Pj Bupati Mesuji Sulpakar, Hadiri Pengajian Di Ponpes Nurulloh Desa Sidang Gunung Tiga Rawajitu Utara

Selasa, 30 Mei 2023 - 05:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan More
MESUJI (Dinamik.Id) — Penjabat Bupati Mesuji Drs.Sulpakar, MM menghadiri acara Pengajian Akbar sekaligus Halal Bihalal di Ponpes Nurulloh Desa Sidang Gunung Tiga Kecamatan Rawa Jitu Utara, Senin ( 29/05/2023 ) kemarin.

Dalam Sambutanya, PJ Bupati Mesuji Drs.Sulpakar, M.M mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas undangan yang diberikan kepadanya.

Dani ni sebuah kehormatan untuk saya, dapat hadir ditengah-tengah masyarakat di acara Pengajian Akbar dan Halal Bihalal Pondok Pesantren Nurulloh Desa Sidang Gunung Tiga Rawa Jitu Utara.

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pengajian Akbar dan Halal Bihalal ini adalah moment yang sangat penting untuk meningkatkan pemahaman agama dan memperkuat Ukhuwah Islamiyah di tengah masyarakat Kecamatan Rawajitu Utara. Juga menjadi sarana yang strategis untuk merenungkan, mendalami nilai-nilai Islam, dan merajut tali silaturahmi yang erat di antara kita,” kata Penjabat Bupati Mesuji Sulpakar dalam sambutanya.

Baca Juga :  Miliki 10,55 Gram Sabu, Dua Pria Ditangkap Satresnarkoba Polres Mesuji di Kawasan Register 45

Sulpakar mengucapkan, atas nama Lemerintah Kabupaten Mesuji merasa bangga dan berterima kasih atas peran penting Pondok Pesantren Nurulloh dan seluruh lembaga lembaga pendidikan Islam di wilayah Kabupaten Mesujiini. Karena, Pesantren merupakan benteng keilmuan, akhlak dan spiritualitas yang berperan besar dalam mencetak generasi penerus yang berakhlak mulia, berwawasan luas, dan siap menghadapi tantangan zaman.

“Momen Akbar dan Halal Bihalal ini mengingatkan kita kepada nilai-nilai ajaran agama yang penuh kasih sayang dan saling pengertian. Saya berharap, acara ini dapat mempererat tali silaturahmi antara sesama umat Islam dan memperkuat persatuan dan kebersamaan kita dalam menjaga keharmonisan dan kerukunan di tengah masyarakat,” tambah Sulpakar

Baca Juga :  Sekdaprov Fahrizal Darminto Buka Musrenbang RKPD Kota Bandar Lampung 2023

Melalui pengajian ini, kata Sulpakar, bahwa dapat lebih mengerti tentang pentingnya toleransi, menghormati perbedaan, serta menjunjung tinggi nilai-nilai persaudaraan antar umat beragama di Kabupaten Mesuji.

Karena Mesuji merupakan wilayah yang dikenal dengan keberagaman dan keharmonisannya dan semoga semangat tersebut terus terjaga dan diperkuat di masa yang akan datang.

‘Semoga kegiatan ini dapat menjadi sarana untuk memperkokoh iman dan menginspirasi kita dalam menghadapi tantangan sehari-hari. Serta mendapatkan manfaat dan berkah yang melimpah dan dalam kesempatan halal bihalal ini hendaknya kita saling memaafkan dan memperbaiki hubungan yang mungkin sempat tergores. Keikhlasan dalam memaafkan dan memperbaiki hubungan antara sesama yang merupakan salah satu bentuk nyata dari akhlak yang mulia,” ucap Sulpakar

Baca Juga :  Delapan Organisasi Relawan Kumpul di Riau, Dukung Jokowi 2024

Di akhir sambutanya, Sulpakar menekankan pentingnya peran pondok pesantren sebagai pusat pembinaan generasi penerus yang memiliki kecakapan intelektual dan spiritual yang seimbang.

“Pondok pesantren memiliki tanggung jawab besar dalam membentuk karakter dan menjaga keberlanjutan nilai-nilai keagamaan yang luhur. Oleh karena itu, dukungan dan kerjasama dari semua pihak sangatlah penting dalam memastikan keberlangsungan dan kemajuan pondok pesantren,” paparnya. (MORE)

Berita Terkait

Ketua PKK Purnama Wulan Sari Mirza Canangkan Margomulyo Tubaba Desa Tapis
Sekda Prana Putra Melantik 94 Pejabat Administrator Pemkab Tubaba
Badan Anggaran DPRD Bandar Lampung Bahas Raperda Perubahan APBD 2025
ASKOMPSI Nobatkan Dr Marindo Sekdaprov Terbaik Tatakelola Pemerintahan Digital
PWI Tanggamus Jalin Sinergi dengan Polres Perkuat Kamtibmas dan Tangkal Hoaks
Polres Mesuji, Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Operasi Zebra Krakatau 2025
KNPI Lampung Dukung Presiden Anugerahkan Gelar Pahlawan Soeharto
Bantuan Irjen Pol Helmy Santika Jadi Harapan Baru Relawan Kanker Lampung

Berita Terkait

Kamis, 27 November 2025 - 20:34 WIB

Ketua PKK Purnama Wulan Sari Mirza Canangkan Margomulyo Tubaba Desa Tapis

Selasa, 25 November 2025 - 17:04 WIB

Sekda Prana Putra Melantik 94 Pejabat Administrator Pemkab Tubaba

Jumat, 21 November 2025 - 15:36 WIB

Badan Anggaran DPRD Bandar Lampung Bahas Raperda Perubahan APBD 2025

Kamis, 20 November 2025 - 20:58 WIB

ASKOMPSI Nobatkan Dr Marindo Sekdaprov Terbaik Tatakelola Pemerintahan Digital

Selasa, 18 November 2025 - 16:34 WIB

PWI Tanggamus Jalin Sinergi dengan Polres Perkuat Kamtibmas dan Tangkal Hoaks

Berita Terbaru

Edukasi

Ini Tokoh KSB Fokal IMM Lampung Terpilih

Kamis, 27 Nov 2025 - 20:40 WIB

DPRD Provinsi

Pansus Apresiasi Komitmen Pabrik Tapioka Patuhi Pergub Singkong

Kamis, 27 Nov 2025 - 20:28 WIB