Seminar Nasional FKIP Unila Bahas Peran Pendidik Inovatif dan Berkarakter Di update oleh Reporter Unila

Rabu, 21 Juni 2023 - 14:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Unila) (dinamik.id) – FKIP Universitas Lampung (Unila) mengadakan Seminar Nasional bertajuk “Penguatan Peran Calon Pendidik yang Inovatif dan Berkarakter” pada Rabu, 21 Juni 2023. Kegiatan ini berlangsung di Aula Gedung K FKIP Unila dan diikuti 351 peserta dari berbagai daerah di Indonesia.

Wakil Rektor Bidang Akademik Unila Dr. Eng. Suripto Dwi Yuwono, S.Si., M.T., menyampaikan, seminar nasional ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk memulihkan dunia pendidikan yang terdampak pandemi Covid-19. Ia juga mengapresiasi FKIP Unila yang telah menyelenggarakan acara ini.

Baca Juga :  Peduli Perubahan Iklim dan Lingkungan, Mahasiswa Unila Terpilih Menjadi Duta Inisiatif Indonesia

“Dengan adanya seminar nasional ini diharapkan dunia pendidikan kembali pulih sehingga dapat mengembangkan kreativitas dan inovasi-inovasi yang kita miliki,” katanya.

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dekan FKIP Unila Prof. Dr. Sunyono, M.Si., mengemukakan, pendidik yang inovatif dan berkarakter adalah pendidik yang tidak hanya menguasai materi pelajaran, tetapi juga mampu menciptakan pembelajaran yang kreatif, interaktif, dan sesuai dengan perkembangan teknologi. Ia berharap, seminar nasional ini dapat memberikan inspirasi dan motivasi bagi para calon pendidik.

Baca Juga :  KNPI Bandar Lampung dan Komunitas Giat Buku Kolaborasi Dirikan Sekolah Anti Kekerasan Seksual

Tiga narasumber utama yang hadir dalam seminar nasional ini meliputi Prof. Dr. Rudi Susilana, M.Pd., dari Universitas Pendidikan Indonesia, Prof. Dr. Fahrurozi, M.Pd., dari Universitas Negeri Jakarta, dan Prof. Dr. Herpratiwi, M.Pd., dari Universitas Lampung. Mereka memaparkan materi tentang konsep dan strategi pendidikan inovatif dan berkarakter di era digital.

Baca Juga :  Program Doktor Ilmu Hukum Gelar Ujian Terbuka Promosi Doktor Rita Susanti

Adapun jumlah peserta dari nonpemakalah 203 orang, peserta pemakalah 135 orang yang hadir secara daring, dan 13 peserta secara luring. Setelah pembukaan acara dilanjutkan dengan foto bersama, pembacaan doa, dan pemaparan materi oleh narasumber.

Kegiatan ini turut dihadiri Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kerja Sama FKIP Dr. Riswandi, M.Pd., dan Ketua Senat Unila Prof. Dr. La Zakaria, S.Si., M.Sc. *

[Naz]

Berita Terkait

Hakrab ITSNU Lampung Jadi Ajang Penguatan Solidaritas Mahasiswa Teknologi Informasi
Pahlawan Tak Lahir dari Penindasan: Suara Perlawanan dari Rumah Ideologi Klasika
Wabup Tubaba Buka Pelatihan Siaga Bencana Sekolah PMR Madya dan Wira
Kolaborasi BTB dan IJP Lampung, Edukasi Publik Soal Penyesuaian Tarif Tol
Pemprov dan Puspaga Pinggungan Sebuai Perkuat Kapasitas Konselor di Lampung
Selamat!!! Oking Ganda Miharja Raih Gelar Doktor Ilmu Hukum Universitas Jayabaya
Sukses Gelar Karya dan Luncurkan Buku, TBM Mekar Utama Tutup Festival Literasi Anak Desa Bumi Harjo 2025
Kekerasan Perempuan, Tubuh, dan Relasi Kuasa Tajuk Majelis Jum’at Klasika

Berita Terkait

Minggu, 16 November 2025 - 10:53 WIB

Hakrab ITSNU Lampung Jadi Ajang Penguatan Solidaritas Mahasiswa Teknologi Informasi

Selasa, 11 November 2025 - 12:52 WIB

Pahlawan Tak Lahir dari Penindasan: Suara Perlawanan dari Rumah Ideologi Klasika

Jumat, 7 November 2025 - 22:20 WIB

Wabup Tubaba Buka Pelatihan Siaga Bencana Sekolah PMR Madya dan Wira

Jumat, 7 November 2025 - 15:14 WIB

Kolaborasi BTB dan IJP Lampung, Edukasi Publik Soal Penyesuaian Tarif Tol

Senin, 3 November 2025 - 19:33 WIB

Pemprov dan Puspaga Pinggungan Sebuai Perkuat Kapasitas Konselor di Lampung

Berita Terbaru

Hukum

Kejari Tubaba Mulai Jalankan Program SIKEBUT

Selasa, 18 Nov 2025 - 15:23 WIB