penyesuaian Tarif Tol
Kunjungan ke DPRD Lampung, KPK Tegaskan Lemahnya Pengawasan Buka Celah Korupsi

Berita Terkait

Senin, 17 November 2025 - 12:48 WIB

Polres Mesuji, Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Operasi Zebra Krakatau 2025

Rabu, 12 November 2025 - 14:22 WIB

Bantuan Irjen Pol Helmy Santika Jadi Harapan Baru Relawan Kanker Lampung

Selasa, 11 November 2025 - 12:37 WIB

PMII Kota Bandar Lampung Resmi Dilantik Pada Kepengurusan Baru Periode 2025–2026 

Senin, 10 November 2025 - 20:46 WIB

Fraksi Golkar Soroti Efisiensi Anggaran dan Strategi Pengendalian Inflasi dalam Ranperda APBD 2026 Lampung Barat

Senin, 10 November 2025 - 13:00 WIB

Lampung Tembus 10 Besar POPNAS XVII di Jakarta, Raih 8 Emas dan Catat Sejarah Baru

Berita Terbaru

Hukum

PWI dan Kejari Tanggamus Bersinergi Edukasi Masyarakat

Jumat, 14 Nov 2025 - 19:10 WIB