Kabar Gembira! Pendaftaran SPAN PTKIN Diperpanjang Hingga 7 Maret 2023

Selasa, 7 Maret 2023 - 16:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar lampung (dinamik.id) – Panitia Nasional Seleksi Prestasi Akademik Nasional (SPAN) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN), memperpanjang masa pendaftaran masa pendaftaran hingga 7 Maret 2023.

Ketua Panitia Seleksi Nasional Imam Taufiq mengatakan, keputusan perpanjangan diambil setelah dilakukan evaluasi pendaftaran SPAN PTKIN. Panitia Nasional melihat masih banyak siswa yang memenuhi syarat dan berhak melanjutkan pendidikan di PTKIN tetapi belum bisa melakukan pendaftaran.

“Kami ingin memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada anak-anak bangsa yang berprestasi untuk ikut dalam seleksi ini dan melanjutkan pendidikannya di PTKIN,” ujar Imam di Semarang, Minggu (5/3/2023).

Pendaftaran jalur SPAN PTKIN dibuka bagi siswa di satuan Pendidikan MA/MAK/SMA/SMK/Pendidikan Diniyah Formal/Pendidikan Kesetaraan Pondok Pesantren Salafiyah/Muadalah Muallimin/Muadalah Salafiyah kelas terakhir pada tahun 2023.

Meski diperpanjang waktunya, lanjut Imam, pendaftaran tetap hanya bisa dilakukan oleh siswa yang sekolahnya sudah terdaftar dalam Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS).

Baca Juga :  Lepas Mahasiswa Magang ke Malaysia, Ini Pesan Dekan FEBI

“Perpanjangan ini tidak mengubah jadwal secara keseluruhan, jadwal lainnya tetap seperti semula,” tegasnya.

Imam berharap para siswa dan sekolah dapat memanfatkan dengan sebaik-baiknya masa perpanjangan pendaftaran ini.

Sementara itu, Ketua Panitia Lokal PMB UIN Raden Intan Lampung, Prof Dr Alamsyah MAg, menyambut baik keputusan ini dan menghimbau kepada pihak sekolah dan siswa untuk memanfaatkan kesempatan baik ini dengan mendaftar di UIN Raden Intan Lampung.

Baca Juga :  Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Pemkab Mesuji Sosialisasikan WLKP dan Pencegahan Perselisihan Hubungan Industrial

“Kami memilki beragam program studi yang bisa dipilih oleh anak-anak ku yang ingin melanjutkan studi di UIN RIL,” ungkapnya.

Prof Alam juga menambahkan bahwa UIN Raden Intan Lampung adalah kampus islami yang berwawasan lingkungan dan memiliki beragam prestasi serta menyediakan berbagai fasilitas dan beasiswa yang dapat dinikmati oleh para mahasiswa di UIN RIL.

“Jadi tunggu apalagi, Ayo Kuliah di UIN RIL!” tandasnya. (Naz)

Berita Terkait

PMII Lampung Gelar Doa Keselamatan Bangsa dan Haul ke-2 KH Nuril Huda
GUSDURian Lampung Gelar Kelas Penggerak untuk Kaderisasi Kepemimpinan Muda
Harlah ke 58, KOPRI PKC PMII Lampung Deklarasi Lawan Kekerasan Seksual
Pramuka dan PMII Lampung Kolaborasi Sedekah Oksigen
Guru Besar Unila Prof Sowiyah Raih Penghargaan Perempuan Inspiratif Pemprov Lampung
BPMP Lampung Tindak Lanjuti Evaluasi Festival Tunas Bahasa Ibu 2025
Biarawati Katolik Lulus di Universitas Muhammadiyah Lampung, Bukti Kampus Inklusif
Ketika Alam Dijadikan Kambing Hitam: Membongkar Akar Sistemik Bencana Ekologis

Berita Terkait

Senin, 29 Desember 2025 - 17:56 WIB

PMII Lampung Gelar Doa Keselamatan Bangsa dan Haul ke-2 KH Nuril Huda

Rabu, 24 Desember 2025 - 14:08 WIB

GUSDURian Lampung Gelar Kelas Penggerak untuk Kaderisasi Kepemimpinan Muda

Selasa, 23 Desember 2025 - 09:33 WIB

Harlah ke 58, KOPRI PKC PMII Lampung Deklarasi Lawan Kekerasan Seksual

Senin, 22 Desember 2025 - 21:24 WIB

Pramuka dan PMII Lampung Kolaborasi Sedekah Oksigen

Senin, 22 Desember 2025 - 18:56 WIB

Guru Besar Unila Prof Sowiyah Raih Penghargaan Perempuan Inspiratif Pemprov Lampung

Berita Terbaru