Bank Lampung Cabang Simpang Pematang Sosialisasi SIMPEL di SDN 4 Kecamatan Way Serdang

Selasa, 18 Oktober 2022 - 10:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MESUJI – Bank Lampung Kantor Cabang Simpang Pematang Kabupaten Mesuji melakukan sosialisasi Simpanan Pelajar (Simpel) di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 4 Kecamatan Way Serdang, Selasa (18/10/2022).

Kepala Cabang Bank Lampung Area Simpang Pematang Gatot Erwanto mengatakan, sosialisasi simpanan pelajar ini bertujuan untuk mengedukasi tentang produk Simpel di Bank Lampung.

Bank Lampung terus mendorong agar masyarakat, terutama generasi muda makin akrab dengan sektor keuangan. Salah satu produk yang dilakukan adalah melalui Simpanan Pelajar atau SimPel.

Dijelaskan Gatot Erwanto, Simpel merupakan tabungan anak yang diciptakan khusus untuk kalangan pelajar, karena memiliki persyaratan mudah dan sederhana serta fitur yang menarik.

“Salah satu budaya yang perlu mendapat perhatian adalah pentingnya anak – anak atau pelajar mengenal pengelolaan keuangan sejak dini, yakni melalui kegiatan menabung,” kata Gatot Erwanto

Baca Juga :  Sambut HUT-RI Ke 78, DPRD Tubaba Gelar Paripurna Istimewa

Diterangkanya, adapun tujuan dari sosialisasi tersebut adalah mengenalkan program Tabungan Simpanan Pelajar atau SimPel, dengan ini diharapkan anak-anak sadar akan budaya menabung yang mungkin sekarang ini sudah mulai dilupakan dan kedepannya anak-anak bisa meningkatkan budaya menabung sejak dini.

“Bahwa menabung di Simpanan Pelajar itu sangatlah mudah dan cepat. Dengan persyaratan yang tidak rumit, anak-anak sudah bisa membuka tabungan SimPel di Bank Lampung, budaya menabung sejak dini sangat menguntungkan,” paparnya.

Baca Juga :  Komisi IV DPRD Lampung Soroti Jalan Rusak di Balam

Dalam kesempatan tersebut, pihak Bank Lampung Cabang Simpang Pematang menyerahkan buku tabungan Simpanan Pelajar (Simple) kepada 215 siswa secara simbolis disaksikan pihak sekolah dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pemkab Mesuji. Serta sosialisasi simpanan pelajar ini akan berlanjut ke sekolah – sekolah lain di ruang lingkup Pendidikan Pemkab Mesuji. (MORE)

Berita Terkait

Sekda Prana Putra Melantik 94 Pejabat Administrator Pemkab Tubaba
ASKOMPSI Nobatkan Dr Marindo Sekdaprov Terbaik Tatakelola Pemerintahan Digital
PWI Tanggamus Jalin Sinergi dengan Polres Perkuat Kamtibmas dan Tangkal Hoaks
Polres Mesuji, Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Operasi Zebra Krakatau 2025
Hakrab ITSNU Lampung Jadi Ajang Penguatan Solidaritas Mahasiswa Teknologi Informasi
Bantuan Irjen Pol Helmy Santika Jadi Harapan Baru Relawan Kanker Lampung
Pahlawan Tak Lahir dari Penindasan: Suara Perlawanan dari Rumah Ideologi Klasika
PMII Kota Bandar Lampung Resmi Dilantik Pada Kepengurusan Baru Periode 2025–2026 
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 25 November 2025 - 17:04 WIB

Sekda Prana Putra Melantik 94 Pejabat Administrator Pemkab Tubaba

Kamis, 20 November 2025 - 20:58 WIB

ASKOMPSI Nobatkan Dr Marindo Sekdaprov Terbaik Tatakelola Pemerintahan Digital

Selasa, 18 November 2025 - 16:34 WIB

PWI Tanggamus Jalin Sinergi dengan Polres Perkuat Kamtibmas dan Tangkal Hoaks

Senin, 17 November 2025 - 12:48 WIB

Polres Mesuji, Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Operasi Zebra Krakatau 2025

Minggu, 16 November 2025 - 10:53 WIB

Hakrab ITSNU Lampung Jadi Ajang Penguatan Solidaritas Mahasiswa Teknologi Informasi

Berita Terbaru

Pemerintahan

Sekda Prana Putra Melantik 94 Pejabat Administrator Pemkab Tubaba

Selasa, 25 Nov 2025 - 17:04 WIB

DPRD Bandar Lampung

Wiwik Anggraini Sosialisasikan Nilai-Nilai Pancasila di Sepang Jaya

Selasa, 25 Nov 2025 - 12:51 WIB

DPRD Bandar Lampung

Dedi Yuginta: Orang Tua dan Guru Perlu Bentengi Anak di Era Digitalisasi

Selasa, 25 Nov 2025 - 12:48 WIB